Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Rekayasa Lalu Lintas di TMII, Ancol, Kota Tua, dan Ragunan pada Malam Tahun Baru

Kompas.com - 31/12/2023, 18:37 WIB
Rizky Syahrial,
Jessi Carina

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Polda Metro Jaya melakukan rekayasa arus lalu lintas di tempat wisata di Jakarta saat malam pergantian tahun 2023, yakni Taman Mini Indonesia Indah, Ancol, Kota Tua, dan Ragunan.

"Rekayasa di tempat wisata dimulai pukul 20.00 WIB," ucap Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman kepada wartawan, Minggu (31/12/2023).

Berikut rekayasa arus lalu lintas yang disiapkan Polda Metro Jaya pada malam tahun baru di beberapa tempat wisata:

Baca juga: Pesta Kembang Api di Ancol Akan Berlangsung Selama 10 Menit Sambil Ikuti Irama Musik

1. Taman Mini Indonesia Indah

  • Arus lalu lintas dari Asrama Haji Pondok Gede yang akan menuju Jalan Taman Mini 1 traffic light (TL) Garuda dialihkan ke kanan, sedangkan TL Kramik diarahkan ke Pasar Rebo.
  • Arus lalu lintas dari Tol Jagorawi yang keluar melalui pintu tol Taman Mini 1, dialihkan ke arah Asrama Haji Pondok Gede atau TL Kramik diarahkan ke Pasar Rebo.
  • Arus lalu lintas dari arah Pasar Rebo yang akan menuju Jalan Taman Mini 1 diluruskan.
  • Arus lalu lintas dari arah Jalan Raya Mabes Hankam yang akan menuju terowongan Taman Mini, diluruskan ke arah terminal bus Kampung Rambutan.
  • Arus lalu lintas dari Jalan Raya Ceger yang akan menuju Terowongan Taman Mini, dibelokkan ke kiri arah terminal bus Kampung Rambutan.

2. Kota Tua

  • Perempatan Asemka ditutup. Adapun bus transjakarta dapat melintas seperti biasa. Untuk kendaraan dari arah Asemka diluruskan ke arah Mangga 2 melalui JalanGunung Sahari. Untuk arus lalu lintas dari arah Mangga 2 menuju kawasan wisata Kota Tua diluruskan ke arah Jalan Jembatan 5.
  • Arus lalu lintas dari arah Jalan Jembatan 5 diluruskan ke arah timur Jalan Jembatan batu menuju Jalan Mangga Dua Raya.

Baca juga: Antusias Tunggu Perayaan Malam Tahun Baru di Bundaran HI, Warga: Biar Enggak Sendirian Saja di Rumah!

3. Ancol

  • Dilakukan pengalihan arus di setiap pintu masuk Ancol, perempatan Parangtritis, Jembatan Hailay, TL Bintang Mas, TL Mangga Dua, TL Pasir Putih, Jembatan Goyang, dan Jembatan pintu arah ke pintu karnaval.
  • Kendaraan dari arah Penjaringan dialihkan di perempatan Parangtritis belok kanan kembali ke Penjaringan atau Kampung Badan arah Taman Sari.
  • Kendaraan dari arah Gunung Sahari dialihkan ke kiri ke jalan Mangga Dua Raya.
  • Kendaraan dari arah Kemayoran putar balik di Bundaran Kemayoran atau masuk ke Tol Kemayoran atau ke Kampung Pademangan Timur.
  • Kendaraan dari arah Tanjung Priok, RE Martadinata–Gunung Sahari.
  • Kendaraan dari arah tol keluar Ancol Barat ditutup dan keluar Ancol Timur ditutup.

4. Ragunan

  • Arus lalu lintas (kecuali kendaraan umum dan bus transjakarta) dari arah Jalan Warung Jati yang menuju pintu utama Kebun Binatang Ragunan, dialihkan melalui TL Trakindo - Jalan Cilandak KKO – Jalan Margasatwa – Pintu Masuk Barat atau dialihkan ke kiri Jalan TB Simatupang.
  • Arus lalu lintas (kecuali kendaraan umum dan bus transjakarta) dari arah Jalan TB Simatupang yang menuju pintu utama Kebun Binatang Ragunan dialihkan melalui TL Trakindo – Jalan Cilandak KKO – Jalan Margasatwa – pintu masuk barat.
  • Arus lalu lintas dari Jalan TB Simatupang (TL Trakindo) yang menuju pintu masuk Kebun Binatang Ragunan diluruskan ke arah kolong Jagakarsa.
  • Diberlakukan contraflow di Jalan Saco yang menuju pintu utama kebun binatang Ragunan.
  • Arus lalu lintas dari arah Jagakarsa yang menuju kebun binatang Ragunan diarahkan masuk melalui pintu masuk Timur.

