Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

350.000 RT di Banten Belum Teraliri Listrik

Kompas.com - 29/10/2014, 21:01 WIB
SERANG, KOMPAS.com - Dinas Pertambangan dan Energi (Distamben) Provinsi Banten menargetkan penyelesaian program listrik desa (prolisdes) hingga 2017.

"Targetnya semua rumah tangga di Banten teraliri listrik hingga 2017. Kendati demikian, hal ini tergantung dukungan anggarannya karena kemampuan saat ini hanya 25.000 sambungan tiap tahun," kata Kepala Distamben Provinsi Banten Eko Palmadi usai dilantik Plt. Gubernur Banten Rano Karno di Serang, Rabu (29/10/2014).

Dalam program listrik desa di Banten, kata Eko, saat ini masih ada sekitar 350.000 rumah tangga yang belum teraliri listrik.

Sementara itu, kemampuan anggaran yang dimiliki Dinas Pertambangan untuk program tersebut hanya untuk 25.000 satuan sambungan rumah setiap tahunnya.

"Sepertinya kalau kemampuan anggarannya masih tetap hanya untuk 25.000 sambungan setiap tahun, sulit tercapai sampai 2017, kecuali ada penambahan kuota satuan sambungan pada tahun-tahun berikutnya, mungkin 2017 bisa tercapai," kata Eko Palmadi yang baru dilantik menggantikan Kepala Distamben Banten sebelumnya Cepi Suardi Noor yang meninggal dunia sekitar satu bulan lalu.

Menurut Eko, daerah-daerah yang paling banyak belum tersentuh aliran listrik berada di wilayah selatan, yakni di Kabupaten Lebak dan Pandeglang.

Dalam kesempatan tersebut, Plt. Gubernur Banten Rano Karno meminta pejabat baru Distamben agar segera mempercepat target rasio elektrifikasi di Provinsi Banten.

Selain itu, Distamben juga segera berkordinasi dengan pusat untuk pemanfaatan tenaga panas bumi yang dimiliki Banten, yakni di Rawa Danau Serang dan Gunung Endut Lebak.

"Pejabat Distamben yang baru dilantik, saya minta segera mengejar target-target kelistrikan dan pertambangan yang belum tercapai, salah satunya meningkatkan rasio elektrifikasi di Banten," kata Rano.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pesawat Latih yang Jatuh di BSD Serpong Selesai Dievakuasi

Pesawat Latih yang Jatuh di BSD Serpong Selesai Dievakuasi

Megapolitan
RS Polri Buka Posko untuk Identifikasi Jenazah Korban Pesawat Jatuh di BSD

RS Polri Buka Posko untuk Identifikasi Jenazah Korban Pesawat Jatuh di BSD

Megapolitan
Saksi Sebut Satu Korban Pesawat Jatuh di BSD Serpong Terlempar 3 Meter

Saksi Sebut Satu Korban Pesawat Jatuh di BSD Serpong Terlempar 3 Meter

Megapolitan
Jenazah Salim Said Dimakamkan di TPU Tanah Kusir

Jenazah Salim Said Dimakamkan di TPU Tanah Kusir

Megapolitan
'Ada Mayday, Mayday, Habis Itu Hilang Kontak...'

"Ada Mayday, Mayday, Habis Itu Hilang Kontak..."

Megapolitan
Awak Pesawat yang Jatuh di BSD Sulit Dievakuasi, Basarnas: Butuh Hati-hati

Awak Pesawat yang Jatuh di BSD Sulit Dievakuasi, Basarnas: Butuh Hati-hati

Megapolitan
Ini Identitas Tiga Korban Pesawat Jatuh di BSD Tangerang

Ini Identitas Tiga Korban Pesawat Jatuh di BSD Tangerang

Megapolitan
Jenazah Korban Kecelakaan Pesawat Latih di BSD Dievakuasi ke RS Polri

Jenazah Korban Kecelakaan Pesawat Latih di BSD Dievakuasi ke RS Polri

Megapolitan
Kondisi Terkini Lokasi Pesawat Jatuh di Serpong, Polisi-TNI Awasi Warga yang Ingin Saksikan Evakuasi Korban

Kondisi Terkini Lokasi Pesawat Jatuh di Serpong, Polisi-TNI Awasi Warga yang Ingin Saksikan Evakuasi Korban

Megapolitan
Saksi: Pesawat Tecnam P2006T Berputar-putar dan Mengeluarkan Asap Sebelum Jatuh

Saksi: Pesawat Tecnam P2006T Berputar-putar dan Mengeluarkan Asap Sebelum Jatuh

Megapolitan
Dua Korban Pesawat Jatuh di BSD Telah Teridentifikasi

Dua Korban Pesawat Jatuh di BSD Telah Teridentifikasi

Megapolitan
Pesawat Latih yang Jatuh di BSD Serpong Menyisakan Buntut, Bagian Depan Hancur

Pesawat Latih yang Jatuh di BSD Serpong Menyisakan Buntut, Bagian Depan Hancur

Megapolitan
Ratusan Warga Nonton Proses Evakuasi Pesawat Jatuh di BSD Serpong

Ratusan Warga Nonton Proses Evakuasi Pesawat Jatuh di BSD Serpong

Megapolitan
Pesawat yang Jatuh di BSD Sempat Tabrak Pohon sebelum Hantam Tanah

Pesawat yang Jatuh di BSD Sempat Tabrak Pohon sebelum Hantam Tanah

Megapolitan
Saksi: Pesawat Latih Jatuh di BSD Serpong Bersamaan dengan Hujan Deras

Saksi: Pesawat Latih Jatuh di BSD Serpong Bersamaan dengan Hujan Deras

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com