Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perampokan di Karawaci, Penghuni Rumah Disekap di Kamar Mandi

Kompas.com - 20/03/2017, 06:19 WIB
TANGERANG, KOMPAS.com - Komplotan perampok beraksi di sebuah rumah mewah Jalan Kramat II, Karawaci, Tangerang, Minggu (19/3/2017).
 
Mereka menyekap penghuni rumah di dalam kamar mandi. Korban yang disekap yakni lelaki penyandang disabilitas bernama Cucu (45).
 
Kejadian memilukan itu diketahui kerabat korban pada Minggu (18/3/201) sore. Cucu ditemukan dalam keadaan terikat di dalam kamar mandi.
 
Akibat kejadian itu, Cucu dibawa ke rumah sakit. Kasus ini kini ditangani jajaran Polsek Karawaci.
 
"Kami sedang memburu pelaku," ujar Kapolsek Karawaci Kompol Munir Yaji, Minggu (19/3/2017) malam.
 
 
Munir menyampaikan, tersangka perampokan diduga berjumlah lima orang. Saat kejadian berlangsung, korban seorang diri di rumah mewah tersebut.
 
"Lima orang itu menggunakan sepeda motor masuk ke dalam rumah," ucapnya.
 
Pelaku yang berjumlah lima orang ini masuk ke dalam setelah menjebol pintu rumah. Cucu yang saat itu tengah menjaga rumah langsung dilumpuhkan perampok.
 
"Korban lagi berada di kamar, langsung diikat dan bekap pelaku di dalam kamar mandi kamar tersebut," kata Munir.
 
Peristiwa itu baru diketahui setelah kerabat korban curiga karena pria disabilitas itu tak bisa dihubungi.
 
Saat memutuskan masuk ke dalam rumah tersebut, pihak keluarga mendapati korban tergeletak lemas dalam keadaan leher dan mulut dibekap kain.
 
 
Menurut Munir, komplotan perampok itu membawa kabur ponsel dan uang milik korban. Pelaku juga menggasak perhiasan berupa cincin yang dikenakan korban. "Jumlah kerugiannya masih dihitung," kata dia.‎
 
(Andika Panduwinata)
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

6 Pemuda Ditangkap Saat Hendak Tawuran di Bogor, Polisi Sita Golok dan Celurit

6 Pemuda Ditangkap Saat Hendak Tawuran di Bogor, Polisi Sita Golok dan Celurit

Megapolitan
Dishub Jakpus Dalami Kasus 2 Bus Wisata Diketok Tarif Parkir Rp 300.000 di Istiqlal

Dishub Jakpus Dalami Kasus 2 Bus Wisata Diketok Tarif Parkir Rp 300.000 di Istiqlal

Megapolitan
Dishub Klaim Langsung Lerai dan Usir Jukir Liar yang Palak Rombongan Bus Wisata di Masjid Istiqlal

Dishub Klaim Langsung Lerai dan Usir Jukir Liar yang Palak Rombongan Bus Wisata di Masjid Istiqlal

Megapolitan
Pemuda yang Sekap dan Aniaya Kekasihnya di Pondok Aren Positif Sabu

Pemuda yang Sekap dan Aniaya Kekasihnya di Pondok Aren Positif Sabu

Megapolitan
Dishub Jaksel Jaring 112 Jukir Liar yang Mangkal di Minimarket

Dishub Jaksel Jaring 112 Jukir Liar yang Mangkal di Minimarket

Megapolitan
Petinggi Demokrat Unggah Foto 'Jansen untuk Jakarta', Jansen: Saya Realistis

Petinggi Demokrat Unggah Foto "Jansen untuk Jakarta", Jansen: Saya Realistis

Megapolitan
Evakuasi Mobil di Depok yang Jeblos ke Septic Tank Butuh Waktu Empat Jam

Evakuasi Mobil di Depok yang Jeblos ke Septic Tank Butuh Waktu Empat Jam

Megapolitan
Gerebek Rumah Ketua Panitia Konser Lentera Festival Tangerang, Polisi Tak Temukan Seorang Pun

Gerebek Rumah Ketua Panitia Konser Lentera Festival Tangerang, Polisi Tak Temukan Seorang Pun

Megapolitan
Tunjuk Atang Trisnanto, PKS Bisa Usung Cawalkot Bogor Sendiri Tanpa Koalisi

Tunjuk Atang Trisnanto, PKS Bisa Usung Cawalkot Bogor Sendiri Tanpa Koalisi

Megapolitan
Heru Budi Minta Wali Kota Koordinasi dengan Polres Terkait Penanganan Judi Online

Heru Budi Minta Wali Kota Koordinasi dengan Polres Terkait Penanganan Judi Online

Megapolitan
Mobil Warga Depok Jeblos ke 'Septic Tank' saat Mesin Dipanaskan

Mobil Warga Depok Jeblos ke "Septic Tank" saat Mesin Dipanaskan

Megapolitan
Senyum Bahagia Anak Cilincing, Bermain Sambil Belajar Lewat Program 'Runcing'

Senyum Bahagia Anak Cilincing, Bermain Sambil Belajar Lewat Program "Runcing"

Megapolitan
Joki Tong Setan Pembakar 'Tuyul' Rumah Hantu di Pasar Rebo Terancam 5 Tahun Penjara

Joki Tong Setan Pembakar "Tuyul" Rumah Hantu di Pasar Rebo Terancam 5 Tahun Penjara

Megapolitan
Transaksi Judi Online Kecamatan Bogor Selatan Tertinggi, Perputaran Uang Rp 349 Miliar

Transaksi Judi Online Kecamatan Bogor Selatan Tertinggi, Perputaran Uang Rp 349 Miliar

Megapolitan
Ulah Jukir di Depan Masjid Istiqlal yang Berulang, Kini Palak “Tour Leader” Rp 300 Ribu dan Sopir Bus

Ulah Jukir di Depan Masjid Istiqlal yang Berulang, Kini Palak “Tour Leader” Rp 300 Ribu dan Sopir Bus

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com