Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diduga Serang Warga Galur Pakai Petasan, Dua Pemuda Ditangkap Polisi

Kompas.com - 25/03/2024, 11:27 WIB
Xena Olivia,
Abdul Haris Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Dua pemuda berinisial MMS (20) dan IS (19) ditangkap polisi akibat diduga terlibat dalam kelompok yang menyerang warga Galur, Johar baru, Jakarta Pusat, menggunakan petasan, pada Minggu (24/3/2024).

“Unit Reskrim Polsek Johar Baru melakukan penyelidikan. Berhasil diamankan dua orang remaja dari kelompok Tamsis atas nama MMS dan IS,” ujar Pelaksana Tugas (Plt) Kasie Humas Polres Metro Jakarta Pusat Ipda Ruslan saat dihubungi wartawan, Senin (25/3/2024).

Baca juga: Polisi Pastikan Gedung di Narogong Terbakar Gara-gara Tiga Bocah Main Petasan

Kedua pemuda itu ditangkap di underpass Senen, Jakarta Pusat. Sebelumnya, rombongan itu berkeliling di wilayah Cempaka Putih, Johar Baru.

Mereka diduga hendak melakukan penyerangan dan mencari lawan di wilayah Johar Baru.

“Namun, dapat dibubarkan oleh polisi,” ujar Ruslan.

Secara terpisah, Kanitreskrim Polsek Johar Baru AKP Rasid mengatakan, kedua orang yang ditangkap tidak tahu-menahu terkait rencana rombongan menyerang warga Galur.

Sementara itu, anggota lain dari kelompok tersebut kabur.

“Mereka (yang ditangkap) ikut rombongan di belakang. Makanya waktu ribut sama warga mereka bingung. ‘Kok, tiba-tiba nyalain petasan mengarah ke perkampungan?’. Itu kan pinggir jalan, (petasan) ngarah ke Galur sehingga ramai dan warga keluar,” tutur Rasid.

Baca juga: Tiga Bocah Bikin Gedung di Narogong Kebakaran, Polisi: Dia Lempar Petasan ke Gerobak yang Ada Terpalnya

Dari hasil pemeriksaan kedua terduga pelaku, mereka bingung karena rombongan di depan tiba-tiba menginjak gas lebih kencang. Saat hendak putar balik, mereka ditangkap.

Atas perbuatan mereka, MMS dan IS terancam Pasal 358 KUHP dengan ancaman penjara dua tahun delapan bulan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Titik Terang Kasus Mayat Terbungkus Sarung di Pamulang: Terduga Pelaku Ditangkap, Identitas Korban Diketahui

Titik Terang Kasus Mayat Terbungkus Sarung di Pamulang: Terduga Pelaku Ditangkap, Identitas Korban Diketahui

Megapolitan
3 Pelajar SMK Lingga Kencana Korban Kecelakaan Bus Dishalatkan di Musala Al Kautsar Depok

3 Pelajar SMK Lingga Kencana Korban Kecelakaan Bus Dishalatkan di Musala Al Kautsar Depok

Megapolitan
Isak Tangis Iringi Kedatangan 3 Jenazah Korban Kecelakaan Bus Ciater: Enggak Nyangka, Pulang-pulang Meninggal...

Isak Tangis Iringi Kedatangan 3 Jenazah Korban Kecelakaan Bus Ciater: Enggak Nyangka, Pulang-pulang Meninggal...

Megapolitan
Terduga Pembunuh Pria Dalam Sarung di Pamulang Ditangkap

Terduga Pembunuh Pria Dalam Sarung di Pamulang Ditangkap

Megapolitan
Pemprov DKI Lepas Ratusan Jemaah Haji Kloter Pertama Asal Jakarta

Pemprov DKI Lepas Ratusan Jemaah Haji Kloter Pertama Asal Jakarta

Megapolitan
Pesan Terakhir Guru SMK Lingga Kencana Korban Kecelakaan Bus di Ciater Subang

Pesan Terakhir Guru SMK Lingga Kencana Korban Kecelakaan Bus di Ciater Subang

Megapolitan
Gratis Untuk Anak Pejuang Kanker, Begini Syarat Menginap di 'Rumah Anyo'

Gratis Untuk Anak Pejuang Kanker, Begini Syarat Menginap di 'Rumah Anyo'

Megapolitan
Gelar 'Napak Reformasi', Komnas Perempuan Ajak Masyarakat Mengingat Tragedi 12 Mei 1998

Gelar "Napak Reformasi", Komnas Perempuan Ajak Masyarakat Mengingat Tragedi 12 Mei 1998

Megapolitan
Jatuh Bangun Pinta Mendirikan 'Rumah Anyo' Demi Selamatkan Para Anak Pejuang Kanker

Jatuh Bangun Pinta Mendirikan 'Rumah Anyo' Demi Selamatkan Para Anak Pejuang Kanker

Megapolitan
Saat Epy Kusnandar Ditangkap karena Narkoba, Diam Seribu Bahasa

Saat Epy Kusnandar Ditangkap karena Narkoba, Diam Seribu Bahasa

Megapolitan
Misteri Mayat Pria Terbungkus Sarung di Pamulang, Diduga Dibunuh Lalu Dibuang

Misteri Mayat Pria Terbungkus Sarung di Pamulang, Diduga Dibunuh Lalu Dibuang

Megapolitan
Pelajar SMK Lingga yang Selamat dari Kecelakaan Tiba di Depok, Disambut Tangis Orangtua

Pelajar SMK Lingga yang Selamat dari Kecelakaan Tiba di Depok, Disambut Tangis Orangtua

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Megapolitan
Teka-teki Kematian Pria dengan Tubuh Penuh Luka dan Terbungkus Sarung di Tangsel

Teka-teki Kematian Pria dengan Tubuh Penuh Luka dan Terbungkus Sarung di Tangsel

Megapolitan
Rute Transjakarta 10B Cipinang Besar Selatan-Kalimalang

Rute Transjakarta 10B Cipinang Besar Selatan-Kalimalang

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com