Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PNS Kota Bekasi Bolos akan Ditegur Keras

Kompas.com - 01/08/2011, 21:31 WIB

BEKASI, KOMPAS.com - Pelaksana Tugas Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi berjanji menegur dengan keras 35 pegawai negeri sipil yang tidak masuk kerja tanpa keterangan terkait hari pertama puasa pada Senin (1/8/2011).

"Teguran disiplin atau peringatan keras," kata Rahmat, Senin malam.

Sebanyak 35 PNS yang tidak masuk tanpa keterangan itu termasuk dalam 83 orang dari 1.890 pegawai negeri sipil kantor Wali Kota Bekasi yang tidak hadir dalam apel pada Senin pagi.

Rahmat menyayangkan ketidakhadiran 35 PNS itu. Padahal, selama bulan puasa, jam kerja dikurangi 60 menit agar PNS dapat berpuasa dengan baik.

Pengurangan itu mengakibatkan perubahan jam kerja yang biasanya pukul 08.00 WIB-16.00 WIB menjadi pukul 07.30 WIB-14.30 WIB.

Pengurangan jam juga diberlakukan di bidang pendidikan yakni sepuluh menit untuk setiap mata pelajaran.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com