Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3.500 Kupon Dibagikan Saat Pasar Murah di Jatisampurna Bekasi

Kompas.com - 13/06/2017, 12:41 WIB
Anggita Muslimah Maulidya Prahara Senja

Penulis

BEKASI, KOMPAS.com - Operasi pasar murah bersubsidi yang dilakukan oleh Pemerintahan Provinsi (Pemprov) Jawa Barat (Jabar) bersama dengan Bulog Jabar digelar di tiga kecamatan di Kota Bekasi. Salah satunya di Kecamatan Jatisampurna Kota Bekasi.

Namun, tak semua warga di kecamatan ini mendapatkan kupon yang dibagikan untuk membeli sembako murah.

"Total warga Kecamatan Jatisampurna ada 140 ribu penduduk, yang terdiri dari 24 ribu keluarga. Tapi yang dikasih cuma 3.500 kepala keluarga," ujar Camat Jatisampurna, Abi Hurairah saat diwawancarai di Kantor Kecamatan Jatisampurna Bekasi, Selasa (13/6/2017).

Dia menjelaskan, paket ini memang tidak memenuhi kebutuhan semua warga di kecamatan tersebut. Namun, Abi juga mengaku tetap menerima apa yang disampaikan oleh Pemprov Jabar dan Pemkot Bekasi.

Sebab, Ia juga mengakui, paket operasi pasar murah bersubsidi ini paling banyak dibagikan di Kecamatan Jatisampurna. Adanya operasi pasar murah bersubsidi ini, diharapkan dapat membantu masyarakat sekitar, karena harga di pasaran begitu mahal.

Baca: Warga Jatisampurna Bekasi Antre Sembako Murah Sejak Pukul 08.00

KOMPAS.COM/Anggita Muslimah Warga Jatisampurna Kota Bekasi antri membeli sembako murah di operasi pasar bersubsidi yang diadakan Pemprov Jabar dan Bulog Jabar di Kantor Kecamatan Jatisampurna, Kota Bekasi, Selasa (13/6/2017).
Untuk itu, dia juga berharap kegiatan seperti ini dapat dilakukan kembali untuk membantu masyarakat. Apalagi dengan barang yang disubsidi hingga 50 persen seperti ini. Operasi pasar murah bersubsidi ini mengadakan sembako murah.

Syaratnya warga yang ingin membeli harus memiliki kupon yang telah dibagikan. Setiap keluarga diberikan satu bundel kupon yang berisikan tiga jenis barang, di antaranya satu kupon beras, satu kupon gula, dan tiga kupon minyak.

Untuk beras 5 kilogram Rp 30.000, gula 3 kilogram Rp 21.000, dan minyak goreng per liternya Rp 6.000.

Kompas TV Harga Komoditas Bawang Putih Masih Tinggi di Pasaran
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Kecelakaan yang Libatkan Mobil Dinas Polda Jabar di Tol MBZ Diselesaikan secara Kekeluargaan

Kecelakaan yang Libatkan Mobil Dinas Polda Jabar di Tol MBZ Diselesaikan secara Kekeluargaan

Megapolitan
Kronologi 4 Warga Keroyok Mahasiswa yang Beribadah di Kontrakan Tangsel

Kronologi 4 Warga Keroyok Mahasiswa yang Beribadah di Kontrakan Tangsel

Megapolitan
Viral Video Pelecehan Payudara Siswi SMP di Bogor, Pelaku Diduga ODGJ

Viral Video Pelecehan Payudara Siswi SMP di Bogor, Pelaku Diduga ODGJ

Megapolitan
Kronologi Kecelakaan Mobil Yaris di Tol Cijago Depok yang Tewaskan Petugas Kebersihan

Kronologi Kecelakaan Mobil Yaris di Tol Cijago Depok yang Tewaskan Petugas Kebersihan

Megapolitan
Jenazah Taruna STIP Korban Penganiayaan Senior Belum Dibawa ke Rumah, Keluarga Hindari 'Beban Mental'

Jenazah Taruna STIP Korban Penganiayaan Senior Belum Dibawa ke Rumah, Keluarga Hindari "Beban Mental"

Megapolitan
Polisi Sita 3 Sajam dari Pelaku Pengeroyokan Mahasiswa di Tangsel

Polisi Sita 3 Sajam dari Pelaku Pengeroyokan Mahasiswa di Tangsel

Megapolitan
Tak Ada Korban Jiwa dalam Kecelakaan Beruntun Mobil Dinas Polda Jabar di Tol MBZ

Tak Ada Korban Jiwa dalam Kecelakaan Beruntun Mobil Dinas Polda Jabar di Tol MBZ

Megapolitan
Sopir JakLingko Ugal-ugalan Saat Bawa Penumpang, Komisaris Transjakarta Janji Evaluasi

Sopir JakLingko Ugal-ugalan Saat Bawa Penumpang, Komisaris Transjakarta Janji Evaluasi

Megapolitan
Petugas Kebersihan Tewas Tertabrak Mobil di Km 39 Tol Cijago Depok

Petugas Kebersihan Tewas Tertabrak Mobil di Km 39 Tol Cijago Depok

Megapolitan
Pemprov DKI Seleksi Paskibraka 2024, Bakal Dikirim ke Tingkat Nasional

Pemprov DKI Seleksi Paskibraka 2024, Bakal Dikirim ke Tingkat Nasional

Megapolitan
Ditampilkan ke Publik, 4 Pengeroyok Mahasiswa di Tangsel Menunduk dan Tutupi Wajah

Ditampilkan ke Publik, 4 Pengeroyok Mahasiswa di Tangsel Menunduk dan Tutupi Wajah

Megapolitan
Tanah Longsor di Perumahan New Anggrek 2 Depok Berulang Kali Terjadi sejak Desember 2022

Tanah Longsor di Perumahan New Anggrek 2 Depok Berulang Kali Terjadi sejak Desember 2022

Megapolitan
Curhat Jukir Liar di Minimarket: Orang Mau Kasih Uang atau Tidak, Saya Enggak Paksa...

Curhat Jukir Liar di Minimarket: Orang Mau Kasih Uang atau Tidak, Saya Enggak Paksa...

Megapolitan
Polisi Tetapkan 4 Tersangka dalam Kasus Pengeroyokan Mahasiswa di Tangsel

Polisi Tetapkan 4 Tersangka dalam Kasus Pengeroyokan Mahasiswa di Tangsel

Megapolitan
4 Pelaku Terkait Pengeroyokan Mahasiswa di Tangsel Ditangkap Polisi, Ini Perannya

4 Pelaku Terkait Pengeroyokan Mahasiswa di Tangsel Ditangkap Polisi, Ini Perannya

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com