Salin Artikel

Sandiaga: Kita Kurangi Main HP, "Selfie", Ayo Main Basket

Dia meminta masyarakat mengganti kegiatan bermain ponsel dengan berolahraga.

"Kita ingin memulai gerakan, kita kurangi mainan HP (handphone), kita kurangi mainan WA (WhatsApp), kita kurangi selfie-selfie. Ayo kita semua main basket," ujar Sandi di GOR Ciracas, Jalan Raya Bogor, Jakarta Timur, Rabu (24/1/2018).

Sandi menyampaikan itu saat membuka pelatihan basket untuk guru olahraga se-Jakarta. Pelatihan tersebut diinisiasi Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan Akademi Pelatih National Basketball Association (NBA) junior.

Sandi menyampaikan, banyak orang yang mulanya kelebihan berat badan menjadi proporsional karena bermain basket.

"Mudah-mudahan kita bisa mendorong gaya hidup sehat. Karena semuanya main basket, Insya Allah kita semua perutnya rata ke depan," kata Sandi.

Dia berharap, pelatihan itu menjadi bekal bagi guru olahraga di Jakarta untuk membuat peserta didik semangat berolahraga.

Dalam kesempatan tersebut, Sandi sempat unjuk kebolehannya untuk memasukkan bola basket ke dalam ring. Dia gagal pada percobaan pertama.

Sandi kemudian diberi pengarahan oleh seorang pelatih dari NBA. "Biar saya ajari. Rileks dan coba fokus," kata pelatih tersebut.

Dia pun berhasil memasukkan bola ke dalam ring dan berlari keliling lapangan basket sebagai selebrasi keberhasilannya memasukkan bola.

Ada lebih dari 5.000 guru olahraga di 3.000-an sekolah di Jakarta yang akan dilatih mulai hari ini hingga pekan kedua Februari mendatang. Sebanyak 10 sesi pelatihan akan digelar setiap harinya di GOR-GOR di lima wilayah kota Jakarta.

https://megapolitan.kompas.com/read/2018/01/24/12352041/sandiaga-kita-kurangi-main-hp-selfie-ayo-main-basket

Terkini Lainnya

Petugas Gabungan Tertibkan Parkir Liar di Senen, 25 Motor Diangkut

Petugas Gabungan Tertibkan Parkir Liar di Senen, 25 Motor Diangkut

Megapolitan
Warga di Pondok Aren Mengaku Tak Bisa Tidur Usai Temukan Mayat di Toren Air Rumahnya

Warga di Pondok Aren Mengaku Tak Bisa Tidur Usai Temukan Mayat di Toren Air Rumahnya

Megapolitan
Sebelum Mayat Dalam Toren Air di Pondok Aren Ditemukan, Warga Sempat Dengar Suara Jeritan

Sebelum Mayat Dalam Toren Air di Pondok Aren Ditemukan, Warga Sempat Dengar Suara Jeritan

Megapolitan
Kemen PPPA Beri Pendampingan Hukum untuk Siswi SLB yang Jadi Korban Pemerkosaan di Kalideres

Kemen PPPA Beri Pendampingan Hukum untuk Siswi SLB yang Jadi Korban Pemerkosaan di Kalideres

Megapolitan
Tuntut Pembatalan Bintang Empat Prabowo, Koalisi Masyarakat Sipil: Punya Rekam Jejak Buruk

Tuntut Pembatalan Bintang Empat Prabowo, Koalisi Masyarakat Sipil: Punya Rekam Jejak Buruk

Megapolitan
2 Anggota Satgas Pelajar Jadi Korban Tawuran di Bogor

2 Anggota Satgas Pelajar Jadi Korban Tawuran di Bogor

Megapolitan
Polisi Tangkap 11 Pelajar yang Terlibat Tawuran di Bekasi

Polisi Tangkap 11 Pelajar yang Terlibat Tawuran di Bekasi

Megapolitan
Polisi Lacak Penadah Sindikat Pencurian Motor di Palmerah

Polisi Lacak Penadah Sindikat Pencurian Motor di Palmerah

Megapolitan
Sindikat Pencuri di Palmerah Incar Motor Warga yang Diparkir di Gang

Sindikat Pencuri di Palmerah Incar Motor Warga yang Diparkir di Gang

Megapolitan
Gugat Kenaikan Pangkat Prabowo, LBH Jakarta: Rawan Konflik Kepentingan

Gugat Kenaikan Pangkat Prabowo, LBH Jakarta: Rawan Konflik Kepentingan

Megapolitan
Soal Dugaan Mayat Dalam Toren Terkait Penggerebekan Kasus Narkoba, Polisi: Fokus Identifikasi Dulu

Soal Dugaan Mayat Dalam Toren Terkait Penggerebekan Kasus Narkoba, Polisi: Fokus Identifikasi Dulu

Megapolitan
Ponsel Pria Dalam Toren di Pondok Aren Hilang, tetapi Masih Aktif

Ponsel Pria Dalam Toren di Pondok Aren Hilang, tetapi Masih Aktif

Megapolitan
Satu Pelajar Kritis Usai Terlibat Tawuran di Bekasi

Satu Pelajar Kritis Usai Terlibat Tawuran di Bekasi

Megapolitan
Sindikat Curanmor di Palmerah Bobol 4 Motor Tiap Semalam Selama Tiga Bulan

Sindikat Curanmor di Palmerah Bobol 4 Motor Tiap Semalam Selama Tiga Bulan

Megapolitan
Agenda Pemeriksaan SYL dalam Kasus Firli Besok Terhalang Jadwal Sidang

Agenda Pemeriksaan SYL dalam Kasus Firli Besok Terhalang Jadwal Sidang

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke