Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER JABODETABEK] Politikus Nasdem Indra Charismiadji Rugikan Negara Rp 1,1 Miliar | Akhir Hayat Dirigen di Gereja HKBP Jatiasih

Kompas.com - 29/12/2023, 05:31 WIB
Abdul Haris Maulana

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Berita tentang politisi Nasdem Indra Charismiadji rugikan negara Rp 1,1 miliar ramai dibaca di kanal Megapolitan Kompas.com pada Kamis (28/12/2023).

Indra merugikan negara usai tersandung dalam kasus penggelapan pajak dan tindak pidana pencucian uang (TPPU) pada perusahaan miliknya.

Selanjutnya, berita mengenai akhir hayat dirigen di Gereja HKBP Jatiasih juga banyak dibaca.

Baca juga: Kapolda Metro Jaya Sebut Kriminalitas di Jakarta pada 2023 Meningkat Dibanding Tahun Lalu

Dirigen yang bernama Desmon Hutapea itu tutup usia usai memimpin paduan suara pada malam Natal.

Sementara itu, berita tentang polisi tetapkan 11 orang pemeran film porno di Jaksel sebagai tersangka turut menarik perhatian dan banyak dibaca.

Berikut ini adalah paparan dari tiga berita populer Jabodetabek di atas:

1. Politisi Nasdem Indra Charismiadji rugikan negara Rp 1,1 miliar dalam kasus penggelapan pajak dan TPPU

Politisi Partai Nasdem Indra Charismiadji disebut telah merugikan negara lebih dari Rp 1,1 miliar dalam kasus penggelapan pajak dan tindak pidana pencucian uang (TPPU) pada perusahaan miliknya, PT Luki Mandiri Indonesia Raya.

"Sehingga menimbulkan kerugian pada pendapatan Negara sebesar Rp 1.103.028.418," kata Plh Kepala Seksi Intelijen Kejaksaan Negeri Jakarta Timur Mahfuddin Cakra Saputra dalam keterangannya, Kamis (28/12/2023).

Baca juga: Tersandung Kasus Penggelapan Pajak, Politikus Nasdem Indra Charismiadji Ditahan di Rutan Cipinang

Indra bersama rekan satu perusahaannya, Ike Andriani, disebut sengaja tidak menyampaikan pemberitahuan masa pajak pertambahan nilai (PPN) perusahaan tersebut.

Selain itu, keduanya juga tidak menyetorkan PPN yang dipungut kas negara. Hal itu terjadi dalam kurun waktu 2017 hingga 2019. Baca selengkapnya di sini.

2. Akhir hayat dirigen di Gereja HKBP Jatiasih, tutup usia usai pimpin paduan suara pada malam Natal

Seorang dirigen paduan suara bernama Desmon Hutapea (57) meninggal dunia pada malam Natal, Sabtu (24/12/2023).

Desmon mengembuskan napas terakhir usai memimpin lagu di Gereja HKBP (Huria Kristen Batak Protestan) Jatiasih, Kota Bekasi.

"Iya (betul meninggal dunia), malam Natal ya. Itu perayaan Natal, malam Natal di gereja ini," ujar Penatua Majelis Gereja HKBP Jatiasih JB Siahaan saat ditemui di lokasi, Rabu (27/12/2023).

Baca juga: Meninggal Saat Pimpin Paduan Suara, Dirigen Gereja di Jatiasih Diduga Kena Serangan Jantung

Siahaan mengatakan, sang maestro tumbang ketika sedang membawakan lagu "Glory-Glory Haleluya" dengan total waktu sembilan menit. Baca selengkapnya di sini.

3. Polisi tetapkan 11 orang pemeran film porno di Jaksel sebagai tersangka

Polisi menetapkan 11 orang pemeran rumah produksi film porno Kelasbintang.com di Jakarta Selatan (Jaksel) jadi tersangka.

Direktur Reserse Kriminal Khusus (Dirkrimsus) Polda Metro Jaya Kombes Ade Safri Simanjuntak mengatakan, ke-11 orang pemeran film tersebut terdiri dari sembilan wanita dan dua pria.

"Kami cukup bukti untuk meningkatkan status 11 orang saksi menjadi tersangka, itu merupakan dua orang dari talent pria dan sembilan orang dari talent wanita," kata Ade kepada wartawan, Kamis (28/12/2023).

