Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pembangunan Gedung Mangkrak di Kampung Betawi Setu Babakan Akan Dilanjutkan

Kompas.com - 23/03/2017, 12:51 WIB
David Oliver Purba

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com -
Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta Sumarsono berencana melanjutkan pembangunan Gedung Serbaguna yang mangkrak di Perkampungan Budaya Betawi (PBB), di Setu Babakan, Jakarta Selatan.

Sumarsono menjelaskan, pembangunan gedung tersebut diperlukan untuk melestarikan kebudayaan Betawi di Setu Babakan. Menurut dia, dengan selesainya pembangunan gedung tersebut, sejumlah kegiatan kesenian Betawi sesering mungkin bisa diadakan.

"Saya ingin Setu Babakan dikembangkan karena ada gedung mangkrak namanya gedung pertunjukan. Itu harus segera diselesaikan agar event-event bisa dilakukan di sana. Itulah instrumen untuk melestarikan Betawi," ujar Sumarsono, di Jakarta Pusat, Kamis (23/3/2017).

Sumarsono menuturkan, Pemprov DKI akan menggandeng Badan Musyawarah Betawi dalam pembangunan gedung tersebut.

"Sekarang Pak Sekda sedang memikirkan hal itu dan juga anggarannya . Mudah-mudahan bisa direvitalisasi dan diselesaikan. Kami dengan Bamus Betawi akan mendukung supaya nuansanya betul-betul Betawi dengan prinsip Kebetawian yang bisa dipegang teguh," ujar Sumarsono.

(baca: Gedung Mangkrak di Setu Babakan Menyisakan Rangka Baja)

Saat Kompas.com menyambangi gedung tersebut pada 25 November 2016, tampak pembangunan gedung telah terhenti. Bangunan itu memiliki rangka baja yang kokoh tapi tak terurus.

Bagian atapnya berwarna merah dengan bentuk runcing seperti segitiga, dan bagian bawahnya sudah disemen. Sementara di sekelilingnya banyak tumbuh rumput liar.

Pembangunan gedung tersebut mangkrak sejak 2014. Kepala UPK PBB Setu Babakan Supli Ali mengatakan pembangunan akan dilanjutkan pada 2017.

Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi DKI Jakarta sudah menganggarkan pembangunan gedung tersebut pada APBD DKI Jakarta Tahun 2017 sebesar Rp 15,1 miliar.

(baca: Pemprov DKI Akan Buat Pasar Terapung di Setu Babakan)

Kompas TV Ini Dia Kampung Wisata Budaya Betawi
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Pengemudi Ojol: Banyak Penumpang Batalkan Pesanan karena Macet di Tanjung Priok

Pengemudi Ojol: Banyak Penumpang Batalkan Pesanan karena Macet di Tanjung Priok

Megapolitan
Tak Bisa Masuk Terminal, Antrean Kontainer Masih Mengular di Jalan Raya Cilincing

Tak Bisa Masuk Terminal, Antrean Kontainer Masih Mengular di Jalan Raya Cilincing

Megapolitan
Walkot Tangsel Bakal Cabut Izin PO jika Masih Mengoperasikan Bus yang Masa Berlaku KIR-nya Habis

Walkot Tangsel Bakal Cabut Izin PO jika Masih Mengoperasikan Bus yang Masa Berlaku KIR-nya Habis

Megapolitan
Denda Buang Sampah di Luar Jam Operasional TPS Lokbin Pasar Minggu Berlaku Pekan Ini

Denda Buang Sampah di Luar Jam Operasional TPS Lokbin Pasar Minggu Berlaku Pekan Ini

Megapolitan
Pemkot Tangsel Bakal Gelar Razia, Sasar PO dan Bus yang Masa Berlaku Uji Kir Habis

Pemkot Tangsel Bakal Gelar Razia, Sasar PO dan Bus yang Masa Berlaku Uji Kir Habis

Megapolitan
Tak Ada Calon Wali Kota Jalur Independen pada Pilkada Kota Bogor

Tak Ada Calon Wali Kota Jalur Independen pada Pilkada Kota Bogor

Megapolitan
Pelabuhan Tanjung Priok hingga Jalan Raya Clincing Masih Macet Total, Didominasi Truk Besar

Pelabuhan Tanjung Priok hingga Jalan Raya Clincing Masih Macet Total, Didominasi Truk Besar

Megapolitan
PAN Kota Bogor Sibuk Cari Kawan Koalisi Pengusung Dedie Rachim pada Pilkada 2024

PAN Kota Bogor Sibuk Cari Kawan Koalisi Pengusung Dedie Rachim pada Pilkada 2024

Megapolitan
Bawaslu Evaluasi Perekrutan Panwascam Jelang Pilkada DKI 2024, Ganti Anggota yang Bekerja Buruk

Bawaslu Evaluasi Perekrutan Panwascam Jelang Pilkada DKI 2024, Ganti Anggota yang Bekerja Buruk

Megapolitan
Warga Diberi Waktu 4,5 Jam untuk Buang Sampah di TPS Dekat Lokbin Pasar Minggu

Warga Diberi Waktu 4,5 Jam untuk Buang Sampah di TPS Dekat Lokbin Pasar Minggu

Megapolitan
159 Warga Terciduk Buang Sampah Lewati Batas Waktu di TPS Dekat Lokbin Pasar Minggu

159 Warga Terciduk Buang Sampah Lewati Batas Waktu di TPS Dekat Lokbin Pasar Minggu

Megapolitan
PAN Kota Bogor Siap Bangun Koalisi Besar, Usung Dedie Rachim Jadi Bakal Calon Wali Kota Bogor

PAN Kota Bogor Siap Bangun Koalisi Besar, Usung Dedie Rachim Jadi Bakal Calon Wali Kota Bogor

Megapolitan
Dharma Pongrekun Kumpulkan 749.298 Dukungan Maju Cagub Independen DKI Jakarta

Dharma Pongrekun Kumpulkan 749.298 Dukungan Maju Cagub Independen DKI Jakarta

Megapolitan
Titik Terang Kasus Mayat Pria Dalam Sarung di Pamulang...

Titik Terang Kasus Mayat Pria Dalam Sarung di Pamulang...

Megapolitan
Kesal Banyak Motor Lewat Trotoar di Matraman, Warga: Saya Pernah Hampir Diseruduk

Kesal Banyak Motor Lewat Trotoar di Matraman, Warga: Saya Pernah Hampir Diseruduk

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com