Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mayat Tanpa Busana Ditemukan di Kali Dekat Universitas Sahid

Kompas.com - 09/09/2016, 17:15 WIB
Nibras Nada Nailufar

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Warga sekitar Universitas Sahid, Jalan Prof Dr Soepomo, Tebet, Jakarta Selatan, digegerkan penemuan sesosok mayat tanpa busana yang mengambang di Kali Cideng, Jumat (9/9/2016) pagi.

Kapolsek Tebet Kompol Nurdin A Rahman mengatakan, mayat tersebut diketahui adalah seorang tukang las bernama Kandar (44). Kandar diduga tercebur pada pagi tadi sekitar pukul 06.00 WIB saat sedang mandi pinggir kali.

"Pukul 09.00 WIB, saksi Suparman ketika hendak dagang mi ayam melihat mayat terbawa air sungai sehingga mayat dihentikan dengan cara ditahan pakai bambu di depan Universitas Sahid," kata Nurdin dalam keterangannya, Jumat.

Tak lama, seorang pemilik bengkel las bernama Mimi datang dan mengatakan pria itu adalah pekerjanya yang bernama Kandar. Kepada polisi, Mimi mengatakan sekitar pukul 07.00 WIB, ia mengecek Kandar yang tak kunjung keluar dari kamar mandi, dan terlihat bahwa lantai kamar mandi yang terletak di atas kali telah jebol.

"Hj Mimi mengecek ke kamar mandi dan tidak menemukan korban, hanya menemukan jins warna biru masih tergantung di bilik kamar mandi. Hj Mimi melihat papan lantai kamar mandi jebol. Diduga, korban terjatuh di kali ketika papan tersebut jebol diinjak oleh korban," kata Nurdin.

Menurut Mimi, Kandar yang telah bekerja selama 10 tahun di bengkel las memang sehari-hari tinggal di sana. Kandar juga disebut mengidap epilepsi.

"Hasil pemeriksaan mayat, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan di tubuhnya. Sekarang dibawa ke RS Kramat Jati," ujar Nurdin. (Baca: Jasad Model Seksi Ditemukan Tanpa Busana di Pinggir Jalan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pihak Keluarga Bakal Temui Ibu Pengemis Viral yang Paksa Orang Sedekah

Pihak Keluarga Bakal Temui Ibu Pengemis Viral yang Paksa Orang Sedekah

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Setubuhi Korban Sebelum Membunuhnya

Pembunuh Wanita Dalam Koper Setubuhi Korban Sebelum Membunuhnya

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Tak Dikenakan Pasal Pembunuhan Berencana

Pembunuh Wanita Dalam Koper Tak Dikenakan Pasal Pembunuhan Berencana

Megapolitan
Tak Sadar Jarinya Digigit sampai Putus, Satpam Gereja: Ada yang Bilang 'Itu Jarinya Buntung'

Tak Sadar Jarinya Digigit sampai Putus, Satpam Gereja: Ada yang Bilang 'Itu Jarinya Buntung'

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Jadi Tersangka, Dijerat Pasal Pembunuhan dan Curas

Pembunuh Wanita Dalam Koper Jadi Tersangka, Dijerat Pasal Pembunuhan dan Curas

Megapolitan
Korban Duga Pelaku yang Gigit Jarinya hingga Putus di Bawah Pengaruh Alkohol

Korban Duga Pelaku yang Gigit Jarinya hingga Putus di Bawah Pengaruh Alkohol

Megapolitan
Geng Motor Nekat Masuk 'Kandang Tentara' di Halim, Kena Gebuk Provost Lalu Diringkus Polisi

Geng Motor Nekat Masuk 'Kandang Tentara' di Halim, Kena Gebuk Provost Lalu Diringkus Polisi

Megapolitan
Banyak Kondom Bekas Berserak, Satpol PP Jaga RTH Tubagus Angke

Banyak Kondom Bekas Berserak, Satpol PP Jaga RTH Tubagus Angke

Megapolitan
Bukan Rebutan Lahan Parkir, Ini Penyebab Pria di Pondok Aren Gigit Jari Satpam Gereja hingga Putus

Bukan Rebutan Lahan Parkir, Ini Penyebab Pria di Pondok Aren Gigit Jari Satpam Gereja hingga Putus

Megapolitan
PN Jakbar Tunda Sidang Kasus Narkotika Ammar Zoni

PN Jakbar Tunda Sidang Kasus Narkotika Ammar Zoni

Megapolitan
Pelaku dan Korban Pembunuhan Wanita Dalam Koper Kerja di Perusahaan yang Sama

Pelaku dan Korban Pembunuhan Wanita Dalam Koper Kerja di Perusahaan yang Sama

Megapolitan
Pembunuh Perempuan Dalam Koper Curi Uang Rp 43 Juta Milik Perusahaan Tempat Korban Kerja

Pembunuh Perempuan Dalam Koper Curi Uang Rp 43 Juta Milik Perusahaan Tempat Korban Kerja

Megapolitan
Pengemis yang Videonya Viral karena Paksa Orang Sedekah Berkali-kali Minta Dipulangkan dari RSJ Bogor

Pengemis yang Videonya Viral karena Paksa Orang Sedekah Berkali-kali Minta Dipulangkan dari RSJ Bogor

Megapolitan
Mengaku Kerja di Minimarket, Pemuda Curi Uang Rp 43 Juta dari Brankas Toko

Mengaku Kerja di Minimarket, Pemuda Curi Uang Rp 43 Juta dari Brankas Toko

Megapolitan
Kronologi Pria di Pondok Aren Gigit Jari Rekannya hingga Putus, Kesal Teman Korban Ikut Memarkirkan Kendaraan

Kronologi Pria di Pondok Aren Gigit Jari Rekannya hingga Putus, Kesal Teman Korban Ikut Memarkirkan Kendaraan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com