Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ayah Berusaha Selamatkan Anak Saat Kebakaran di Mampang Berujung Keduanya Tewas

Kompas.com - 02/01/2022, 17:09 WIB
Nursita Sari

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Korban tewas dalam kebakaran sebuah bengkel di Jalan Bangka XI, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, ternyata merupakan ayah dan anak.

Peristiwa kebakaran itu terjadi pada Minggu (2/1/2021) sekitar pukul 07.40 WIB.

Dua korban tewas dalam kebakaran itu adalah Muhidin (50) dan Mawar (20).

Perwira piket Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Selatan Mohammad Slamet mengatakan, Muhidin berusaha menyelamatkan Mawar ketika terjadi kebakaran.

Baca juga: Bengkel di Mampang Prapatan Terbakar, 2 Tewas

Ketika itu, jelas Slamet, Mawar sedang tidur di kamar di lantai atas.

"Pak Muhidin membangunkan anaknya yang bernama Mawar yang sedang tidur di kamar atas. Pak Muhidin menyelamatkan tidak bisa karena api sudah makin membesar," kata Slamet dikutip Tribun Jakarta.

Slamet mengungkapkan, kebakaran bermula ketika Muhidin melakukan penambalan di bengkel motornya sambil merokok.

"Kemudian puntung rokok jatuh ke dalam cairan spiritus dan api membesar mengenai isi bengkel," ungkap dia.

Baca juga: Bengkel Terbakar di Mampang, Diduga akibat Puntung Rokok Jatuh ke Spiritus

Muhidin dan Mawar tewas dalam kebakaran tersebut. Satu orang lainnya, Angga (22), mengalami luka bakar di tangan kiri.

Kobaran api berhasil dipadamkan sekitar pukul 08.15 dan dilanjutkan proses pendinginan hingga pukul 09.00 WIB.

Sebanyak 12 unit mobil damkar dan 54 personel dikerahkan ke lokasi untuk memadamkan api.

"Total kerugian diperkirakan Rp 2 miliar karena api menyambar lima rumah," ujar Slamet.

Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul "2 Korban Tewas dalam Kebakaran Bengkel di Mampang Ternyata Ayah dan Anak". (Tribun Jakarta/Annas Furqon Hakim)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pihak Keluarga Bakal Temui Ibu Pengemis Viral yang Paksa Orang Sedekah

Pihak Keluarga Bakal Temui Ibu Pengemis Viral yang Paksa Orang Sedekah

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Setubuhi Korban Sebelum Membunuhnya

Pembunuh Wanita Dalam Koper Setubuhi Korban Sebelum Membunuhnya

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Tak Dikenakan Pasal Pembunuhan Berencana

Pembunuh Wanita Dalam Koper Tak Dikenakan Pasal Pembunuhan Berencana

Megapolitan
Tak Sadar Jarinya Digigit sampai Putus, Satpam Gereja: Ada yang Bilang 'Itu Jarinya Buntung'

Tak Sadar Jarinya Digigit sampai Putus, Satpam Gereja: Ada yang Bilang 'Itu Jarinya Buntung'

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Jadi Tersangka, Dijerat Pasal Pembunuhan dan Curas

Pembunuh Wanita Dalam Koper Jadi Tersangka, Dijerat Pasal Pembunuhan dan Curas

Megapolitan
Korban Duga Pelaku yang Gigit Jarinya hingga Putus di Bawah Pengaruh Alkohol

Korban Duga Pelaku yang Gigit Jarinya hingga Putus di Bawah Pengaruh Alkohol

Megapolitan
Geng Motor Nekat Masuk 'Kandang Tentara' di Halim, Kena Gebuk Provost Lalu Diringkus Polisi

Geng Motor Nekat Masuk 'Kandang Tentara' di Halim, Kena Gebuk Provost Lalu Diringkus Polisi

Megapolitan
Banyak Kondom Bekas Berserak, Satpol PP Jaga RTH Tubagus Angke

Banyak Kondom Bekas Berserak, Satpol PP Jaga RTH Tubagus Angke

Megapolitan
Bukan Rebutan Lahan Parkir, Ini Penyebab Pria di Pondok Aren Gigit Jari Satpam Gereja hingga Putus

Bukan Rebutan Lahan Parkir, Ini Penyebab Pria di Pondok Aren Gigit Jari Satpam Gereja hingga Putus

Megapolitan
PN Jakbar Tunda Sidang Kasus Narkotika Ammar Zoni

PN Jakbar Tunda Sidang Kasus Narkotika Ammar Zoni

Megapolitan
Pelaku dan Korban Pembunuhan Wanita Dalam Koper Kerja di Perusahaan yang Sama

Pelaku dan Korban Pembunuhan Wanita Dalam Koper Kerja di Perusahaan yang Sama

Megapolitan
Pembunuh Perempuan Dalam Koper Curi Uang Rp 43 Juta Milik Perusahaan Tempat Korban Kerja

Pembunuh Perempuan Dalam Koper Curi Uang Rp 43 Juta Milik Perusahaan Tempat Korban Kerja

Megapolitan
Pengemis yang Videonya Viral karena Paksa Orang Sedekah Berkali-kali Minta Dipulangkan dari RSJ Bogor

Pengemis yang Videonya Viral karena Paksa Orang Sedekah Berkali-kali Minta Dipulangkan dari RSJ Bogor

Megapolitan
Mengaku Kerja di Minimarket, Pemuda Curi Uang Rp 43 Juta dari Brankas Toko

Mengaku Kerja di Minimarket, Pemuda Curi Uang Rp 43 Juta dari Brankas Toko

Megapolitan
Kronologi Pria di Pondok Aren Gigit Jari Rekannya hingga Putus, Kesal Teman Korban Ikut Memarkirkan Kendaraan

Kronologi Pria di Pondok Aren Gigit Jari Rekannya hingga Putus, Kesal Teman Korban Ikut Memarkirkan Kendaraan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com