Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ahok Pastikan Pelayanan Publik Tetap Berjalan Saat Libur Lebaran

Kompas.com - 08/07/2015, 12:25 WIB
Kurnia Sari Aziza

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama memastikan selama masa libur hari raya Idul Fitri 1436 Hijriah, pelayanan publik berjalan seperti biasa. Oleh karena itu warga Jakarta yang tidak mudik ke kampung halaman tidak perlu khawatir selama di ibu kota. 

"Tetap jalan semua pelayanannya. Puskesmas buka seperti biasa dan petugas di lapangan kerja semua," kata Basuki, di Lapangan IRTI Monas, Rabu (8/7/2015). 

Basuki mengatakan, saat mudik Lebaran ini menjadi momen lurah, camat, serta pejabat DKI fokus melayani warga. Apabila ada lurah dan camat yang ketahuan tidak memantau wilayahnya ketika Lebaran, Basuki akan menjadikan staf mereka seusai Lebaran.

Saat Jakarta ditinggal mudik oleh sebagian warganya, para pejabat SKPD bisa memanfaatkan waktu untuk melakukan pendataan. Salah satunya adalah untuk mencari lahan kosong yang bisa dibeli untuk penambahan aset Pemprov DKI Jakarta.

"Kami kan mau melaksanakan lima tertib sama Polda Metro Jaya. Pedagang kaki lima (PKL) mungkin ada 600.000 di Jakarta. Nah bagaimana kami berikan tempat buat mereka masuk berdagang. Nah model Lenggang Jakarta, saya sengaja suruh swasta yang bikin dan berikan CSR (corporate social responsibility). Saya sudah punya patokan Lenggang Jakarta ini untuk membuat tempat relokasi pakai APBD," kata Basuki. 

Ia juga tidak melarang pegawai negeri sipil (PNS) untuk mengambil cuti tambahan. "Cuti itu kan ada hitungannya. Jadi cuti tambahan boleh saja selama masih punya jatah cuti," ujar Basuki.

Adapun tahun ini libur Lebaran akan dimulai tanggal 16 Juli hingga 21 Juli atau selama enam hari. Pada tanggal 22 Juli semua pegawai sudah masuk kerja kembali.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

KPU Lantik 60 PPK untuk Kawal Pilkada Bekasi 2024

KPU Lantik 60 PPK untuk Kawal Pilkada Bekasi 2024

Megapolitan
Beraksi di ITC Cempaka Mas dan RSUD Koja, Pelaku Pereteli 3 Ban Mobil dalam 20 Menit

Beraksi di ITC Cempaka Mas dan RSUD Koja, Pelaku Pereteli 3 Ban Mobil dalam 20 Menit

Megapolitan
Cerita Fransiskus Asal Flores, Rela Cuti Kuliah demi Jadi Taruna STIP

Cerita Fransiskus Asal Flores, Rela Cuti Kuliah demi Jadi Taruna STIP

Megapolitan
Pemprov DKI Larang 'Study Tour', Korbankan Pengalaman Anak

Pemprov DKI Larang "Study Tour", Korbankan Pengalaman Anak

Megapolitan
PSI Buka Penjaringan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur untuk Pilkada DKI Jakarta

PSI Buka Penjaringan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur untuk Pilkada DKI Jakarta

Megapolitan
Sebelum Penerimaan Dimoratorium, Catar STIP Sudah Bayar Rp 2 Juta untuk Seleksi Masuk

Sebelum Penerimaan Dimoratorium, Catar STIP Sudah Bayar Rp 2 Juta untuk Seleksi Masuk

Megapolitan
Harapan Baru Keluarga Vina Cirebon, Hotman Paris Turun Tangan dan Ungkap Kejanggalan Kasus Pembunuhan

Harapan Baru Keluarga Vina Cirebon, Hotman Paris Turun Tangan dan Ungkap Kejanggalan Kasus Pembunuhan

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Donasi Palsu untuk Korban Kecelakaan SMK Lingga Kencana | Miliaran Hasil Parkir Mengalir ke Ormas dan Oknum Aparat

[POPULER JABODETABEK] Donasi Palsu untuk Korban Kecelakaan SMK Lingga Kencana | Miliaran Hasil Parkir Mengalir ke Ormas dan Oknum Aparat

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, 17 Mei 2024 dan Besok: Siang ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, 17 Mei 2024 dan Besok: Siang ini Cerah Berawan

Megapolitan
Rute Bus Tingkat Wisata Transjakarta BW1

Rute Bus Tingkat Wisata Transjakarta BW1

Megapolitan
Banyak Jukir Liar, Pengelola Minimarket Diminta Ikut Tanggung Jawab

Banyak Jukir Liar, Pengelola Minimarket Diminta Ikut Tanggung Jawab

Megapolitan
Pencuri Ban Mobil di ITC Cempaka Mas dan RSUD Koja Jual Barang Curian ke Penadah Senilai Rp 1.800.000

Pencuri Ban Mobil di ITC Cempaka Mas dan RSUD Koja Jual Barang Curian ke Penadah Senilai Rp 1.800.000

Megapolitan
Hotman Paris Duga Ada Oknum yang Ubah BAP Kasus Vina Cirebon

Hotman Paris Duga Ada Oknum yang Ubah BAP Kasus Vina Cirebon

Megapolitan
Begal Calon Siswa Bintara Tewas Ditembak di Dada Saat Berusaha Kabur

Begal Calon Siswa Bintara Tewas Ditembak di Dada Saat Berusaha Kabur

Megapolitan
Tiga Pembunuh Vina di Cirebon Masih Buron, Hotman Paris: Dari Awal Kurang Serius

Tiga Pembunuh Vina di Cirebon Masih Buron, Hotman Paris: Dari Awal Kurang Serius

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com