Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jakpro dan Transjakarta Kerja Sama Bangun 20 SPBG

Kompas.com - 16/10/2014, 16:07 WIB
Alsadad Rudi

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — PT Jakarta Propertindo (Jakpro) dan PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) menandatangani nota kesepahaman pembangunan 20 stasiun pengisian bahan bakar gas (SPBG).

Proses pembangunan ke-20 SPBG akan dimulai pada akhir tahun dan diharapkan rampung pada akhir 2015. Direktur Utama PT Jakpro Budi Karya Sumadi mengatakan, ke-20 SPBG akan dibagi menjadi dua golongan, yakni 10 SPBG statis dan 10 SPBG mobile. Lokasi SPBG nantinya  diutamakan berada di atau dekat dengan depo transjakarta.

"Layanan transjakarta adalah pemakai utama BBG, makanya kita bekerja sama dengan PT Transjakarta. Dengan memperbanyak SPBG, diharapkan nantinya waktu yang digunakan oleh bus transjakarta untuk mengisi BBG bisa dipersingkat," kata Budi, di Balaikota Jakarta, Kamis (16/10/2014).

Menurut Budi, pihaknya mendapat suntikan Penyertaan Modal Pemerintah (PMP) berjumlah Rp 300 miliar untuk proyek tersebut. Sedangkan total lahan yang akan digunakan mencapai 3.000 meter persegi.

"Lahan yang dibutuhkan sekitar 3.000 meter persegi. Kita melihat lahan tidak hanya karena lahan itu milik PT Transjakarta saja, tetapi juga harus dilihat jaringan perpipaannya. Kita targetkan pada akhir 2015 bisa selesai semua," ujar dia.

Dalam kesempatan yang sama, Direktur Utama PT Transjakarta Antonius NS Kosasih mengatakan, penambahan SPBG ini akan dapat membantu meningkatkan pelayanan kepada penumpang karena bisa mengurangi waktu pengisian BBG. Apalagi, kata dia, pada tahun ini direncanakan akan ada penambahan 800 bus transjakarta.

"Kita akan menambah 800 bus sesuai arahan Pak Wagub. Jumlah itu tentu akan membuat layanan transjakarta membutuhkan lebih banyak BBG dari yang ada saat ini," kata Kosasih.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pemuda yang Sekap dan Aniaya Kekasihnya di Pondok Aren Positif Sabu

Pemuda yang Sekap dan Aniaya Kekasihnya di Pondok Aren Positif Sabu

Megapolitan
Dishub Jaksel Jaring 112 Jukir Liar yang Mangkal di Minimarket

Dishub Jaksel Jaring 112 Jukir Liar yang Mangkal di Minimarket

Megapolitan
Petinggi Demokrat Unggah Foto 'Jansen untuk Jakarta', Jansen: Saya Realistis

Petinggi Demokrat Unggah Foto "Jansen untuk Jakarta", Jansen: Saya Realistis

Megapolitan
Evakuasi Mobil di Depok yang Jeblos ke Septic Tank Butuh Waktu Empat Jam

Evakuasi Mobil di Depok yang Jeblos ke Septic Tank Butuh Waktu Empat Jam

Megapolitan
Gerebek Rumah Ketua Panitia Konser Lentera Festival Tangerang, Polisi Tak Temukan Seorang Pun

Gerebek Rumah Ketua Panitia Konser Lentera Festival Tangerang, Polisi Tak Temukan Seorang Pun

Megapolitan
Tunjuk Atang Trisnanto, PKS Bisa Usung Cawalkot Bogor Sendiri Tanpa Koalisi

Tunjuk Atang Trisnanto, PKS Bisa Usung Cawalkot Bogor Sendiri Tanpa Koalisi

Megapolitan
Heru Budi Minta Wali Kota Koordinasi dengan Polres Terkait Penanganan Judi Online

Heru Budi Minta Wali Kota Koordinasi dengan Polres Terkait Penanganan Judi Online

Megapolitan
Mobil Warga Depok Jeblos ke 'Septic Tank' saat Mesin Dipanaskan

Mobil Warga Depok Jeblos ke "Septic Tank" saat Mesin Dipanaskan

Megapolitan
Senyum Bahagia Anak Cilincing, Bermain Sambil Belajar Lewat Program 'Runcing'

Senyum Bahagia Anak Cilincing, Bermain Sambil Belajar Lewat Program "Runcing"

Megapolitan
Joki Tong Setan Pembakar 'Tuyul' Rumah Hantu di Pasar Rebo Terancam 5 Tahun Penjara

Joki Tong Setan Pembakar "Tuyul" Rumah Hantu di Pasar Rebo Terancam 5 Tahun Penjara

Megapolitan
Transaksi Judi Online Kecamatan Bogor Selatan Tertinggi, Perputaran Uang Rp 349 Miliar

Transaksi Judi Online Kecamatan Bogor Selatan Tertinggi, Perputaran Uang Rp 349 Miliar

Megapolitan
Ulah Jukir di Depan Masjid Istiqlal yang Berulang, Kini Palak “Tour Leader” Rp 300 Ribu dan Sopir Bus

Ulah Jukir di Depan Masjid Istiqlal yang Berulang, Kini Palak “Tour Leader” Rp 300 Ribu dan Sopir Bus

Megapolitan
Heru Budi Sebut Penjarah Aset Rusunawa Marunda Sudah Dihukum, Warga: Belum Ada Penangkapan

Heru Budi Sebut Penjarah Aset Rusunawa Marunda Sudah Dihukum, Warga: Belum Ada Penangkapan

Megapolitan
Dibakar Joki Tong Setan, Pemeran Tuyul Rumah Hantu Alami Luka Bakar 40 Persen

Dibakar Joki Tong Setan, Pemeran Tuyul Rumah Hantu Alami Luka Bakar 40 Persen

Megapolitan
Panitia PPDB Jakut Ingatkan Tak Ada Jalur Zonasi untuk Jenjang SMK

Panitia PPDB Jakut Ingatkan Tak Ada Jalur Zonasi untuk Jenjang SMK

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com