Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pimpin Upacara Hari Ibu di Kepulauan Seribu, Sandiaga Ikut Nyanyi "Kasih Ibu"

Kompas.com - 22/12/2017, 09:21 WIB
Nursita Sari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Kepulauan Seribu, Jumat (22/12/2017). Sandiaga bertolak dari Pelabuhan Kali Adem, Muara Angke, Jakarta Utara, sekitar pukul 07.15, menuju Pulau Karya.

Sandiaga tiba di Pulau Karya, Kelurahan Pulau Panggang, sekitar pukul 08.10. Setelah beristirahat sejenak, Sandiaga langsung memimpin upacara peringatan Hari Ibu 2017 yang jatuh pada hari ini.

Dia membacakan pidato Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Yohana Yembise.

"Peringatan Hari Ibu untuk mengenang dan menghargai perjuangan perempuan yang telah berjuang bersama-sama kaum laki-laki mewujudkan kemerdekaan," kata Sandiaga membacakan pidato Yohana.

Baca juga: Hari Ibu, Anies Keliling Lapangan Salami Komandan dan Pemimpin Perempuan

Peringatan Hari Ibu, kata Sandiaga, juga bertujuan mengenang perjuangan kaum perempuan untuk menyetarakan gender dan refleksi berbagai upaya kaum perempuan dalam pergerakan mereka di semua bidang pembangunan.

Setelah Sandiaga membacakan pidato Yohana, tim paduan suara menyanyikan lagu berjudul "Kasih Ibu". Sandiaga turut menyanyikan lagu tersebut.

"Kasih Ibu, kepada beta, tak terhingga sepanjang masa. Hanya memberi, tak harap kembali, bagai sang surya menyinari dunia," demikian lirik lagu yang dinyanyikan Sandiaga itu.

Seusai upacara, Sandiaga meresmikan tempat penampungan ikan atau fish shelter yang dibangun menggunakan dana corporate social responsibility (CSR) PT Nusantara Regas.

Menurut rencana, Sandi meninjau aset-aset Pemerintah Provinsi DKI Jakarta di Pulau Karya. Setelah itu, dia akan melanjutkan kunjungan kerja ke Pulau Pramuka.

Kunjungan kerja Sandiaga ini merupakan upaya merealisasikan janji kampanyenya bersama Gubernur DKI Anies Baswedan pada masa Pilkada DKI Jakarta 2017, yakni berkantor di Kepulauan Seribu.

Sandiaga didampingi Bupati Kepulauan Seribu Irmansyah, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan DKI Jakarta Tinia Budiati, Wakil Kepala Satpol PP Hidayatullah, serta jajaran pejabat Pemerintah Kabupaten Kepulauan Seribu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polisi Dalami Peran Belasan Saksi Dalam Kasus Tewasnya Taruna STIP yang Dianiaya Senior

Polisi Dalami Peran Belasan Saksi Dalam Kasus Tewasnya Taruna STIP yang Dianiaya Senior

Megapolitan
Kepada Kapolres Jaktim, Warga Klender Keluhkan Aksi Lempar Petasan dan Tawuran

Kepada Kapolres Jaktim, Warga Klender Keluhkan Aksi Lempar Petasan dan Tawuran

Megapolitan
Belasan Taruna Jadi Saksi dalam Prarekonstruksi Kasus Tewasnya Junior STIP

Belasan Taruna Jadi Saksi dalam Prarekonstruksi Kasus Tewasnya Junior STIP

Megapolitan
Polisi Tangkap Lebih dari 1 Orang Terkait Pengeroyokan Mahasiswa di Tangsel

Polisi Tangkap Lebih dari 1 Orang Terkait Pengeroyokan Mahasiswa di Tangsel

Megapolitan
RTH Tubagus Angke Dirapikan, Pedagang Minuman Harap Bisa Tetap Mangkal

RTH Tubagus Angke Dirapikan, Pedagang Minuman Harap Bisa Tetap Mangkal

Megapolitan
Prarekonstruksi Kasus Penganiayaan Taruna STIP Digelar hingga 4 Jam

Prarekonstruksi Kasus Penganiayaan Taruna STIP Digelar hingga 4 Jam

Megapolitan
Masih Bonyok, Maling Motor di Tebet Belum Bisa Diperiksa Polisi

Masih Bonyok, Maling Motor di Tebet Belum Bisa Diperiksa Polisi

Megapolitan
Cegah Prostitusi, RTH Tubagus Angke Kini Dipasangi Lampu Sorot

Cegah Prostitusi, RTH Tubagus Angke Kini Dipasangi Lampu Sorot

Megapolitan
Balita yang Jasadnya Ditemukan di Selokan Matraman Tewas karena Terperosok dan Terbawa Arus

Balita yang Jasadnya Ditemukan di Selokan Matraman Tewas karena Terperosok dan Terbawa Arus

Megapolitan
PDI-P Buka Penjaringan Cagub dan Cawagub Jakarta hingga 20 Mei 2024

PDI-P Buka Penjaringan Cagub dan Cawagub Jakarta hingga 20 Mei 2024

Megapolitan
Kuota Haji Kota Tangsel Capai 1.242 Jemaah, Pemberangkatan Dibagi 2 Gelombang

Kuota Haji Kota Tangsel Capai 1.242 Jemaah, Pemberangkatan Dibagi 2 Gelombang

Megapolitan
Paniknya Mahasiswa di Tangsel, Kontrakan Digeruduk Warga saat Sedang Beribadah

Paniknya Mahasiswa di Tangsel, Kontrakan Digeruduk Warga saat Sedang Beribadah

Megapolitan
Jasad Balita Tersangkut di Selokan Matraman, Orangtua Sempat Lapor Kehilangan

Jasad Balita Tersangkut di Selokan Matraman, Orangtua Sempat Lapor Kehilangan

Megapolitan
Jasad Balita di Matraman Ditemukan Warga Saat Bersihkan Selokan, Ternyata Sudah 3 Hari Hilang

Jasad Balita di Matraman Ditemukan Warga Saat Bersihkan Selokan, Ternyata Sudah 3 Hari Hilang

Megapolitan
Polisi Ungkap Penyebab Mahasiswa di Tangsel Bertikai dengan Warga Saat Beribadah

Polisi Ungkap Penyebab Mahasiswa di Tangsel Bertikai dengan Warga Saat Beribadah

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com