Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sandiaga Bagi Tips Jadi Pengusaha Sukses

Kompas.com - 09/04/2016, 17:11 WIB
Akhdi Martin Pratama

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Bakal calon gubernur DKI Jakarta dari Partai Gerindra, Sandiaga Uno memberikan tips kepada para peserta diskusi dari GP Ansor jika ingin menjadi pengusaha sukses.

Pria yang kerap disapa Sandi itu menuturkan, para pengusaha muda harus memegang teguh empat prinsip dalam menjalankan usahanya.

"4-as itu, kerja keras, kerja cerdas, kerja tuntas, dan kerja ikhlas. Jadi kalau mau jadi pengusaha sukses itu tidak bisa asal kerja saja," ujarnya di Gedung PWNU di Jalan Utan Kayu, Jakarta Timur, Sabtu (9/4/2016).

Sandi menceritakan, saat merintis karier menjadi pengusaha, ia mengaku datang lebih awal daripada karyawannya dan saat pulang kantor pun paling akhir. (baca: Sandiaga Janji Bantu Para Pemuda GP Ansor Jadi Pengusaha)

Ia menyarankan, agar dalam bekerja tidak hanya mengandalkan fisik, tapi juga harus mengandalkan kecerdasan dalam berpikir.

"Contohnya Nadiem pemilik Go-Jek. Dia teman saya. Dia orang yang cerdas dalam melihat peluang usaha. Lihat saja dalam 3 tahun dia bisa menampung 200.000 karyawan," ucapnya.

Selain itu, Sandi menyarankan agar dalam bekerja harus tuntas, jangan bekerja setengah-setengah. Namun, ia mengatakan, tingkatan yang paling sulit dalam prinsip 4-as nya itu, yaitu bekerja ikhlas.

"Ini yang paling sulit. Tiga bulan awal mendirikan perusahaan saya tidak mendapatkan klien. Tapi saya coba tetap ikhlas, hingga akhirnya saya mendapatkan proyek dari Dahlan Ishkan," kata Sandi.

"Pertama dia (Dahlan Ishkan) meragukan saya, karena saya masih muda. Tapi saya yakini dia dan bilang kalau proyek ini gagal, saya tidak usah dibayar. Akhirnya dia yakin," tambah dia.

Kompas TV Sandiaga Jelaskan Soal Dokumen Panama
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Jaksel Peringkat Ke-2 Kota dengan SDM Paling Maju, Wali Kota: Ini Keberhasilan Warga

Jaksel Peringkat Ke-2 Kota dengan SDM Paling Maju, Wali Kota: Ini Keberhasilan Warga

Megapolitan
Gara-gara Mayat Dalam Toren, Sutrisno Tak Bisa Tidur 2 Hari dan Kini Mengungsi di Rumah Mertua

Gara-gara Mayat Dalam Toren, Sutrisno Tak Bisa Tidur 2 Hari dan Kini Mengungsi di Rumah Mertua

Megapolitan
Imbas Penemuan Mayat Dalam Toren, Keluarga Sutrisno Langsung Ganti Pipa dan Bak Mandi

Imbas Penemuan Mayat Dalam Toren, Keluarga Sutrisno Langsung Ganti Pipa dan Bak Mandi

Megapolitan
3 Pemuda di Jakut Curi Spion Mobil Fortuner dan Land Cruiser, Nekat Masuk Halaman Rumah Warga

3 Pemuda di Jakut Curi Spion Mobil Fortuner dan Land Cruiser, Nekat Masuk Halaman Rumah Warga

Megapolitan
Seorang Wanita Kecopetan di Bus Transjakarta Arah Palmerah, Ponsel Senilai Rp 19 Juta Raib

Seorang Wanita Kecopetan di Bus Transjakarta Arah Palmerah, Ponsel Senilai Rp 19 Juta Raib

Megapolitan
3 Pemuda Maling Spion Mobil di 9 Titik Jakut, Hasilnya untuk Kebutuhan Harian dan Narkoba

3 Pemuda Maling Spion Mobil di 9 Titik Jakut, Hasilnya untuk Kebutuhan Harian dan Narkoba

Megapolitan
Melawan Saat Ditangkap, Tiga Pencuri Spion Mobil di Jakarta Utara Ditembak Polisi

Melawan Saat Ditangkap, Tiga Pencuri Spion Mobil di Jakarta Utara Ditembak Polisi

Megapolitan
Terungkapnya Bisnis Video Porno Anak di Telegram: Pelaku Jual Ribuan Konten dan Untung Ratusan Juta Rupiah

Terungkapnya Bisnis Video Porno Anak di Telegram: Pelaku Jual Ribuan Konten dan Untung Ratusan Juta Rupiah

Megapolitan
Rugi Hampir Rp 3 Miliar karena Dugaan Penipuan, Pria di Jaktim Kehilangan Rumah dan Kendaraan

Rugi Hampir Rp 3 Miliar karena Dugaan Penipuan, Pria di Jaktim Kehilangan Rumah dan Kendaraan

Megapolitan
Geramnya Ketua RW di Cilincing, Usir Paksa 'Debt Collector' yang Berkali-kali 'Mangkal' di Wilayahnya

Geramnya Ketua RW di Cilincing, Usir Paksa "Debt Collector" yang Berkali-kali "Mangkal" di Wilayahnya

Megapolitan
Mulai 1 Juni 2024, Ada Ketentuan Baru Pembatalan Tiket Kereta Api

Mulai 1 Juni 2024, Ada Ketentuan Baru Pembatalan Tiket Kereta Api

Megapolitan
Pilkada Jakarta 2024: Menguji Eksistensi Masyarakat Jaringan

Pilkada Jakarta 2024: Menguji Eksistensi Masyarakat Jaringan

Megapolitan
Jalur, Kuota, dan Syarat PPDB SMA, SMK, dan SLB Kota Bogor 2024

Jalur, Kuota, dan Syarat PPDB SMA, SMK, dan SLB Kota Bogor 2024

Megapolitan
Daftar Lokasi SIM Keliling di Jakarta 1 Juni 2024

Daftar Lokasi SIM Keliling di Jakarta 1 Juni 2024

Megapolitan
Nama Kaesang dan Anies di Bursa Pilkada Jakarta, Prediksi Pertarungan Sengit bak Pilpres 2024

Nama Kaesang dan Anies di Bursa Pilkada Jakarta, Prediksi Pertarungan Sengit bak Pilpres 2024

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com