Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Waria Tewas dengan Luka Tusuk di Cipayung

Kompas.com - 25/11/2015, 13:28 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Seorang waria bernama Muhammad Safrizal alias Shella Aprilia (27) ditemukan tewas di Jembatan Supriadi II RT 2 RW 2 Kelurahan Ceger, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur, Rabu (25/11/2015).

Korban ditemukan tewas pukul 01.30 WIB dengan luka tusuk di paha dan rusuk kirinya.

Penemuan korban berawal ketika saksi yang bernama Mochammad Zainul Arifin (24), melintas di sekitar lokasi.

Tiba-tiba saja saksi mendengar suara teriakan minta tolong dari atas jembatan. (Baca juga: Perampok Bunuh Waria dengan Pisau dan Batu)

"Mendengar teriakan minta tolong, saksi kemudian langsung naik ke atas jembatan dan ternyata korban sudah tergeletak di samping motornya," ujar Kasubag Humas Polres Metro Jakarta Timur Kompol Husaimah, Rabu (25/11).

Melihat korban yang tergeletak, saksi langsung mendekati korban. Saksi pun mendapati korban dalam keadaan tidak bernyawa dengan kondisi mengenaskan.

Saat itu, saksi juga melihat ada dua laki-laki yang tak jauh dari lokasi penemuan korban. Kedua laki-laki itu langsung kabur dengan mengendarai motor matic.

"Tidak jauh dari lokasi korban, saksi melihat ada dua orang laki-laki dengan menggunakan satu unit motor matic dan kemudian langsung kabur," ujar Husaimah.

Kendati demikian, menurut Husaimah, tidak ada barang berharga milik korban yang hilang. Aparat pun mengamankan barang bukti berupa satu unit motor Honda Beat putih B 4652 THE milik korban.

"Selain itu masih ada satu buah tas wanita warna hitam berisi tisu dan uang tunai Rp 29.000 milik korban dan satu buah tablet Samsung yang juga milik korban," ujarnya.

Untuk keperluan identifikasi dan visum, korban dibawa ke RS Polri Kramatjati, Jakarta Timur. (Baca juga: Berkelahi, Waria Tewas Ditikam Pacar di Kamar Kos)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kemenkes Tanggung Anggaran Revitalisasi 3 RS Besar di Jakarta, Heru Budi: Pemprov DKI 'Back-up' Perizinan

Kemenkes Tanggung Anggaran Revitalisasi 3 RS Besar di Jakarta, Heru Budi: Pemprov DKI "Back-up" Perizinan

Megapolitan
Heru Budi Bantah Kabar Pemprov DKI Bakal Bongkar Tiang Monorel di Rasuna Said

Heru Budi Bantah Kabar Pemprov DKI Bakal Bongkar Tiang Monorel di Rasuna Said

Megapolitan
Warga: Petugas Jasa Marga Tak Pernah Mengecek Kondisi JPO yang Berlubang di Jatiasih

Warga: Petugas Jasa Marga Tak Pernah Mengecek Kondisi JPO yang Berlubang di Jatiasih

Megapolitan
Jumlah Pemilih di Pilkada Kota Bogor Bertambah, KPU Mutakhirkan Data

Jumlah Pemilih di Pilkada Kota Bogor Bertambah, KPU Mutakhirkan Data

Megapolitan
Bocah Jatuh dari JPO ke Tol JORR Cikunir, Korban Diduga Pemburu Klakson “Telolet”

Bocah Jatuh dari JPO ke Tol JORR Cikunir, Korban Diduga Pemburu Klakson “Telolet”

Megapolitan
Kemenkes Bakal Revitalisasi Tiga Rumah Sakit Besar di Jakarta agar Terintegrasi Ruang Publik

Kemenkes Bakal Revitalisasi Tiga Rumah Sakit Besar di Jakarta agar Terintegrasi Ruang Publik

Megapolitan
Aji Jaya Bintara Siap Maju pada Pilkada Bogor, Akui Dapat Restu Prabowo

Aji Jaya Bintara Siap Maju pada Pilkada Bogor, Akui Dapat Restu Prabowo

Megapolitan
Ibu yang Cabuli Anak di Tangsel Dijerat Pasal Berlapis

Ibu yang Cabuli Anak di Tangsel Dijerat Pasal Berlapis

Megapolitan
Kondisi JPO di Jatiasih yang Buat Bocah Jatuh ke Jalan Tol, Kawat Berlubang Ditambal Tali Tambang

Kondisi JPO di Jatiasih yang Buat Bocah Jatuh ke Jalan Tol, Kawat Berlubang Ditambal Tali Tambang

Megapolitan
Warga Sebut Kawat JPO Jatiasih Berlubang karena Pemasangan Reklame

Warga Sebut Kawat JPO Jatiasih Berlubang karena Pemasangan Reklame

Megapolitan
Ibu di Tangsel Cabuli Anak Kandungnya Sendiri

Ibu di Tangsel Cabuli Anak Kandungnya Sendiri

Megapolitan
Diduga Cabuli Muridnya, Pelatih Les Renang di Bogor Ditangkap

Diduga Cabuli Muridnya, Pelatih Les Renang di Bogor Ditangkap

Megapolitan
Laman PPDB Depok Gangguan di Hari Pertama karena Pendaftaran TK, SD, dan SMP Digabung di Satu 'Website'

Laman PPDB Depok Gangguan di Hari Pertama karena Pendaftaran TK, SD, dan SMP Digabung di Satu "Website"

Megapolitan
Bocah di Jatiasih Tewas Usai Terjatuh dari JPO ke Jalan Tol

Bocah di Jatiasih Tewas Usai Terjatuh dari JPO ke Jalan Tol

Megapolitan
Cabuli Anak Sendiri, Ibu di Tangsel Mengaku Disuruh Kenalan dari Facebook

Cabuli Anak Sendiri, Ibu di Tangsel Mengaku Disuruh Kenalan dari Facebook

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com