Salin Artikel

Komplotan Penipu dengan Modus Ganjal Mesin ATM Ditangkap di Bekasi

Keempat pelaku bernama Adriandi (39), Suhebah (41) dan dua pelaku lainnya Irhamudin alias Arnan serta Dodi alias Parto yang masih diburu polisi.

Kanit Reskrim Polsek Cikarang Selatan Iptu jefri mengatakan, pihaknya pada Jumat (14/11/2018) lalu mendapat laporan dari Nuril Jannah, salah satu korban penipuan.

Nuril ditipu saat hendak bertransaksi di mesin ATM supermarket Giant Villa Mutiara Cikarang, Kabupaten Bekasi.

Jefri mengatakan, saat di tempat kejadian perkara (TKP), korban ingin bertransaksi di mesin ATM tersebut. Namun saat dia memasukkan kartu ATM, kartu tersebut tidak bisa dimasukkan.

"Kemudian datang pelaku Adriandi dan Irhamudin berpura-pura membantu korban, korban kasih (kartu) ATM-nya ke pelaku itu," kata Jefri kepada Kompas.com, Rabu (19/12/2018).

Ketika kartu ATM milik Nuril dipegang pelaku, tanpa sepengatahuan Nuril, Adriandi menukar kartu ATM Nuril dengan kartu milik pelaku yang sudah dimodifikasi sehingga bisa masuk ke mesin ATM.

Usai memasukkan kartu, Adriandi pergi meninggalkan korban.

Kemudian, Irhamudin yang masih bersama korban, mencoba menuntut korban mengakses ATM. Di saat itulah, Irhamudin menghafal PIN kartu ATM yang dimasukkan korban.

"Setelah hafal PIN kartu ATM korban, pelaku IR ini pergi dan langsung masuk mobil yang dikendarai rekannya pelaku D," ujar Jefri.

Irhamudin, Adriandi, dan Dodi kemudian langsung menuju ATM lain lalu menarik uang dari rekening korban sebesar Rp 15 juta.

"Mereka juga mentransfer uang ke beberapa rekening atas nama Suhebah sebesar Rp 52.506.500," jelas Jefri.

Suhebah merupakan pemilik lima buku tabungan, di mana kelima rekening itu menjadi tempat dikumpulkannya uang hasil penipuan para pelaku.

Dalam setiap transaksi pengiriman uang ke rekening Suhebah oleh para pelaku, dia mendapat bonus sebesar Rp 950.000.

Adapun para pelaku melakukan penipuan dengan mengganjal slot kartu di mesin ATM dengan memasukkan tusuk gigi agar kartu tidak bisa masuk saat ada yang bertransaksi.

Kartu ATM miliki pelaku telah diamplas sehingga lebih tipis dan bisa masuk ke dalam lubang. 

Jefri menjelaskan, kasus penipuan ini terungkap saat pihaknya menyelidiki ke bank terkait. Polisi mendapati bukti jejak transfer di rekening korban ke rekening Suhebah.

"Tanpa perlawanan, Suhebah kami amankan di rumahnya di Kabupaten Serang. Beberapa jam kemudian, tersangka Andriadi kami amankan berikutnya," jelas Jefri.

Sedangkan dua pelaku lainnya masih diburu polisi hingga kini.

Atas perbuatannya, mereka dikenakan Pasal 363 KUHP subsider Pasal 378 subsider Pasal 372 KUHP dengan ancaman hukuman penjara di atas lima tahun.

https://megapolitan.kompas.com/read/2018/12/19/14274801/komplotan-penipu-dengan-modus-ganjal-mesin-atm-ditangkap-di-bekasi

Terkini Lainnya

KPU Lantik 60 PPK untuk Kawal Pilkada Bekasi 2024

KPU Lantik 60 PPK untuk Kawal Pilkada Bekasi 2024

Megapolitan
Beraksi di ITC Cempaka Mas dan RSUD Koja, Pelaku Pereteli 3 Ban Mobil dalam 20 Menit

Beraksi di ITC Cempaka Mas dan RSUD Koja, Pelaku Pereteli 3 Ban Mobil dalam 20 Menit

Megapolitan
Cerita Fransiskus Asal Flores, Rela Cuti Kuliah demi Jadi Taruna STIP

Cerita Fransiskus Asal Flores, Rela Cuti Kuliah demi Jadi Taruna STIP

Megapolitan
Pemprov DKI Larang 'Study Tour', Korbankan Pengalaman Anak

Pemprov DKI Larang "Study Tour", Korbankan Pengalaman Anak

Megapolitan
PSI Buka Penjaringan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur untuk Pilkada DKI Jakarta

PSI Buka Penjaringan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur untuk Pilkada DKI Jakarta

Megapolitan
Sebelum Penerimaan Dimoratorium, Catar STIP Sudah Bayar Rp 2 Juta untuk Seleksi Masuk

Sebelum Penerimaan Dimoratorium, Catar STIP Sudah Bayar Rp 2 Juta untuk Seleksi Masuk

Megapolitan
Harapan Baru Keluarga Vina Cirebon, Hotman Paris Turun Tangan dan Ungkap Kejanggalan Kasus Pembunuhan

Harapan Baru Keluarga Vina Cirebon, Hotman Paris Turun Tangan dan Ungkap Kejanggalan Kasus Pembunuhan

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Donasi Palsu untuk Korban Kecelakaan SMK Lingga Kencana | Miliaran Hasil Parkir Mengalir ke Ormas dan Oknum Aparat

[POPULER JABODETABEK] Donasi Palsu untuk Korban Kecelakaan SMK Lingga Kencana | Miliaran Hasil Parkir Mengalir ke Ormas dan Oknum Aparat

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, 17 Mei 2024 dan Besok: Siang ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, 17 Mei 2024 dan Besok: Siang ini Cerah Berawan

Megapolitan
Rute Bus Tingkat Wisata Transjakarta BW1

Rute Bus Tingkat Wisata Transjakarta BW1

Megapolitan
Banyak Jukir Liar, Pengelola Minimarket Diminta Ikut Tanggung Jawab

Banyak Jukir Liar, Pengelola Minimarket Diminta Ikut Tanggung Jawab

Megapolitan
Pencuri Ban Mobil di ITC Cempaka Mas dan RSUD Koja Jual Barang Curian ke Penadah Senilai Rp 1.800.000

Pencuri Ban Mobil di ITC Cempaka Mas dan RSUD Koja Jual Barang Curian ke Penadah Senilai Rp 1.800.000

Megapolitan
Hotman Paris Duga Ada Oknum yang Ubah BAP Kasus Vina Cirebon

Hotman Paris Duga Ada Oknum yang Ubah BAP Kasus Vina Cirebon

Megapolitan
Begal Calon Siswa Bintara Tewas Ditembak di Dada Saat Berusaha Kabur

Begal Calon Siswa Bintara Tewas Ditembak di Dada Saat Berusaha Kabur

Megapolitan
Tiga Pembunuh Vina di Cirebon Masih Buron, Hotman Paris: Dari Awal Kurang Serius

Tiga Pembunuh Vina di Cirebon Masih Buron, Hotman Paris: Dari Awal Kurang Serius

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke