Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ruang Kerja Fadli Zon di Rumah Polonia Dimasuki Pencuri

Kompas.com - 25/06/2014, 21:11 WIB
Robertus Belarminus

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com — Ruang kerja Sekretaris Tim Pemenangan Prabowo-Hatta, Fadli Zon, di Rumah Polonia, Cipinang Cimpedak, Jatinegara, Jakarta Timur, dilaporkan telah dibobol pencuri. Kejadian tersebut diperkirakan terjadi pada Rabu (25/6/2014) dini hari.

Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Metro Jakarta Timur Ajun Komisaris Besar Ade Rahmat Idnal yang dikonfirmasi membenarkan hal tersebut.

"Iya, kejadiannya semalam diperkirakan antara pukul 12 sampai pukul 2 pagi," kata Ade, saat dihubungi wartawan, Rabu malam.

Ade melanjutkan, dalam rentang waktu tersebut, Rumah Polonia masih dalam kondisi ramai. Dari pemeriksaan dan olah tempat kejadian perkara, pelaku masuk melalui bagian atap genteng rumah dengan merusak bagian plafon.

Hasil pemeriksaan menunjukkan plafon ruangan rusak. Ada lubang berdiameter sekitar 50 sentimeter. Selain itu, ada jejak lumpur yang terdapat di dalam ruangan. "Mungkin kita duga orang dari belakang kampung sekitar situ," ujar Ade.

Ade melanjutkan, pihaknya belum menerima laporan adanya kehilangan dari pemilik ruangan. Dalam pemeriksaan, barang-barang seperti komputer, laptop, dan printer masih utuh berada di ruangan tersebut. Sampai saat ini pun tidak ada laporan barang berharga seperti uang yang dinyatakan hilang.

"Pemilik ruangan belum melaporkan ke kita (apa ada yang hilang), tapi dari keterangan penjaga di sana bilang tidak ada," ujar Ade.

Lima orang office boy di Rumah Polonia diperiksa atas kasus ini. "Dugaannya mungkin orang mau cari sesuatu yang penting yang ada di sana, tapi sementara belum ada yang hilang," tutup Ade.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dharma Pongrekun-Kun Wardana Belum Penuhi Syarat Dukungan Ikut Pilkada Jakarta

Dharma Pongrekun-Kun Wardana Belum Penuhi Syarat Dukungan Ikut Pilkada Jakarta

Megapolitan
Polisi Selidiki Kasus Ibu Diduga Cabuli Anak Laki-laki di Tangerang

Polisi Selidiki Kasus Ibu Diduga Cabuli Anak Laki-laki di Tangerang

Megapolitan
Alasan Pemilik Pajero Pakai Pelat Nomor Palsu: Cita-cita Sejak Kecil

Alasan Pemilik Pajero Pakai Pelat Nomor Palsu: Cita-cita Sejak Kecil

Megapolitan
Jalan Margonda Macet Parah Sabtu Malam, Pengendara Buka Pembatas Jalan dan Lawan Arah

Jalan Margonda Macet Parah Sabtu Malam, Pengendara Buka Pembatas Jalan dan Lawan Arah

Megapolitan
Polisi Tangkap Pencopet yang Beraksi di Kerumunan Acara Hari Jadi Bogor

Polisi Tangkap Pencopet yang Beraksi di Kerumunan Acara Hari Jadi Bogor

Megapolitan
'Horor' di Margonda Kemarin Sore: Saat Pohon Tumbang, Macet, dan Banjir Jadi Satu

"Horor" di Margonda Kemarin Sore: Saat Pohon Tumbang, Macet, dan Banjir Jadi Satu

Megapolitan
Antusias Warga Berebut Hasil Bumi di Dongdang pada Hari Jadi Bogor, Senang meski Kaki Terinjak

Antusias Warga Berebut Hasil Bumi di Dongdang pada Hari Jadi Bogor, Senang meski Kaki Terinjak

Megapolitan
Ketua DPRD Kota Bogor Mengaku Siap jika Diusung PKS Jadi Calon Wali Kota

Ketua DPRD Kota Bogor Mengaku Siap jika Diusung PKS Jadi Calon Wali Kota

Megapolitan
Polisi Jemput Paksa Pemilik Pajero Pelat Palsu yang Kabur di Jalan Tol

Polisi Jemput Paksa Pemilik Pajero Pelat Palsu yang Kabur di Jalan Tol

Megapolitan
Bisa Usung Calon Sendiri, PKS Belum Tentukan Jagoan untuk Pilkada Bogor 2024

Bisa Usung Calon Sendiri, PKS Belum Tentukan Jagoan untuk Pilkada Bogor 2024

Megapolitan
Sisa Banjir Sabtu Sore, Sampah Masih Berserakan di Jalan Margonda Depok

Sisa Banjir Sabtu Sore, Sampah Masih Berserakan di Jalan Margonda Depok

Megapolitan
Warga Ajak 'Selfie' Polisi Berkuda dan Polisi Satwa di CFD

Warga Ajak "Selfie" Polisi Berkuda dan Polisi Satwa di CFD

Megapolitan
Sambut HUT Ke-542 Bogor, Ratusan Orang Ikut Lomba Lari Lintasi Sawah dan Gunung

Sambut HUT Ke-542 Bogor, Ratusan Orang Ikut Lomba Lari Lintasi Sawah dan Gunung

Megapolitan
Penyalur Jadi Tersangka karena Palsukan Usia ART yang Lompat dari Rumah Majikan di Tangerang

Penyalur Jadi Tersangka karena Palsukan Usia ART yang Lompat dari Rumah Majikan di Tangerang

Megapolitan
Antusiasme Warga Berbondong-bondong Padati Balai Kota Menyambut Helaran Hari Jadi Bogor Ke-542

Antusiasme Warga Berbondong-bondong Padati Balai Kota Menyambut Helaran Hari Jadi Bogor Ke-542

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com