Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Informasi Lengkap Konsultasi Gratis soal Perawatan Hewan dan Tanaman Terdampak Banjir di Jaksel

Kompas.com - 24/02/2021, 06:35 WIB
Wahyu Adityo Prodjo,
Nursita Sari

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Masyarakat yang memiliki hewan, tanaman, ikan, serta usaha yang terdampak banjir bisa mendapatkan pelayanan konsultasi gratis dari Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Perikanan Jakarta Selatan (Sudin KPKP Jaksel).

Pelayanan diberikan secara online dan offline mulai 22 Februari hingga 26 Februari 2021 di sejumlah kantor kelurahan dan kecamatan.

“(Pelayanan diberikan untuk) meringankan beban masyarakat terdampak banjir,” kata Kepala Sudin KPKP Jaksel Hasudungan A Sidabalok saat dikonfirmasi, Selasa (23/2/2021) malam.

Hasudungan menyebutkan, program pelayanan kesehatan hewan dan tanaman yang terdampak banjir diprioritaskan untuk warga Jakarta Selatan.

Baca juga: Atasi Banjir di Jakarta Selatan, 5 Sungai Harus Dinormalisasi

Petugas Sudin KPKP Jaksel nantinya akan memberikan tips-tips merawat hewan dan tanaman yang terdampak banjir.

“Misalnya tanaman ada kena banjir, cara merawat lagi agar bisa hidup caranya bagaimana. Atau ada ikannya mungkin terendam banjir supaya bertahan hidup bagaimana,” tambah Hasudungan.

Adapun pelayanan kesehatan hewan diberikan di Kantor Kelurahan Petogogan, Kebayoran Baru; Kantor Kelurahan Rawajati, Pancoran; Kantor Lurah Kebon Baru, Tebet; dan Kantor Kelurahan Kuningan Barat dan Pela Mampang.

Pelayanan dimulai pukul 09.00-13.00 WIB.

Sementara itu, konsultasi tentang tanaman, perikanan, dan Jakpreneur, dilakukan secara online.

Baca juga: Anies Ganti Kadis Sumber Daya Air Pasca-banjir, Pejabat Baru Janji Kendalikan Air dari Hulu

Petugas Sudin KPKP Jaksel bisa dihubungi mulai pukul 09.00-15.00 WIB.

Untuk konsultasi tanaman yang terdampak banjir, warga bisa menghubungi Dewi Putri Utami di nomor 0857 8166 8880 dan Sri Suryati di nomor 0818 0674 4278.

Untuk konsultasi perikanan yang terdampak banjir, warga bisa menghubungi Srie Dyas di nomor 0857 7049 8968 dan Ainul Jariah Al Hamrah di nomor 0812 4420 0565.

Untuk konsultasi Jakpreneur, warga bisa menghubungi Epi Nurhayati 0815 8566 7775 dan Ahmad Rezal di nomor 0816 955 981.

Sebelumnya, wilayah Jakarta Selatan diguyur hujan deras pada Jumat (19/2/2021) malam dan Sabtu (20/2/2021) dini hari.

Wilayah Jakarta Selatan seperti Pejaten Timur, Pasar Minggu; Kebon Baru, Tebet; Kuningan Barat, Pela Mampang, dan Bangka, Mampang Prapatan; Bintaro, Pesanggrahan; dan sejumlah titik lainnya terendam banjir.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sebelum Terperosok dan Tewas di Selokan Matraman, Balita A Hujan-hujanan dengan Kakaknya

Sebelum Terperosok dan Tewas di Selokan Matraman, Balita A Hujan-hujanan dengan Kakaknya

Megapolitan
Kemiskinan dan Beban Generasi 'Sandwich' di Balik Aksi Pria Bayar Makan Seenaknya di Warteg Tanah Abang

Kemiskinan dan Beban Generasi "Sandwich" di Balik Aksi Pria Bayar Makan Seenaknya di Warteg Tanah Abang

Megapolitan
Cerita Warga Sempat Trauma Naik JakLingko karena Sopir Ugal-ugalan Sambil Ditelepon 'Debt Collector'

Cerita Warga Sempat Trauma Naik JakLingko karena Sopir Ugal-ugalan Sambil Ditelepon "Debt Collector"

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Seorang Pria Ditangkap Buntut Bayar Makan Warteg Sesukanya | Taruna STIP Tewas di Tangan Senior Pernah Terjadi pada 2014 dan 2017

[POPULER JABODETABEK] Seorang Pria Ditangkap Buntut Bayar Makan Warteg Sesukanya | Taruna STIP Tewas di Tangan Senior Pernah Terjadi pada 2014 dan 2017

Megapolitan
Libur Nasional, Ganjil Genap Jakarta Tanggal 9-10 Mei 2024 Ditiadakan

Libur Nasional, Ganjil Genap Jakarta Tanggal 9-10 Mei 2024 Ditiadakan

Megapolitan
Curhat ke Polisi, Warga Klender: Kalau Diserang Petasan, Apakah Kami Diam Saja?

Curhat ke Polisi, Warga Klender: Kalau Diserang Petasan, Apakah Kami Diam Saja?

Megapolitan
Polisi Dalami Peran Belasan Saksi Dalam Kasus Tewasnya Taruna STIP yang Dianiaya Senior

Polisi Dalami Peran Belasan Saksi Dalam Kasus Tewasnya Taruna STIP yang Dianiaya Senior

Megapolitan
Kepada Kapolres Jaktim, Warga Klender Keluhkan Aksi Lempar Petasan dan Tawuran

Kepada Kapolres Jaktim, Warga Klender Keluhkan Aksi Lempar Petasan dan Tawuran

Megapolitan
Belasan Taruna Jadi Saksi dalam Prarekonstruksi Kasus Tewasnya Junior STIP

Belasan Taruna Jadi Saksi dalam Prarekonstruksi Kasus Tewasnya Junior STIP

Megapolitan
Polisi Tangkap Lebih dari 1 Orang Terkait Pengeroyokan Mahasiswa di Tangsel

Polisi Tangkap Lebih dari 1 Orang Terkait Pengeroyokan Mahasiswa di Tangsel

Megapolitan
RTH Tubagus Angke Dirapikan, Pedagang Minuman Harap Bisa Tetap Mangkal

RTH Tubagus Angke Dirapikan, Pedagang Minuman Harap Bisa Tetap Mangkal

Megapolitan
Prarekonstruksi Kasus Penganiayaan Taruna STIP Digelar hingga 4 Jam

Prarekonstruksi Kasus Penganiayaan Taruna STIP Digelar hingga 4 Jam

Megapolitan
Masih Bonyok, Maling Motor di Tebet Belum Bisa Diperiksa Polisi

Masih Bonyok, Maling Motor di Tebet Belum Bisa Diperiksa Polisi

Megapolitan
Cegah Prostitusi, RTH Tubagus Angke Kini Dipasangi Lampu Sorot

Cegah Prostitusi, RTH Tubagus Angke Kini Dipasangi Lampu Sorot

Megapolitan
Balita yang Jasadnya Ditemukan di Selokan Matraman Tewas karena Terperosok dan Terbawa Arus

Balita yang Jasadnya Ditemukan di Selokan Matraman Tewas karena Terperosok dan Terbawa Arus

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com