Salin Artikel

Upaya Transjakarta Integrasikan Layanan dengan MRT

Agung diminta mengintegrasikan layanan dan prasarana Transjakarta dengan moda raya terpadu (MRT) yang akan beroperasi pada Maret 2019.

"Dulu diasumsikan MRT pesaing BRT (bus rapid transit), kita coba pendekatan lain," kata Agung di Jakarta Pusat, Selasa (12/12/2018).

Dari segi pembayaran, Transjakarta bergabung dengan MRT dan PT LRT Jakarta dari Jakpro untuk membentuk perusahaan yang akan menyediakan sistem pembayaran terintegrasi.

Sistem pembayaran elektronik ini, electronic fare collection, akan membuat pembayaran transjakarta, MRT, LRT, hingga angkot cukup dengan satu kartu.

Perluas jangkauan ke MRT

Selain soal pembayaran, Transjakarta juga akan menyesuaikan rute agar tak tumpang tindih dengan rute MRT. Jika MRT Bundaran HI-Lebak Bulus beroperasi nanti, separuh jalurnya akan sama persis dengan rute Koridor 1 Transjakarta Blok M-Kota.

Direktur Operasional Transjakarta Daud Joseph membenarkan pihaknya akan memodifikasi rute Koridor 1. Saat ini, studi dan survei tengah digelar oleh MRT dan Transjakarta.

Menurut Joseph, sudah menjadi tugas Transjakarta membantu MRT.

"Semua akan feeding ke MRT, karena kereta adalah backbone transportasi karena dia lebih massal," kata Joseph.

Joseph mengatakan, penyesuaian rute bukan berarti mengurangi. Transjakarta malah akan menambah rute yang berfungsi sebagai pengumpan. Operator angkot akan diajak untuk merambah sudut-sudut Ibu Kota yang belum dilayani.

"Semua daerah akan kami cover, enggak usah worry. Beli sarung untuk mobil dan motornya," kata Joseph.

Pertumbuhan jangkauan Transjakarta selama 22 persen per tahun dalam tiga tahun terakhir, terwujud akibat ekspansi layanan nonkoridor hingga 379 persen setiap tahun selama tiga tahun terakhir. Hingga 2018, sudah 438 kilometer persegi area yang dilayani Transjakarta.

Halte dengan stasiun

Sebanyak delapan halte Transjakarta akan terintegrasi dengan stasiun Mass Rapid Transit (MRT), Light Rail Transit (LRT), dan Kereta Rel Listrik (KRL).

Halte yang akan terintegrasi dengan stasiun MRT yakni Halte Bundaran HI dan Stasiun MRT Bundaran HI, Halte Tosari dan Stasiun MRT Dukuh Atas, Halte CSW Koridor 13 dan Stasiun MRT Sisingamangaraja, Halte Lebak Bulus koridor 8 dan Stasiun MRT Lebak Bulus.

Untuk LRT fase pertama lintas Velodrome-Kelapa Gading, Halte Pemuda Rawamangun akan terintegrasi dengan Stasiun LRT Velodrome. Sementara untuk KRL, Halte Tosari akan terintegrasi Stasiun Sudirman, Halte Stasiun Klender dengan Stasiun Klender, serta Halte Stasiun Cakung dengan Stasiun Cakung.

Direktur Teknik dan Fasilitas Wijanarko mengatakan integrasi halte ini akan diwujudkan di 2019, bersamaan dengan beroperasinya MRT dan LRT.

