Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anak Tawuran, Ayah Tewas Dibacok

Kompas.com - 16/08/2012, 10:02 WIB
Fabian Januarius Kuwado

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Tarwasdi (41) tewas dengan tiga luka bacok di tubuh dan lengannya. Semula, warga Penggilingan itu tengah mencari anaknya yang diduga terlibat tawuran di dekat Fly Over Pondok Kopi, Cakung, Jakarta Timur. Tetapi, malang nasibnya. Ia malah jadi sasaran amuk para remaja tanggung yang terlibat tawuran.

Kepala Seksi Humas Polsek Cakung Ipda Sutrisno menjelaskan, aksi tawuran tersebut terjadi sekitar pukul 00.30 WIB. Tawuran yang tak jelas ujung permasalahannya tersebut terjadi antara puluhan remaja tanggung yang berbeda kampung.

"Korban menduga anaknya ikut dalam tawuran itu, dia keluar rumah cari-cari anaknya, ternyata benar, anaknya ikut. Mungkin dikira musuh sama lawannya, dia dibacok tiga kali, jadi salah sasaran," ujarnya saat dihubungi Kompas.com, Kamis (16/8/2012) pagi.

Sutrisno melanjutkan, tawuran pun langsung reda begitu ada korban. Oleh warga sekitar, warga Jalan Pisangan RT 08 RW 03, Penggilingan, Pulo Gadung, Jakarta Timur itu, dibawa ke Instalasi Gawat Darurat (IGD) Rumah Sakit Islam Pondok Kopi.

"Dia meninggal di perjalanan. Korban kehabisan darah karena pendarahan yang hebat akibat luka bacok. Setelah itu dibawa ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo untuk diotopsi," lanjutnya.

Kini, kasus tersebut tengah dalam penyelidikan Polsek Cakung. Petugas langsung memburu pelaku pembacokan serta orang yang terlibat tawuran tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com