Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Novie Ingin Minta Maaf di Depan Media, Tapi...

Kompas.com - 15/10/2012, 20:54 WIB
Fabian Januarius Kuwado

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Novie Amalia (25), wanita yang menabrak tujuh orang di Jalan Gajah Mada, Jakarta Barat, Kamis (11/10/2012), berencana menyampaikan permintaan maafnya di depan media masa. Namun, atas alasan satu dan lain hal, niat tersebut pun urung dilakukan.

Kuasa hukum Novie, Cris Sam Siwu mengatakan, niat permintaan maaf melalui wartawan di Rumah Sakit Polri, Bhayangkara, Kramat Jati, Jakarta Timur, itu murni berasal dari kliennya sendiri. Rencana itu batal dilakukan karena berberapa alasan, salah satunya karena proses berita acara pemeriksaan (BAP) oleh polisi belum selesai.

"Ada perbedaan pandangan saya, dokter, rumah sakit, dan penyidik. Penyidik menganggap Novie belum memungkinkan memberikan keterangan. Begitu pun pihak rumah sakit," ujar Cris kepada wartawan, Senin (15/10/2012) siang.

Alasan lain yang membuat model foto yang pernah membintangi sejumlah film itu batal menyampaikan permintaan maaf adalah faktor internal dari dirinya sendiri. Ketika melihat kerumunan wartawan yang sudah berjam-jam menunggu keterangannya di RS Polri, perasaan khawatir anak bungsu dari enam bersaudara itu pun muncul. "Karena tekanan wartawan juga, dia sempat drop lagi. Dia bilang, 'Bang, apa saya enggak harus ngomong di depan wartawan Bang? Kok jadi lemas begini.' Saya sebagai pengacara harus menghargai," lanjut Cris.

Karena alasan tersebut, melalui kuasa hukumnya, Novie akan mengatur ulang jadwal untuk menyampaikan keterangan di hadapan media. Ia berencana menyampaikan sendiri permintaan maafnya.

Hingga kini Novie masih dirawat di Ruang Cendrawasih, RS Polri. Kondisi kesehatannya semakin baik dan sudah lancar berbicara. Sampai kini belum ada keluarga yang menjenguknya.

Nama Novie menjadi pembicaraan publik setelah ia mengemudi mobil Honda Jazz warna merah dalam kondisi setengah telanjang, Kamis pekan lalu. Ia kemudian menabrak tujuh orang di sepanjang Jalan Gajah Mada. Korban yang mengalami luka di antaranya pedagang kopi sepeda keliling, pedagang siomay, dua polisi, dua pengendara sepeda motor dan penumpang di dalam angkot. Berdasarkan tes, Novie terbukti menggunakan ekstasi jenis inex dan di bawah pengaruh minuman keras.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com