Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Warga Tak Perhatikan Aktivitas Kasat Narkoba Polres Jaktim Sebelum Tabrakkan Diri ke Kereta

Kompas.com - 29/04/2023, 16:43 WIB
Tria Sutrisna,
Fabian Januarius Kuwado

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Warga tidak memperhatikan aktivitas Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Timur AKBP Buddy Alfrits Towoliu di area rel kereta kawasan Pasar Enjo, Pisangan Lama, Jatinegara, Jakarta Timur.

Warga sekaligus pedagang Pasar Enjo, Hamdun (60) mengatakan, warga yang beraktivitas di sekitar lokasi kejadian baru mengetahui bahwa ada seseorang yang tertabrak kereta setelah petugas Stasiun Jatinegara datang.

"Enggak ada yang lihat. Jadi tiba-tiba ramai petugas saja. Awalnya yang menemukan petugas stasiun. Itu sekitar jam 09.30 WIB," ujar Hamdun saat ditemui di lokasi, Sabtu (29/4/2023).

Menurut Hamdun, jasad Buddy ditemukan di Jalur 3 rel kereta relasi Jatinegara-Bekasi. Lokasi persis di seberang kios buah Hamdun. 

Baca juga: Kasat Narkoba Polres Jaktim Sempat Ngantor Sebelum Bunuh Diri dengan Tabrakkan Diri ke Kereta

Dia pun menduga bahwa korban tertabrak rangkaian kereta dari arah Jakarta dan terseret hingga ke lokasi penemuan.

"Soalnya kalau tertabraknya di sini enggak mungkin di sini ditemukannya. Pasti tertabrak dulu, terus terseret sampai ke sini," kata Hamdun.

Senada dengan Hamdun, Odi Suryadi (55), pedagang lain di Pasar Enjo juga mengungkapkan hal senada.

Dia mengaku baru mengetahui ada seseorang yang tertabrak kereta setelah banyak anggota polisi dan TNI di area rel.

Bahkan petugas meminta terpal dan karung tak terpakai ke kios pedagang untuk menutupi sementara jasad Buddy di rel kereta.

"Enggak ada yang lihat kita-kita juga. Tau-tau banyak petugas, ada polisi sama TNI segala. Itu terpal sama karungnya bekas nutupinnya masih ada. Dari sini itu," kata Odi.

Diberitakan sebelumnya, Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Timur AKBP Buddy Alfrits Towoliu ditemukan meninggal dunia di perlintasan rel kereta kawasan Jatinegara. 

Baca juga: Kasat Narkoba Polres Jaktim Tewas karena Tertabrak Kereta di Jatinegara

Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Leonardus Harapantua Simarmata menjelaskan, Buddy meninggal dunia diduga karena tertabrak kereta yang melintas, Sabtu pagi.

"Iya betul. Almarhum atau korban adalah Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Timur, usia 56 tahun," ujar Leonardus, Sabtu (29/4/2023).

Dari lokasi kejadian petugas menemukan sejumlah identitas, yakni KTP dan juga SIM atas nama Buddy Alfrits Towoliu.

Kini, kasus tewasnya Buddy tengah didalami oleh jajaran Polres Metro Jakarta Timur bersama Ditreskrimum Polda Metro Jaya.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Perjuangkan Peningkatan Upah Buruh, Lia dan Teman-temannya Rela ke Jakarta dari Cimahi

Perjuangkan Peningkatan Upah Buruh, Lia dan Teman-temannya Rela ke Jakarta dari Cimahi

Megapolitan
Cerita Suratno, Buruh yang Khawatir Uang Pensiunnya Berkurang karena UU Cipta Kerja

Cerita Suratno, Buruh yang Khawatir Uang Pensiunnya Berkurang karena UU Cipta Kerja

Megapolitan
Pembunuh Perempuan Dalam Koper Tak Melawan Saat Ditangkap Polisi di Palembang

Pembunuh Perempuan Dalam Koper Tak Melawan Saat Ditangkap Polisi di Palembang

Megapolitan
Said Iqbal Minta Prabowo Hapus UU Cipta Kerja Klaster Ketenagakerjaan

Said Iqbal Minta Prabowo Hapus UU Cipta Kerja Klaster Ketenagakerjaan

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Ajak Korban Masuk ke Kamar Hotel di Bandung

Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Ajak Korban Masuk ke Kamar Hotel di Bandung

Megapolitan
Said Iqbal: Upah Buruh di Jakarta yang Ideal Rp 7 Juta Per Bulan

Said Iqbal: Upah Buruh di Jakarta yang Ideal Rp 7 Juta Per Bulan

Megapolitan
Ikut Demo May Day 2024, Buruh Wanita Rela Panas-panasan demi Memperjuangkan Upah yang Layak

Ikut Demo May Day 2024, Buruh Wanita Rela Panas-panasan demi Memperjuangkan Upah yang Layak

Megapolitan
Dua Orang Terluka Imbas Kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek

Dua Orang Terluka Imbas Kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek

Megapolitan
Korban Kedua yang Tenggelam di Sungai Ciliwung Ditemukan Tewas 1,2 Kilometer dari Lokasi Kejadian

Korban Kedua yang Tenggelam di Sungai Ciliwung Ditemukan Tewas 1,2 Kilometer dari Lokasi Kejadian

Megapolitan
Rayakan 'May Day Fiesta', Massa Buruh Mulai Padati Stadion Madya GBK

Rayakan "May Day Fiesta", Massa Buruh Mulai Padati Stadion Madya GBK

Megapolitan
Fahira Idris: Gerakan Buruh Terdepan dalam Perjuangkan Isu Lintas Sektoral

Fahira Idris: Gerakan Buruh Terdepan dalam Perjuangkan Isu Lintas Sektoral

Megapolitan
Polisi Tangkap Pembunuh Wanita Dalam Koper di Bekasi

Polisi Tangkap Pembunuh Wanita Dalam Koper di Bekasi

Megapolitan
Hadiri 'May Day Fiesta', Massa Buruh Mulai Bergerak Menuju GBK

Hadiri "May Day Fiesta", Massa Buruh Mulai Bergerak Menuju GBK

Megapolitan
Pakai Caping Saat Aksi 'May Day', Pedemo: Buruh seperti Petani, Semua Pasti Butuh Kami...

Pakai Caping Saat Aksi "May Day", Pedemo: Buruh seperti Petani, Semua Pasti Butuh Kami...

Megapolitan
Penyebab Mobil Terbakar di Tol Japek: Pecah Ban lalu Ditabrak Pikap

Penyebab Mobil Terbakar di Tol Japek: Pecah Ban lalu Ditabrak Pikap

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com