Salin Artikel

Libur Lebaran, PT Transjakarta Tambah Bus Menuju Ragunan dan Ancol

"Betul, armada Transjakarta kami tambah karena pada libur panjang nasional animo masyarakat menuju tempat-tempat wisata meningkat," ujar Kepala Bidang Humas PT Transjakarta Wibowo, Jumat (15/6/2018).

Ia mengatakan, untuk rute dari Dukuh Atas menuju Kebun Binatang Ragunan, hari ini tersedia 44 unit armada Transjakarta.

"Jumlah ini akan bertambah menjadi 49 unit pada tanggal 16 hingga 20 Juni 2018," kata dia.

Untuk rute Puri Beta menuju Ragunan, akan dioperasikan 20 unit Transjakarta. Pada hari-hari biasa hanya ada 16 unit transjakarta yang melayani rute ini.

"Lalu untuk rute Kampung Melayu menuju Ancol biasanya tersedia 19 unit Transjakarta. Selama libur Lebaran ditambah menjadi 25 unit," sebutnya.

Untuk menikmati lengangnya jalanan di Jakarta, PT Transjakrta juga menambah armada bus wisata gratis untuk berkeliling Ibu Kota.

"Biasanya kami menyediakan 19 bus gratis untuk berkeliling Jakarta. Namun mulai hari ini sampai Selasa (19/6/2018) kami menyediakan 22 armada bus wisata gratis," ujarnya.

Bowo menjelaskan, ada beberapa rute wisata yang dapat dinikmati warga, sebagai berikut:

1. Rute sejarah Jakarta dengan destinasi Juanda/ Masjid Istiqlal, Monas 2, IRTI, Balai Kota, Museum Nasional, Gedung Arsip, Museum Bank Indonesia, BNI 46, dan Pasar Baru.

Rute ini dapat dinikmati pada hari Senin-Sabtu pukul 10.00-18.00 WIB. Sedangkan hari Minggu dimulai pukul 12.00-19.00 WIB.

2. Rute kesenian dan kuliner dengan destinasi Juanda/ Masjid Istiqlal, Monas 1, Monas 2, Balai Kota, Sarinah, Bundaran HI, Harmoni, Gedung Arsip, Museum BI, BNI 46, Masjid Kebon Jeruk, Sawah Besar, dan Pecenongan.

Rute ini dapat dinikmati setiap hari Sabtu pukul 18.00-23.00 WIB.

3. Rute pencakar langit Jakarta dengan rute Monas 1, Monas 2, IRTI, Balai Kota, Sarinah, Tosari, Sudirman, GBK (CIMB Niaga), Bundaran Senayan, Gelora Bung Karno (GBK), Dukuh Atas, Tosari, Plaza Indonesia, Sarinah, Museum Nasional, Pasar Baru, Pecenongan, dan Juanda/ Masjid Istiqlal.

Rute ini dapat dinikmati pada hari Senin-Sabtu pukul 10.00-18.00 WIB. Sedangkan hari Minggu dimulai pukul 12.00-19.00 WIB.

4. Rute ruang terbuka Jakarta dengan rute Bundaran HI, Sarinah, IRTI, Balai Kota, Sarinah, Tosari, RPTRA Kalijodo, Tosari, dan Bundaran HI.

Rute ini dapat dinikmati pada hari Senin-Jumat pukul 10.00-18.00 WIB, Sabtu pada pukul 10.00-23.00 WIB.

Sedangkan hari Minggu dimulai pukul 12.00-19.00 WIB.

5. Rute Jakarta baru Jakarta modern dengan rute Monas 1, Monas 2, Balai Kota, Sarinah, Bundaran HI, Sarinah, Monas, Pecenongan, Gedung Kesenian Jakarta, dan Juanda/ Masjid Istiqlal.

