Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sempat Ricuh, tetapi Kondusif Lagi

Kompas.com - 03/10/2012, 12:54 WIB
Ratih Prahesti Sudarsono

Penulis

TANGERANG, KOMPAS.com — Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Rikwanto membenarkan sempat terjadi kericuhan di jalan depan PT LG di Legok, Kabupaten Tangerang, sekitar pukul 11.30.

"Namun, sekarang sudah kondusif. Tadi sempat ada gesekan di situ memang, antara aktivis buruh yang mengajak rekannya untuk demo dan aparat keamanan," ujarnya.

Menurut Rikwanto, dalam rangka mogok kerja, manajemen PT LG menyiapkan 200 buruhnya untuk ikut aksi mogok. Namun, pihak organisasi buruh menginginkan semuanya mogok. Lalu mereka melakukan penyisiran dan melakukan  pelemparan batu ke arah pos penjagaan PT LG.

"Kejadian tersebut dapat dihalau PHH polres sesuai dengan standar operasional prosedurnya. Saat ini situasi sudah kondusif dan tidak ada korban," tuturnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com