Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penyandang Disabilitas Kritik Sejumlah Fasilitas yang Ada di Stasiun Tanjung Priok

Kompas.com - 10/09/2019, 16:51 WIB
Jimmy Ramadhan Azhari,
Jessi Carina

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyandang disabilitas mengkritik sejumlah fasilitas yang ada di Stasiun Tanjung Priok, Jakarta Utara.

Kritik itu mereka sampaikan ketika pengecekan sarana transportasi ramah disabilitas bersama Kementerian Perhubungan pada Selasa (10/9/2019).

Catur Sri Nugroho (30) seorang penyandang disabilitas pengguna kursi roda menyampaikan beberapa kekurangan yang ia rasakan di stasiun tersebut. Salah satunya adalah jarak antara peron dengan kereta.

"Kalau untuk Permenhub nomor 48 itu kan jarak maksimal kereta dengan peron itu 20 cm tapi ternyata itu masih jauh jadi menyulitkan kursi roda untuk naik," kata Catur ditemui di Stasiun Tanjung Priok, Selasa.

Ia juga mengomentari akses masuk ram menuju stasiun tersebut. Kata Catur, ram di pintu masuk stasiun masih menggunakan ram yang bisa dibongkar pasang.

Baca juga: Kemenhub Ajak Kaum Disabilitas Cek Sarana Transportasi

Kata dia, bisa saja sewaktu-waktu saat ram itu dibuka, ada pengguna kursi roda yang ingin menggunakan KRL harus mengangkat kursi rodanya.

"Terus peron-peron ini kan dibuat agak miring ya, itu kan biar air tidak tergenang tapi itu bagi pengguna kursi roda itu menyulitkan bagi pengguna kursi roda itu agak berat di kayuhnya," ujar Catur.

Kritik juga disampaikan oleh dua orang tuna netra bernama Hajad Suhajad (45) dan Bagus Suprianto (55). Hal pertama yang mereka kritik adalah lantai sebelum pintu masuk stasiun banyak yang berlubang hingga rawan tersandung bagi mereka.

Mereka mengapresiasi pihak stasiun telah memasang guiding block atau jalur penanda bagi para tuna netra. Namun, masih terdapat kekurangan pada guiding block tersebut.

"Jalan ke loket sudah ada guiding block-nya, tapi guiding block-nya berhenti di tengah-tengah enggak sampai ke meja loket," kata Hajad.

"Misal kita kalau sendiri, enggak ada orang yang nemenin sudah sampai ujung (gading blok) saya disuruh ke mana nih," timpal Bagus.

Baca juga: Bantu Penyandang Disabilitas, Ada Fasilitas Huruf Braille di Acara Flona 2019

Mereka juga sedikit heran dengan guiding block yang mengarah ke toilet stasiun. Guiding block itu mengarahkan mereka ke arah toilet umum. Padahal, Stasiun Tanjung Priok sudah memiliki toilet khusus penyandang disabilitas.

Untuk mengakses toilet, kata Hajad, mereka yang sudah melakukan taping ke dalam stasiun harus kembali keluar karena toilet berada di dekat loket.

"Paling parah juga kalau mau naik kereta kan, kalau mau naik kereta kan disediakan panggung karena peronnya lebih rendah dari gerbong. Tapi tidak ada ram untuk pengguna kursi roda. Pegangannya juga tidak ada," ujar Bagus.

Untuk menutupi itu semua, mereka berharap agar setidaknya ada petugas yang diberikan pelatihan khusus agar bisa membantu mereka di stasiun.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Suasana Berbeda di RTH Tubagus Angke yang Dulunya Tempat Prostitusi, Terang Setelah Pohon Dipangkas

Suasana Berbeda di RTH Tubagus Angke yang Dulunya Tempat Prostitusi, Terang Setelah Pohon Dipangkas

Megapolitan
Dedie Rachim Daftar Penjaringan Cawalkot ke Partai Lain, Bentuk Bujuk Rayu PAN Cari Koalisi di Pilkada

Dedie Rachim Daftar Penjaringan Cawalkot ke Partai Lain, Bentuk Bujuk Rayu PAN Cari Koalisi di Pilkada

Megapolitan
Kemenhub Tambah CCTV di STIP usai Kasus Pemukulan Siswa Taruna hingga Tewas

Kemenhub Tambah CCTV di STIP usai Kasus Pemukulan Siswa Taruna hingga Tewas

Megapolitan
Kasus Kecelakaan HR-V Tabrak Bus Kuning UI Diselesaikan Secara Kekeluargaan

Kasus Kecelakaan HR-V Tabrak Bus Kuning UI Diselesaikan Secara Kekeluargaan

Megapolitan
Taruna STIP Dipukul Senior hingga Tewas, Kemenhub Bentuk Tim Investigasi

Taruna STIP Dipukul Senior hingga Tewas, Kemenhub Bentuk Tim Investigasi

Megapolitan
Dedie Rachim Ikut Penjaringan Cawalkot Bogor ke Beberapa Partai, PAN: Agar Tidak Terkesan Sombong

Dedie Rachim Ikut Penjaringan Cawalkot Bogor ke Beberapa Partai, PAN: Agar Tidak Terkesan Sombong

Megapolitan
Kebakaran Landa Ruko Tiga Lantai di Kebon Jeruk, Petugas Masih Padamkan Api

Kebakaran Landa Ruko Tiga Lantai di Kebon Jeruk, Petugas Masih Padamkan Api

Megapolitan
Kronologi Penganiayaan Taruna STIP hingga Tewas, Pukulan Fatal oleh Senior dan Pertolongan yang Keliru

Kronologi Penganiayaan Taruna STIP hingga Tewas, Pukulan Fatal oleh Senior dan Pertolongan yang Keliru

Megapolitan
Dijenguk Adik di RSJ Bogor, Pengemis Rosmini Disebut Tenang dan Tak Banyak Bicara

Dijenguk Adik di RSJ Bogor, Pengemis Rosmini Disebut Tenang dan Tak Banyak Bicara

Megapolitan
Senior yang Aniaya Taruna STIP Panik saat Korban Tumbang, Polisi: Dia Berusaha Bantu, tapi Fatal

Senior yang Aniaya Taruna STIP Panik saat Korban Tumbang, Polisi: Dia Berusaha Bantu, tapi Fatal

Megapolitan
Pengemis yang Suka Marah-marah Dijenguk Adiknya di RSJ, Disebut Tenang saat Mengobrol

Pengemis yang Suka Marah-marah Dijenguk Adiknya di RSJ, Disebut Tenang saat Mengobrol

Megapolitan
BOY STORY Bawakan Lagu 'Dekat di Hati' Milik RAN dan Joget Pargoy

BOY STORY Bawakan Lagu "Dekat di Hati" Milik RAN dan Joget Pargoy

Megapolitan
Lepas Rindu 'My Day', DAY6 Bawakan 10 Lagu di Saranghaeyo Indonesia 2024

Lepas Rindu "My Day", DAY6 Bawakan 10 Lagu di Saranghaeyo Indonesia 2024

Megapolitan
Jelang Pilkada 2024, 8 Nama Daftar Jadi Calon Wali Kota Bogor Melalui PKB

Jelang Pilkada 2024, 8 Nama Daftar Jadi Calon Wali Kota Bogor Melalui PKB

Megapolitan
Satpol PP Minta Pihak Keluarga Jemput dan Rawat Ibu Pengemis Viral Usai Dirawat di RSJ

Satpol PP Minta Pihak Keluarga Jemput dan Rawat Ibu Pengemis Viral Usai Dirawat di RSJ

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com