Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Agar Server Tak Terganggu, Pendaftaran PPDB SMA di Kota Tangerang Diimbau Tak Semuanya Dilakukan di Hari Pertama

Kompas.com - 16/06/2021, 17:10 WIB
Muhammad Naufal,
Egidius Patnistik

Tim Redaksi

TANGERANG, KOMPAS.com - Dinas Pendidikan (Dindik) Provinsi Banten berharap agar orangtua siswa tidak secara serempak mendaftarkan anak pada hari pertama penerimaan peserta didik baru (PPDB) jenjang SMA di Kota Tangerang yang dibuka pada 21 Juni 2021.

Pendaftaran PPDB jenjang SMA di Kota Tangerang digelar secara daring atau online selama tiga hari

Kepala Dindik Provinsi Banten Tabrani mengatakan, bila para orangtua siswa mendaftar pada saat yang bersamaan pada hari pertama, situs pendaftaran PPDB itu dapat mengalami gangguan.

"Pendaftarnya semua masuk di hari pertama, di jam yang sama, kira-kira begitu. Padahal kan pendaftaran tiga hari," kata dia melalui sambungan telepon, Rabu (16/6/2021).

Baca juga: 787 CPDB Jakarta Tidak Lapor Diri, Bisakah Ikut PPDB Jalur Zonasi?

"Jadi, masyarakat juga enggak boleh terburu-buru, pagi-pagi sudah daftar semua. Kan bisa siangan, bisa sorean, atau bisa besoknya. Itu untuk menghindari server crash," sambung Tabrani.

Dia memastikan, jajarannya telah menyiapkan server PPDB secara baik. Namun Tabrani tak menampik bahwa server PPDB dapat terkena gangguan.

"Sesuatu yang namanya bikinan manusia kan kadang-kadang bisa saja tuh ada yang error," paparnya.

Karena itu, dia menambahkan, para orangtua siswa dapat menyampaikan keluhan masing-masing ke operator yang ada di tiap SMA di Kota Tangerang.

PPDB jenjang SMA

Terdapat empat jalur dalam PPDB jenjang SMA, yaitu jalur zonasi, jalur afirmasi, jalur perpindahan orangtua/wali murid, dan jalur prestasi.

Pendaftaran PPDB jenjang SMA di Kota Tangerang dapat dilakukan melalui situs https://ppdb.bantenprov.go.id/.

Berikut jadwal lengkap PPDB SMA di Kota Tangerang:

Pendaftaran

  • 21-23 Juni 2021: jalur zonasi
  • 30 Juni-2 Juli 2021: jalur afirmasi dan jalur perpindahan orangtua/wali murid
  • 30 Juni-4 Juli 2021: jalur prestasi

Khusus pendaftaran jalur perpindahan orangtua/wali murid dan jalur afirmasi dilakukan secara luring atau langsung menuju sekolah yang dituju.

Sedangkan, jalur lainnya, dilakukan secara daring atau online.

Pengumuman

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polisi: Kami Butuh Partisipasi Warga untuk Atasi Tawuran

Polisi: Kami Butuh Partisipasi Warga untuk Atasi Tawuran

Megapolitan
Toko Pakaian di Pecenongan Terbakar, Kepulan Asap Putih Bikin Pemadam Kewalahan

Toko Pakaian di Pecenongan Terbakar, Kepulan Asap Putih Bikin Pemadam Kewalahan

Megapolitan
Harapan Masyarakat untuk RTH Tubagus Angke, Nyaman Tanpa Praktik Prostitusi...

Harapan Masyarakat untuk RTH Tubagus Angke, Nyaman Tanpa Praktik Prostitusi...

Megapolitan
Jadwal LRT Jabodebek Terbaru Mei 2024

Jadwal LRT Jabodebek Terbaru Mei 2024

Megapolitan
Nahas, Balita di Matraman Tewas Terperosok ke Selokan Saat Main Hujan-hujanan

Nahas, Balita di Matraman Tewas Terperosok ke Selokan Saat Main Hujan-hujanan

Megapolitan
Proyek Pengembangan Stasiun Tanah Abang Ditargetkan Rampung Akhir 2024

Proyek Pengembangan Stasiun Tanah Abang Ditargetkan Rampung Akhir 2024

Megapolitan
Polisi Bakal Pertemukan Perwakilan Warga Klender dan Cipinang Muara demi Atasi Tawuran di Pasar Deprok

Polisi Bakal Pertemukan Perwakilan Warga Klender dan Cipinang Muara demi Atasi Tawuran di Pasar Deprok

Megapolitan
Ketika Si Kribo Apes Usai 'Diviralkan' Pemilik Warteg karena Bayar Makan Sesukanya...

Ketika Si Kribo Apes Usai "Diviralkan" Pemilik Warteg karena Bayar Makan Sesukanya...

Megapolitan
3 Orang Tewas akibat Kebakaran Kapal di Muara Baru

3 Orang Tewas akibat Kebakaran Kapal di Muara Baru

Megapolitan
PPKUKM Akui Tumpukan Sampah 3 Ton Jadi Faktor Utama Sepinya Lokbin Pasar Minggu

PPKUKM Akui Tumpukan Sampah 3 Ton Jadi Faktor Utama Sepinya Lokbin Pasar Minggu

Megapolitan
3 Kapal Nelayan di Muara Baru Terbakar akibat Mesin Pendingin Ikan Meledak

3 Kapal Nelayan di Muara Baru Terbakar akibat Mesin Pendingin Ikan Meledak

Megapolitan
Jelang Pilkada 2024, Demokrat Ungkap Kriteria yang Cocok Jadi Cagub Jakarta

Jelang Pilkada 2024, Demokrat Ungkap Kriteria yang Cocok Jadi Cagub Jakarta

Megapolitan
Upaya Mencari Titik Terang Kasus Junior Tewas di Tangan Senior STIP

Upaya Mencari Titik Terang Kasus Junior Tewas di Tangan Senior STIP

Megapolitan
Pelaku Pembunuhan Kakak Tiri di Medan Serahkan Diri ke Polresta Bogor

Pelaku Pembunuhan Kakak Tiri di Medan Serahkan Diri ke Polresta Bogor

Megapolitan
Cerita Warga Trauma Naik JakLingko, Tegur Sopir Ugal-ugalan Malah Diteriaki 'Gue Orang Miskin'...

Cerita Warga Trauma Naik JakLingko, Tegur Sopir Ugal-ugalan Malah Diteriaki "Gue Orang Miskin"...

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com