Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Median Jalan Raden Fatah Jadi Tempat Pembuangan Sampah, Warga Sebut Sudah Berlangsung Bertahun-tahun

Kompas.com - 20/12/2020, 15:54 WIB
Muhammad Naufal,
Jessi Carina

Tim Redaksi

TANGERANG, KOMPAS.com - Sudah bertahun-tahun, median jalan di Jalan Raden Fatah, Ciledug, Tangerang menjadi tempat pembuangan sampah.

Sutrisno, juru parkir supermarket di lokasi setempat bercerita, sudah 5 tahun ini median jalan di Jalan Raden Fatah jadi tempat favorit untuk membuang sampah.

"Saya jadi juru parkir di sini sejak 2015. Sudah sejak itu juga saya lihat banyak sampah di tengah (median jalan) situ," kata dia, Minggu (20/12/2020) siang.

Pria 47 tahun ini membeberkan, hampir tiap pagi hingga siang ia melihat sampah bertumpukan di median jalan tersebut.

Baca juga: Median Jalan di Ciledug Jadi Tempat Pembuangan Sampah, Warga Sebut Ulah Pengendara

Dibandingkan dengan lima tahun lalu, ia mengaku jumlah sampah yang ada sudah jauh berkurang.

"Awal saya di sini (2015), sampah nih kalau siang juga bisa bertumpuk-tumpuk dan panjang sekali berjejer di situ," ujarnya sembari menunjuk median jalan.

Sutrisno menambahkan, dirinya tak mengetahui secara pasti siapa yang kerap kali membuang sampah di sana. Namun, beberapa kali sempat ia melihat pengendara motor membuang satu atau dua kresek sampah di jalan tersebut.

"Kurang tahu juga ya yang membuang sampah di situ siapa. Tapi biasanya, pengendara dari arah selatan (yang meletakkan sampah di median jalan)," paparnya.

Baca juga: Sempat Dilanda Banjir Awal 2020, Kawasan Pondok Bahar di Tangerang Kini Dipasang Tanggul

Seorang warga mengatakan kebanyakan orang meletakkan sampah di median jalan untuk mempermudah petugas dalam mengambil sampah.

"Itu biar gampang diambil petugas aja," terangnya.

Ia menjelaskan, sudah sejak dulu banyak pengendara yang berlalu-lalang meletakkan sampah di median jalan tersebut. Namun, ia juga tak yakin pengendara tersebut warga mana.

"Ya saya juga tidak tahu mereka warga mana. Tapi sering pengendara memang meletakkan sampah di sana," jelasnya singkat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pesawat Latih yang Jatuh di BSD Serpong Selesai Dievakuasi

Pesawat Latih yang Jatuh di BSD Serpong Selesai Dievakuasi

Megapolitan
RS Polri Buka Posko untuk Identifikasi Jenazah Korban Pesawat Jatuh di BSD

RS Polri Buka Posko untuk Identifikasi Jenazah Korban Pesawat Jatuh di BSD

Megapolitan
Saksi Sebut Satu Korban Pesawat Jatuh di BSD Serpong Terlempar 3 Meter

Saksi Sebut Satu Korban Pesawat Jatuh di BSD Serpong Terlempar 3 Meter

Megapolitan
Jenazah Salim Said Dimakamkan di TPU Tanah Kusir

Jenazah Salim Said Dimakamkan di TPU Tanah Kusir

Megapolitan
'Ada Mayday, Mayday, Habis Itu Hilang Kontak...'

"Ada Mayday, Mayday, Habis Itu Hilang Kontak..."

Megapolitan
Awak Pesawat yang Jatuh di BSD Sulit Dievakuasi, Basarnas: Butuh Hati-hati

Awak Pesawat yang Jatuh di BSD Sulit Dievakuasi, Basarnas: Butuh Hati-hati

Megapolitan
Ini Identitas Tiga Korban Pesawat Jatuh di BSD Tangerang

Ini Identitas Tiga Korban Pesawat Jatuh di BSD Tangerang

Megapolitan
Jenazah Korban Kecelakaan Pesawat Latih di BSD Dievakuasi ke RS Polri

Jenazah Korban Kecelakaan Pesawat Latih di BSD Dievakuasi ke RS Polri

Megapolitan
Kondisi Terkini Lokasi Pesawat Jatuh di Serpong, Polisi-TNI Awasi Warga yang Ingin Saksikan Evakuasi Korban

Kondisi Terkini Lokasi Pesawat Jatuh di Serpong, Polisi-TNI Awasi Warga yang Ingin Saksikan Evakuasi Korban

Megapolitan
Saksi: Pesawat Tecnam P2006T Berputar-putar dan Mengeluarkan Asap Sebelum Jatuh

Saksi: Pesawat Tecnam P2006T Berputar-putar dan Mengeluarkan Asap Sebelum Jatuh

Megapolitan
Dua Korban Pesawat Jatuh di BSD Telah Teridentifikasi

Dua Korban Pesawat Jatuh di BSD Telah Teridentifikasi

Megapolitan
Pesawat Latih yang Jatuh di BSD Serpong Menyisakan Buntut, Bagian Depan Hancur

Pesawat Latih yang Jatuh di BSD Serpong Menyisakan Buntut, Bagian Depan Hancur

Megapolitan
Ratusan Warga Nonton Proses Evakuasi Pesawat Jatuh di BSD Serpong

Ratusan Warga Nonton Proses Evakuasi Pesawat Jatuh di BSD Serpong

Megapolitan
Pesawat yang Jatuh di BSD Sempat Tabrak Pohon sebelum Hantam Tanah

Pesawat yang Jatuh di BSD Sempat Tabrak Pohon sebelum Hantam Tanah

Megapolitan
Saksi: Pesawat Latih Jatuh di BSD Serpong Bersamaan dengan Hujan Deras

Saksi: Pesawat Latih Jatuh di BSD Serpong Bersamaan dengan Hujan Deras

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com