Baca juga: Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Trunoyudo Dirotasi Jadi Karo Penmas Divhumas Polri

Ade mengatakan, dua orang pemeran pria jadi tersangka yakni BP dan AFL. Baca selengkapnya di sini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Disdik DKI Bantah Siswa di Jaksel Lompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah karena Dirundung

Disdik DKI Bantah Siswa di Jaksel Lompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah karena Dirundung

Megapolitan
BNN Masih Koordinasi dengan Filipina Soal Penjemputan Gembong Narkoba Johan Gregor Hass

BNN Masih Koordinasi dengan Filipina Soal Penjemputan Gembong Narkoba Johan Gregor Hass

Megapolitan
Polisi Minta Keterangan MUI, GBI, dan Kemenag Terkait Kasus Dugaan Penistaan Agama Pendeta Gilbert

Polisi Minta Keterangan MUI, GBI, dan Kemenag Terkait Kasus Dugaan Penistaan Agama Pendeta Gilbert

Megapolitan
Walkot Depok: Bukan Cuma Spanduk Supian Suri yang Kami Copot...

Walkot Depok: Bukan Cuma Spanduk Supian Suri yang Kami Copot...

Megapolitan
Satpol PP Copot Spanduk Supian Suri, Walkot Depok: Demi Allah, Saya Enggak Nyuruh

Satpol PP Copot Spanduk Supian Suri, Walkot Depok: Demi Allah, Saya Enggak Nyuruh

Megapolitan
Polisi Bakal Panggil Indonesia Flying Club untuk Mengetahui Penyebab Jatuhnya Pesawat di BSD

Polisi Bakal Panggil Indonesia Flying Club untuk Mengetahui Penyebab Jatuhnya Pesawat di BSD

Megapolitan
Siswi SLB di Jakbar Dicabuli hingga Hamil, KPAI Siapkan Juru Bahasa Isyarat dan Pendampingan

Siswi SLB di Jakbar Dicabuli hingga Hamil, KPAI Siapkan Juru Bahasa Isyarat dan Pendampingan

Megapolitan
Ada Pembangunan Saluran Penghubung di Jalan Raya Bogor, Rekayasa Lalu Lintas Diterapkan

Ada Pembangunan Saluran Penghubung di Jalan Raya Bogor, Rekayasa Lalu Lintas Diterapkan

Megapolitan
KPAI Minta Polisi Kenakan UU Pornografi ke Ibu yang Rekam Anaknya Bersetubuh dengan Pacar

KPAI Minta Polisi Kenakan UU Pornografi ke Ibu yang Rekam Anaknya Bersetubuh dengan Pacar

Megapolitan
Sudah Lakukan Ganti Untung, Jakpro Minta Warga Kampung Susun Bayam Segera Kosongi Rusun

Sudah Lakukan Ganti Untung, Jakpro Minta Warga Kampung Susun Bayam Segera Kosongi Rusun

Megapolitan
Anak di Jaktim Disetubuhi Ayah Kandung, Terungkap Ketika Korban Tertular Penyakit Kelamin

Anak di Jaktim Disetubuhi Ayah Kandung, Terungkap Ketika Korban Tertular Penyakit Kelamin

Megapolitan
Viral Video Pencopotan Spanduk Sekda Supian Suri oleh Satpol PP Depok

Viral Video Pencopotan Spanduk Sekda Supian Suri oleh Satpol PP Depok

Megapolitan
BNN Tangkap 7 Tersangka Peredaran Narkoba, dari Mahasiswa sampai Pengedar Jaringan Sumatera-Jawa

BNN Tangkap 7 Tersangka Peredaran Narkoba, dari Mahasiswa sampai Pengedar Jaringan Sumatera-Jawa

Megapolitan
Tren Penyelundupan Narkoba Berubah: Bukan Lagi Barang Siap Pakai, tapi Bahan Baku

Tren Penyelundupan Narkoba Berubah: Bukan Lagi Barang Siap Pakai, tapi Bahan Baku

Megapolitan
Kronologi Kampung Susun Bayam Digeruduk Ratusan Sekuriti Suruhan Jakpro

Kronologi Kampung Susun Bayam Digeruduk Ratusan Sekuriti Suruhan Jakpro

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com