Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Upacara Lepas Sambut Kapolda Metro Jaya Bikin Macet, Kendaraan Parkir di Bahu Jalan dan Trotoar

Kompas.com - 03/04/2023, 10:56 WIB
Tria Sutrisna,
Nursita Sari

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sejumlah kendaraan parkir sembarangan di jalur pedestrian dan pinggir Jalan Raya Gatot Subroto, tepatnya di sekitar gerbang masuk Mapolda Metro Jaya, Senin (3/4/2023).

Kendaraan roda dua dan roda empat parkir di sana karena tidak bisa masuk ke kawasan Mapolda Metro Jaya lantaran sedang ada upacara lepas sambut Kapolda Metro Jaya.

Pantauan Kompas.com, gerbang masuk Mapolda Metro Jaya ditutup. Hanya pintu untuk pejalan kaki yang dibuka bagi para pengunjung dan anggota kepolisian.

"Mohon maaf, Pak, kendaraan tidak bisa masuk, silakan cari parkir alternatif dulu," ujar petugas yang mengatur lalu lintas di depan Mapolda Metro Jaya, Senin.

Baca juga: Mutasi Besar-besaran Jajaran Pati dan Pamen Polda Metro Jaya, Irjen Fadil Imran Tak Lagi Jadi Kapolda

Akibatnya, sejumlah sepeda motor milik anggota kepolisian dan pengunjung diparkir di trotoar dan bahu Jalan Gatot Subroto, dekat gerbang utama Mapolda Metro Jaya.

Beberapa di antaranya disusun berbaris di jalur pedestrian di bawah Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) Mapolda Metro Jaya, hingga ke pintu masuk Stasiun MRT Istora Mandiri.

Pengendara sepeda motor yang hendak menuju Polda Metro Jaya tampak mencari jalan untuk naik ke trotoar dan memarkirkan kendaraannya.

Petugas sekuriti yang bertugas di pintu terowongan Stasiun MRT Istora Mandiri pun tampak mencegat masyarakat yang hendak parkir di trotoar. Hanya anggota polisi yang diizinkan parkir oleh petugas.

"Penuh, Pak, enggak bisa parkir. Saya sudah dikomplain ini," ujar petugas kepada warga usai mempersilakan sejumlah polisi berseragam memarkirkan kendaraannya.

Baca juga: Irjen Fadil Imran Dimutasi, Kapolda Metro Jaya Dijabat Irjen Karyoto

Sementara itu, para pejalan kaki yang hendak mengakses Halte Komdak maupun Stasiun MRT terpaksa berjalan kaki di antara sepeda motor yang menghalangi jalan mereka.

Bersamaan dengan itu, kemacetan lalu lintas terjadi di Jalan Raya Gatot Subroto dari arah Cawang menuju Slipi.

Kondisi ini disebabkan banyak kendaraan yang berhenti di depan gerbang Mapolda Metro Jaya, karena tidak mengetahui adanya Mapolda Metro ditutup.

Sementara itu, rombongan Inspektur Jenderal Karyoto dan Inspektur Jenderal Fadil Imran telah tiba di Mapolda Metro Jaya. Keduanya langsung disambut pejabat utama dan anggota Polda Metro Jaya.

Baca juga: Kapolri Resmi Lantik Komjen Wahyu Widada Jadi Kabaintelkam, Irjen Fadil Imran Jadi Kabaharkam

Rombongan keduanya pun langsung menuju Gedung Promoter Polda Metro Jaya untuk melaksanakan kegiatan lepas sambut pejabat Kapolda Metro Jaya.

Sebagai informasi, Kepala Kepolisian RI (Kapolri) Jenderal Listyo Sigit Prabowo melakukan mutasi perwira tinggi (pati) dan perwira menengah (pamen) Polri.

Dalam mutasi tersebut, Irjen Fadil Imran tak lagi jadi Kapolda Metro Jaya. Posisi Fadil digantikan oleh Irjen Karyoto yang sebelumnya menjabat Deputi Penindakan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kepada Kapolres Jaktim, Warga Klender Keluhkan Aksi Lempar Petasan dan Tawuran

Kepada Kapolres Jaktim, Warga Klender Keluhkan Aksi Lempar Petasan dan Tawuran

Megapolitan
Belasan Taruna Jadi Saksi dalam Prarekonstruksi Kasus Tewasnya Junior STIP

Belasan Taruna Jadi Saksi dalam Prarekonstruksi Kasus Tewasnya Junior STIP

Megapolitan
Polisi Tangkap Lebih dari 1 Orang Terkait Pengeroyokan Mahasiswa di Tangsel

Polisi Tangkap Lebih dari 1 Orang Terkait Pengeroyokan Mahasiswa di Tangsel

Megapolitan
RTH Tubagus Angke Dirapikan, Pedagang Minuman Harap Bisa Tetap Mangkal

RTH Tubagus Angke Dirapikan, Pedagang Minuman Harap Bisa Tetap Mangkal

Megapolitan
Prarekonstruksi Kasus Penganiayaan Taruna STIP Digelar hingga 4 Jam

Prarekonstruksi Kasus Penganiayaan Taruna STIP Digelar hingga 4 Jam

Megapolitan
Masih Bonyok, Maling Motor di Tebet Belum Bisa Diperiksa Polisi

Masih Bonyok, Maling Motor di Tebet Belum Bisa Diperiksa Polisi

Megapolitan
Cegah Prostitusi, RTH Tubagus Angke Kini Dipasangi Lampu Sorot

Cegah Prostitusi, RTH Tubagus Angke Kini Dipasangi Lampu Sorot

Megapolitan
Balita yang Jasadnya Ditemukan di Selokan Matraman Tewas karena Terperosok dan Terbawa Arus

Balita yang Jasadnya Ditemukan di Selokan Matraman Tewas karena Terperosok dan Terbawa Arus

Megapolitan
PDI-P Buka Penjaringan Cagub dan Cawagub Jakarta hingga 20 Mei 2024

PDI-P Buka Penjaringan Cagub dan Cawagub Jakarta hingga 20 Mei 2024

Megapolitan
Kuota Haji Kota Tangsel Capai 1.242 Jemaah, Pemberangkatan Dibagi 2 Gelombang

Kuota Haji Kota Tangsel Capai 1.242 Jemaah, Pemberangkatan Dibagi 2 Gelombang

Megapolitan
Paniknya Mahasiswa di Tangsel, Kontrakan Digeruduk Warga saat Sedang Beribadah

Paniknya Mahasiswa di Tangsel, Kontrakan Digeruduk Warga saat Sedang Beribadah

Megapolitan
Jasad Balita Tersangkut di Selokan Matraman, Orangtua Sempat Lapor Kehilangan

Jasad Balita Tersangkut di Selokan Matraman, Orangtua Sempat Lapor Kehilangan

Megapolitan
Jasad Balita di Matraman Ditemukan Warga Saat Bersihkan Selokan, Ternyata Sudah 3 Hari Hilang

Jasad Balita di Matraman Ditemukan Warga Saat Bersihkan Selokan, Ternyata Sudah 3 Hari Hilang

Megapolitan
Polisi Ungkap Penyebab Mahasiswa di Tangsel Bertikai dengan Warga Saat Beribadah

Polisi Ungkap Penyebab Mahasiswa di Tangsel Bertikai dengan Warga Saat Beribadah

Megapolitan
KPU DKI Pastikan Keamanan Data 618.000 KTP yang Dikumpulkan untuk Syarat Dukung Cagub Independen

KPU DKI Pastikan Keamanan Data 618.000 KTP yang Dikumpulkan untuk Syarat Dukung Cagub Independen

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com