Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Sketsa Pembunuh Wanita di Wisma Persada

Kompas.com - 25/09/2012, 17:23 WIB
Alfiyyatur Rohmah

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Sketsa pembunuh wanita di kamar 109, Wisma Persada, Jalan Mangga Besar V No. 55, Mangga Besar, Tamansari, Jakarta Barat, telah diketahui. Polisi membuat sketsa tersebut dari hasil keterangan yang diberikan penjaga wisma tersebut.

"Ciri-ciri pembunuhnya kurang lebih sama dengan gambar yang ada di sketsa," kata Kepala Polres Metro Jakarta Barat Komisaris Besar kepada Kompas.com, Selasa (25/9/2012).

Suntana menambahkan, polisi akan segera menyebar sketsa tersebut. Polisi berharap kasus pembunuhan wanita tanpa identitas ini dapat menemui titik terang, terlebih sketsa bentuk wajah sudah bisa diketahui.

Dari gambar sketsa, tertulis ciri-ciri khusus pembunuh tersebut, di antaranya berusia sekitar 30 tahun, memiliki tinggi badan 170 cm, dan berkulit putih. Selain itu, tersangka juga memiliki mata yang sipit dan berlogat melayu.

Sebelum membuat sketsa pelaku, kata Suntana, polisi juga membuat sketsa korban. Sketsa tersebut sudah disebarluaskan untuk memberitahu keluarga korban supaya ada yang bisa mengambil jenazahnya di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, Jakarta Pusat.

Dari hasil visum korban, ciri-ciri khusus korban juga sudah diketahui. Namun, sampai hari ini belum ada yang mengaku sebagai keluarga atau pernah mengenal korban.

Jenazah korban ditemukan tanpa busana di kamar 109 Wisma Persada, Tamansari, pada Minggu (22/9/2012). Pada tubuh korban ditemukan 10 luka tusukan senjata tajam, yakni di dada kiri, payudara kanan, pangkal lengan kiri, pipi kanan, punggung, dan telapak tangan kiri. Selain itu, polisi juga menemukan sebilah pisau bergagang hitam yang diduga dipakai pelaku untuk menusuk korban.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com