"Ada beberapa titik yang dibagi tanggung jawabnya, yang di Bundaran HI dikerjakan MRT, beberapa dari Transjakarta. Kayak di Halte CSW, skywalk dikerjakan MRT, halte Transjakarta, lift dari Transjakarta," kata Wijanarko.

https://megapolitan.kompas.com/read/2018/12/12/10435281/upaya-transjakarta-integrasikan-layanan-dengan-mrt

Terkini Lainnya

Usahanya Ditutup Paksa, Pemilik Restoran di Kebon Jeruk Bakal Tempuh Jalur Hukum jika Upaya Mediasi Gagal

Usahanya Ditutup Paksa, Pemilik Restoran di Kebon Jeruk Bakal Tempuh Jalur Hukum jika Upaya Mediasi Gagal

Megapolitan
Aktor Utama Pabrik Narkoba di Bogor Masih Buron, Polisi: Sampai Lubang Semut Pun Kami Cari

Aktor Utama Pabrik Narkoba di Bogor Masih Buron, Polisi: Sampai Lubang Semut Pun Kami Cari

Megapolitan
Polisi Amankan 8 Orang Terkait Kasus Pembacokan Remaja di Depok, 4 Ditetapkan Tersangka

Polisi Amankan 8 Orang Terkait Kasus Pembacokan Remaja di Depok, 4 Ditetapkan Tersangka

Megapolitan
Bukan Melompat, Disdik DKI Sebut Siswa SMP Jaksel Terpeleset dari Lantai 3

Bukan Melompat, Disdik DKI Sebut Siswa SMP Jaksel Terpeleset dari Lantai 3

Megapolitan
Insiden Siswa SMP Lompat dari Lantai 3, KPAI Minta Disdik DKI Pasang Sarana Keselamatan di Sekolah

Insiden Siswa SMP Lompat dari Lantai 3, KPAI Minta Disdik DKI Pasang Sarana Keselamatan di Sekolah

Megapolitan
3 Saksi Diperiksa Polisi dalam Kasus Dugaan Penistaan Agama yang Jerat Pejabat Kemenhub

3 Saksi Diperiksa Polisi dalam Kasus Dugaan Penistaan Agama yang Jerat Pejabat Kemenhub

Megapolitan
Seorang Pria Tewas Tertabrak Kereta di Matraman

Seorang Pria Tewas Tertabrak Kereta di Matraman

Megapolitan
Disdik DKI Bantah Siswa di Jaksel Lompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah karena Dirundung

Disdik DKI Bantah Siswa di Jaksel Lompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah karena Dirundung

Megapolitan
BNN Masih Koordinasi dengan Filipina Soal Penjemputan Gembong Narkoba Johan Gregor Hass

BNN Masih Koordinasi dengan Filipina Soal Penjemputan Gembong Narkoba Johan Gregor Hass

Megapolitan
Polisi Minta Keterangan MUI, GBI, dan Kemenag Terkait Kasus Dugaan Penistaan Agama Pendeta Gilbert

Polisi Minta Keterangan MUI, GBI, dan Kemenag Terkait Kasus Dugaan Penistaan Agama Pendeta Gilbert

Megapolitan
Walkot Depok: Bukan Cuma Spanduk Supian Suri yang Kami Copot...

Walkot Depok: Bukan Cuma Spanduk Supian Suri yang Kami Copot...

Megapolitan
Satpol PP Copot Spanduk Supian Suri, Walkot Depok: Demi Allah, Saya Enggak Nyuruh

Satpol PP Copot Spanduk Supian Suri, Walkot Depok: Demi Allah, Saya Enggak Nyuruh

Megapolitan
Polisi Bakal Panggil Indonesia Flying Club untuk Mengetahui Penyebab Jatuhnya Pesawat di BSD

Polisi Bakal Panggil Indonesia Flying Club untuk Mengetahui Penyebab Jatuhnya Pesawat di BSD

Megapolitan
Siswi SLB di Jakbar Dicabuli hingga Hamil, KPAI Siapkan Juru Bahasa Isyarat dan Pendampingan

Siswi SLB di Jakbar Dicabuli hingga Hamil, KPAI Siapkan Juru Bahasa Isyarat dan Pendampingan

Megapolitan
Ada Pembangunan Saluran Penghubung di Jalan Raya Bogor, Rekayasa Lalu Lintas Diterapkan

Ada Pembangunan Saluran Penghubung di Jalan Raya Bogor, Rekayasa Lalu Lintas Diterapkan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke