Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rieke: Semua Lawan Sangat Tangguh

Kompas.com - 18/11/2012, 21:05 WIB
Kontributor Bandung, Rio Kuswandi

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com — Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Barat periode 2013-2018 Rieke Diah Pitaloka dan Teten Masduki mengaku waspada terhadap calon pasangan lain sebab mereka menilai semua lawan sangat berat.

Rieke menegaskan dia tidak akan menganggap enteng lawan. "Semua lawan berat, kami tidak akan menganggap enteng lawan-lawan kami. Kami akan tetap waspada, semuanya berat," papar Rieke di Kantor DPD PDI-P, Jalan Pelajar Pejuang 45, Bandung, Minggu (18/11/2012).

Rieke memandang semua lawan sangat tangguh dan tidak mudah dikalahkan sebab kebanyakan dari mereka sudah berkiprah dan berpengalaman di birokrasi.

Meskipun demikian, pasangan Rieke-Teten (Paten) itu menyatakan optimisme mereka dalam bertarung di ajang Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jabar 2013. Rieke merasa percaya diri dengan modal yang saat ini dimilikinya. Dengan modal bersih dan terbebas dari korupsi, pasangan ini yakin bisa mendapat dukungan masyarakat Jabar.

"Modal saya cuma optimisme saja, enggak ada yang lain lagi. Meski lawan-lawan kami sudah banyak berpengalaman di birokrasi, kami yakin dengan modal yang kami miliki sekarang ini. Kami bersih, kami belum pernah tersangkut kasus korupsi apa pun. Itu yang membuat kami optimistis," ujarnya.

Dia melanjutkan, sekarang tinggal melihat bagaimana dukungan dan masukan dari seluruh masyarakat di Jabar. Apa yang jadi keinginannya jika Paten memenangi Pilgub Jabar ini. "Yang penting kami bareng sama rakyat. Apa sebetulnya kemauan rakyat jika kami terpilih nanti, " katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com