Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Bakal "Ramp Check" Bus Angkutan Lebaran di Bogor pada H-10

Kompas.com - 22/03/2024, 13:19 WIB
Ruby Rachmadina,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

BOGOR, KOMPAS.com - Satlantas Polresta Bogor Kota mulai melakukan uji kelaikan (ramp check) sejumlah bus untuk masa angkutan Lebaran.

“Kita akan melakukan uji kelaikan, kita akan main di H-10 sebelum Lebaran,” ucap Kasatlantas Polresta Bogor Kota, Kompol Galih Apria saat diwawancarai Kompas.com, Jumat (22/3/2024).

Baca juga: Pemerintah Akan Tes Doping dan Ramp Check Bus Selama Mudik 2024

Uji kelaikan akan dilakukan di pool bus dan di terminal-terminal utama, yakni Terminal Baranangsiang tipe A yang menjadi tempat pemberangkatan bus antarkota antarprovinsi (AKAP).

Kata Galih, ada beberapa hal yang diperhatikan saat ramp check, yakni pemeriksaan unsur administrasi meliputi SIM dan STNK, sistem pengereman, kelaikan ban depan dan ban belakang kendaraan, pengukur kecepatan, sabuk keselamatan, dan unsur penunjang lainnya.

Selain ramp check, kondisi kesehatan seluruh pengemudi bus yang akan mengendarai angkutan mudik Lebaran juga akan diperiksa. 

Pengecekan tersebut untuk memastikan bus dan sopir dalam kondisi laik jalan menjelang arus mudik Lebaran.

“Fasilitas kendaraan kita cek. Selain uji kelaikan, kita juga mau mengecek tentang performa sopirnya,” ujar Galih.

Pada pelaksanaannya, ia juga bakal memonitor tarif perjalanan bus di setiap loket untuk mencegah percaloan atau oknum nakal yang kerap menaikkan tarif yang berlebihan.

Baca juga: Polresta Bogor Kota Prediksi Puncak Arus Mudik Terjadi H-5 Lebaran

“Tarif juga akan kita cek sehingga tidak merugikan masyarakat,” kata Galih.

Selama masa mudik Lebaran 2024, Polresta Bogor Kota bakal mendirikan pos pengamanan (Pospam) di beberapa titik yang dianggap rawan kemacetan lalu lintas.

“Kita akan siapkan beberapa pos pam di beberapa titik. Kita juga siapkan posko utama di pos Baranangsiang,” ujar dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pesawat Latih yang Jatuh di BSD Serpong Selesai Dievakuasi

Pesawat Latih yang Jatuh di BSD Serpong Selesai Dievakuasi

Megapolitan
RS Polri Buka Posko untuk Identifikasi Jenazah Korban Pesawat Jatuh di BSD

RS Polri Buka Posko untuk Identifikasi Jenazah Korban Pesawat Jatuh di BSD

Megapolitan
Saksi Sebut Satu Korban Pesawat Jatuh di BSD Serpong Terlempar 3 Meter

Saksi Sebut Satu Korban Pesawat Jatuh di BSD Serpong Terlempar 3 Meter

Megapolitan
Jenazah Salim Said Dimakamkan di TPU Tanah Kusir

Jenazah Salim Said Dimakamkan di TPU Tanah Kusir

Megapolitan
'Ada Mayday, Mayday, Habis Itu Hilang Kontak...'

"Ada Mayday, Mayday, Habis Itu Hilang Kontak..."

Megapolitan
Awak Pesawat yang Jatuh di BSD Sulit Dievakuasi, Basarnas: Butuh Hati-hati

Awak Pesawat yang Jatuh di BSD Sulit Dievakuasi, Basarnas: Butuh Hati-hati

Megapolitan
Ini Identitas Tiga Korban Pesawat Jatuh di BSD Tangerang

Ini Identitas Tiga Korban Pesawat Jatuh di BSD Tangerang

Megapolitan
Jenazah Korban Kecelakaan Pesawat Latih di BSD Dievakuasi ke RS Polri

Jenazah Korban Kecelakaan Pesawat Latih di BSD Dievakuasi ke RS Polri

Megapolitan
Kondisi Terkini Lokasi Pesawat Jatuh di Serpong, Polisi-TNI Awasi Warga yang Ingin Saksikan Evakuasi Korban

Kondisi Terkini Lokasi Pesawat Jatuh di Serpong, Polisi-TNI Awasi Warga yang Ingin Saksikan Evakuasi Korban

Megapolitan
Saksi: Pesawat Tecnam P2006T Berputar-putar dan Mengeluarkan Asap Sebelum Jatuh

Saksi: Pesawat Tecnam P2006T Berputar-putar dan Mengeluarkan Asap Sebelum Jatuh

Megapolitan
Dua Korban Pesawat Jatuh di BSD Telah Teridentifikasi

Dua Korban Pesawat Jatuh di BSD Telah Teridentifikasi

Megapolitan
Pesawat Latih yang Jatuh di BSD Serpong Menyisakan Buntut, Bagian Depan Hancur

Pesawat Latih yang Jatuh di BSD Serpong Menyisakan Buntut, Bagian Depan Hancur

Megapolitan
Ratusan Warga Nonton Proses Evakuasi Pesawat Jatuh di BSD Serpong

Ratusan Warga Nonton Proses Evakuasi Pesawat Jatuh di BSD Serpong

Megapolitan
Pesawat yang Jatuh di BSD Sempat Tabrak Pohon sebelum Hantam Tanah

Pesawat yang Jatuh di BSD Sempat Tabrak Pohon sebelum Hantam Tanah

Megapolitan
Saksi: Pesawat Latih Jatuh di BSD Serpong Bersamaan dengan Hujan Deras

Saksi: Pesawat Latih Jatuh di BSD Serpong Bersamaan dengan Hujan Deras

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com