Selain itu, Polda Metro Jaya juga melakukan rekayasa lalu lintas saat hari bebas kendaraan bermotor pada malam hari (car free night), di sepanjang Jalan Sudirman-Thamrin.

Rekayasa diterapkan guna masyarakat yang merayakan malam pergantian tahun, dengan suguhan panggung musik di 11 lokasi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Juru Parkir Liar di JIS Bikin Resah Masyarakat, Polisi Siap Menindak

Juru Parkir Liar di JIS Bikin Resah Masyarakat, Polisi Siap Menindak

Megapolitan
Pegi Perong Bakal Ajukan Praperadilan Atas Penetapannya sebagai Tersangka di Kasus Vina Cirebon

Pegi Perong Bakal Ajukan Praperadilan Atas Penetapannya sebagai Tersangka di Kasus Vina Cirebon

Megapolitan
Viral Tukang Ayam Goreng di Jakbar Diperas dengan Modus Tukar Uang Receh, Polisi Cek TKP

Viral Tukang Ayam Goreng di Jakbar Diperas dengan Modus Tukar Uang Receh, Polisi Cek TKP

Megapolitan
Peremajaan IPA Buaran Berlangsung, Pelanggan Diimbau Tampung Air untuk Antisipasi

Peremajaan IPA Buaran Berlangsung, Pelanggan Diimbau Tampung Air untuk Antisipasi

Megapolitan
Jaksel Peringkat Ke-2 Kota dengan SDM Paling Maju, Wali Kota: Ini Keberhasilan Warga

Jaksel Peringkat Ke-2 Kota dengan SDM Paling Maju, Wali Kota: Ini Keberhasilan Warga

Megapolitan
Gara-gara Mayat Dalam Toren, Sutrisno Tak Bisa Tidur 2 Hari dan Kini Mengungsi di Rumah Mertua

Gara-gara Mayat Dalam Toren, Sutrisno Tak Bisa Tidur 2 Hari dan Kini Mengungsi di Rumah Mertua

Megapolitan
Imbas Penemuan Mayat Dalam Toren, Keluarga Sutrisno Langsung Ganti Pipa dan Bak Mandi

Imbas Penemuan Mayat Dalam Toren, Keluarga Sutrisno Langsung Ganti Pipa dan Bak Mandi

Megapolitan
3 Pemuda di Jakut Curi Spion Mobil Fortuner dan Land Cruiser, Nekat Masuk Halaman Rumah Warga

3 Pemuda di Jakut Curi Spion Mobil Fortuner dan Land Cruiser, Nekat Masuk Halaman Rumah Warga

Megapolitan
Seorang Wanita Kecopetan di Bus Transjakarta Arah Palmerah, Ponsel Senilai Rp 19 Juta Raib

Seorang Wanita Kecopetan di Bus Transjakarta Arah Palmerah, Ponsel Senilai Rp 19 Juta Raib

Megapolitan
3 Pemuda Maling Spion Mobil di 9 Titik Jakut, Hasilnya untuk Kebutuhan Harian dan Narkoba

3 Pemuda Maling Spion Mobil di 9 Titik Jakut, Hasilnya untuk Kebutuhan Harian dan Narkoba

Megapolitan
Melawan Saat Ditangkap, Tiga Pencuri Spion Mobil di Jakarta Utara Ditembak Polisi

Melawan Saat Ditangkap, Tiga Pencuri Spion Mobil di Jakarta Utara Ditembak Polisi

Megapolitan
Terungkapnya Bisnis Video Porno Anak di Telegram: Pelaku Jual Ribuan Konten dan Untung Ratusan Juta Rupiah

Terungkapnya Bisnis Video Porno Anak di Telegram: Pelaku Jual Ribuan Konten dan Untung Ratusan Juta Rupiah

Megapolitan
Rugi Hampir Rp 3 Miliar karena Dugaan Penipuan, Pria di Jaktim Kehilangan Rumah dan Kendaraan

Rugi Hampir Rp 3 Miliar karena Dugaan Penipuan, Pria di Jaktim Kehilangan Rumah dan Kendaraan

Megapolitan
Geramnya Ketua RW di Cilincing, Usir Paksa 'Debt Collector' yang Berkali-kali 'Mangkal' di Wilayahnya

Geramnya Ketua RW di Cilincing, Usir Paksa "Debt Collector" yang Berkali-kali "Mangkal" di Wilayahnya

Megapolitan
Mulai 1 Juni 2024, Ada Ketentuan Baru Pembatalan Tiket Kereta Api

Mulai 1 Juni 2024, Ada Ketentuan Baru Pembatalan Tiket Kereta Api

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com