Rute ini dapat dinikmati pada hari Senin-Sabtu pukul 10.00-18.00 WIB. Sedangkan hari Minggu dimulai pukul 12.00-19.00 WIB.

https://megapolitan.kompas.com/read/2018/06/15/11135141/libur-lebaran-pt-transjakarta-tambah-bus-menuju-ragunan-dan-ancol

Terkini Lainnya

Banyak Kondom Bekas Berserak, Satpol PP Jaga RTH Tubagus Angke

Banyak Kondom Bekas Berserak, Satpol PP Jaga RTH Tubagus Angke

Megapolitan
Bukan Rebutan Lahan Parkir, Ini Penyebab Pria di Pondok Aren Gigit Jari Satpam Gereja hingga Putus

Bukan Rebutan Lahan Parkir, Ini Penyebab Pria di Pondok Aren Gigit Jari Satpam Gereja hingga Putus

Megapolitan
PN Jakbar Tunda Sidang Kasus Narkotika Ammar Zoni

PN Jakbar Tunda Sidang Kasus Narkotika Ammar Zoni

Megapolitan
Pelaku dan Korban Pembunuhan Wanita Dalam Koper Kerja di Perusahaan yang Sama

Pelaku dan Korban Pembunuhan Wanita Dalam Koper Kerja di Perusahaan yang Sama

Megapolitan
Pembunuh Perempuan Dalam Koper Curi Uang Rp 43 Juta Milik Perusahaan Tempat Korban Kerja

Pembunuh Perempuan Dalam Koper Curi Uang Rp 43 Juta Milik Perusahaan Tempat Korban Kerja

Megapolitan
Pengemis Viral yang Paksa Orang Sedekah Berkali-kali Minta Dipulangkan dari RSJ Bogor

Pengemis Viral yang Paksa Orang Sedekah Berkali-kali Minta Dipulangkan dari RSJ Bogor

Megapolitan
Mengaku Kerja di Minimarket, Pemuda Curi Uang Rp 43 Juta dari Brankas Toko

Mengaku Kerja di Minimarket, Pemuda Curi Uang Rp 43 Juta dari Brankas Toko

Megapolitan
Kronologi Pria di Pondok Aren Gigit Jari Rekannya hingga Putus, Kesal Teman Korban Ikut Memarkirkan Kendaraan

Kronologi Pria di Pondok Aren Gigit Jari Rekannya hingga Putus, Kesal Teman Korban Ikut Memarkirkan Kendaraan

Megapolitan
Syarat Maju Pilkada DKI Jalur Independen: KTP dan Pernyataan Dukungan Warga

Syarat Maju Pilkada DKI Jalur Independen: KTP dan Pernyataan Dukungan Warga

Megapolitan
17 Kambing Milik Warga Depok Dicuri, Hanya Sisakan Jeroan di Kandang

17 Kambing Milik Warga Depok Dicuri, Hanya Sisakan Jeroan di Kandang

Megapolitan
Pintu Rumah Tak Dikunci, Motor Warga di Sunter Dicuri Maling

Pintu Rumah Tak Dikunci, Motor Warga di Sunter Dicuri Maling

Megapolitan
Viral Video Geng Motor Bawa Sajam Masuk Kompleks TNI di Halim, Berakhir Diciduk Polisi

Viral Video Geng Motor Bawa Sajam Masuk Kompleks TNI di Halim, Berakhir Diciduk Polisi

Megapolitan
Ibu Pengemis Viral yang Paksa Orang Sedekah Bakal Dipindahkan ke Panti ODGJ di Bandung

Ibu Pengemis Viral yang Paksa Orang Sedekah Bakal Dipindahkan ke Panti ODGJ di Bandung

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Curi Uang Korban

Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Curi Uang Korban

Megapolitan
Ketua RW Nonaktif di Kalideres Bantah Gelapkan Dana Kebersihan Warga, Klaim Dibela DPRD

Ketua RW Nonaktif di Kalideres Bantah Gelapkan Dana Kebersihan Warga, Klaim Dibela DPRD

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke