Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Balap Formula E Resmi Jadi Rangkaian Acara HUT Ke-495 DKI Jakarta

Kompas.com - 23/05/2022, 16:11 WIB
Singgih Wiryono,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sekretaris Daerah Provinsi DKI Jakarta Marullah Matali mengatakan, ajang balap mobil listrik Formula E akan menjadi salah salah satu rangkaian acara peringatan hari ulang tahun (HUT) ke-495 DKI Jakarta.

Marullah mengatakan, Formula E dimasukkan daftar acara HUT Jakarta karena merupakan bagian acara BUMD PT Jakarta Propertindo.

"Pelaksanaannya Jakarta Propertindo, kita masukkan saja dia ke dalam rangkaian," ujar Marullah saat konferensi pers di Balairung Balai Kota DKI Jakarta, Senin (23/5/2022).

Baca juga: Ancol Ditutup untuk Umum pada 4 Juni 2022, Hanya Penonton Formula E yang Bisa Masuk

Marullah menjelaskan, dalam rangkaian acara HUT Jakarta, banyak pihak tertentu yang ingin acaranya ikut serta dan Pemprov DKI akan memilih apa apa yang tepat untuk masuk dalam kegiatan.

Misalnya, kegiatan yang diadakan di Jakarta International Expo seperti Jakarta Fair dan sebagainya.

Formula E kemudian menjadi satu acara yang dipilih Pemprov DKI, namun Marullah memastikan bahwa acara balap mobil listrik tersebut pelaksanaannya terlepas dari Pemprov DKI Jakarta.

Baca juga: Mobil Balap Formula E Akan Konvoi Keliling Monas, 2 Hari Jelang Balapan

"Jadi kita masukkan dalam rangkaian ini saja, sementara pelaksanaan tetap dilaksanakan oleh teman-teman Jakpro," ujar dia.

HUT Ke-495 Jakarta mengusung tema "Jakarta Hajatan", yang memiliki makna selebrasi dan dekat dengan istilah bahasa Indonesia.

"Hajatan itu memiliki makna selebrasi yang kental dengan nuansa Indonesia, seperti resepsi, selamatan, dan sejenisnya atas sebuah capaian. Tema tahun ini adalah kolaborasi, akselerasi, elevasi," ujar Marullah.

Baca juga: Gelar HUT Ke-495 Ibu Kota, Pemprov DKI Usung Tema Jakarta Hajatan

Tema yang diusung tersebut dinilai memiliki pesan optimisme dan bukti dari usaha yang dikerjakan Pemprov DKI Jakarta, baik sudah terealisasi, sedang dikerjakan, dan yang akan dikerjakan.

"Sekaligus juga merefleksikan semangat kolaborasi yg sudah didengungkan selama hampir 5 tahun," imbuh Marullah.

Selain Formula E, acara yang HUT Ke-495 dimeriahkan konser, upacara ziarah ke Taman Makam Pahlawan, sidang paripurna DPRD dan ditutup dengan grand launching Jakarta International Stadium (JIS) pada 25 Juni 2022.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

UU DKJ Amanatkan 5 Persen APBD untuk Kelurahan, Heru Budi Singgung Penanganan TBC

UU DKJ Amanatkan 5 Persen APBD untuk Kelurahan, Heru Budi Singgung Penanganan TBC

Megapolitan
Pria 50 Tahun Diiming-imingi Rp 1,8 Juta untuk Edarkan Narkoba di Jaksel

Pria 50 Tahun Diiming-imingi Rp 1,8 Juta untuk Edarkan Narkoba di Jaksel

Megapolitan
Polisi Temukan 488 Gram Sabu Saat Gerebek Rumah Kos di Jaksel

Polisi Temukan 488 Gram Sabu Saat Gerebek Rumah Kos di Jaksel

Megapolitan
KPU: Mantan Gubernur Tak Bisa Maju Jadi Cawagub di Daerah yang Sama pada Pilkada 2024

KPU: Mantan Gubernur Tak Bisa Maju Jadi Cawagub di Daerah yang Sama pada Pilkada 2024

Megapolitan
Heru Budi Sebut Pemprov DKI Bakal Beri Pekerjaan ke Jukir Liar Minimarket yang Ditertibkan

Heru Budi Sebut Pemprov DKI Bakal Beri Pekerjaan ke Jukir Liar Minimarket yang Ditertibkan

Megapolitan
Heru Budi Sebut Pemprov DKI Jakarta Mulai Tertibkan Jukir Liar Minimarket

Heru Budi Sebut Pemprov DKI Jakarta Mulai Tertibkan Jukir Liar Minimarket

Megapolitan
Rute KA Tegal Bahari, Tarif dan Jadwalnya 2024

Rute KA Tegal Bahari, Tarif dan Jadwalnya 2024

Megapolitan
20 Pelajar SMA Diamankan Polisi akibat Tawuran di Bangbarung Bogor

20 Pelajar SMA Diamankan Polisi akibat Tawuran di Bangbarung Bogor

Megapolitan
Jakarta Utara Macet Total sejak Subuh Buntut Trailer Terbalik di Clincing

Jakarta Utara Macet Total sejak Subuh Buntut Trailer Terbalik di Clincing

Megapolitan
Polisi Periksa 36 Saksi Kasus Tewasnya Taruna STIP di Tangan Senior

Polisi Periksa 36 Saksi Kasus Tewasnya Taruna STIP di Tangan Senior

Megapolitan
Ngerinya Kekerasan Berlatar Arogansi Senioritas di STIP, Tradisi yang Tak Benar-benar Hilang

Ngerinya Kekerasan Berlatar Arogansi Senioritas di STIP, Tradisi yang Tak Benar-benar Hilang

Megapolitan
Hanya Raih 4 Kursi DPRD, PKB Kota Bogor Buka Pintu Koalisi

Hanya Raih 4 Kursi DPRD, PKB Kota Bogor Buka Pintu Koalisi

Megapolitan
Ahmed Zaki Bertemu Heru Budi, Silaturahmi Lebaran Sambil Diskusi Daerah Khusus Jakarta

Ahmed Zaki Bertemu Heru Budi, Silaturahmi Lebaran Sambil Diskusi Daerah Khusus Jakarta

Megapolitan
Toyota Fortuner Picu Kecelakaan Tol MBZ, Ternyata Mobil Dinas Polda Jabar...

Toyota Fortuner Picu Kecelakaan Tol MBZ, Ternyata Mobil Dinas Polda Jabar...

Megapolitan
Truk Trailer Terbalik di Clincing akibat Pengemudinya Kurang Konsentrasi

Truk Trailer Terbalik di Clincing akibat Pengemudinya Kurang Konsentrasi

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com