Salin Artikel

Indonesia Raya Dikumandangkan di Mall: Ada yang Cuek, Ikut Nyanyi, hingga Berhenti

Beberapa pengunjung yang ada di dalam pusat perbelanjaan pun memberikan reaksi beragam terhadap dikumandangkannya lagu "Indonesia Raya" itu.

Seorang petugas kebersihan, Mulana, menceritakan reaksi pengunjung yang ditemuinya.

"Untuk kami pegawai memang wajib (menyanyikan lagu 'Indonesia Raya'), tetapi kalau pengunjung dengar lagu Indonesia Raya ya biasa saja, apalagi kalau orang kantor kan sibuk tuh. Mereka yang penting kerja saja," kata dia, Rabu (19/6/2019).

Padahal, menurut dia, kebiasaan tersebut bagus untuk mengingatkan masyarakat akan lagu "Indonesia Raya".

Kendati demikian, menurut dia, masih ada pengunjung yang ikut menyanyikan lagu "Indonesia Raya".

Bahkan, pengunjung dari luar negeri ada yang berhenti sejenak saat lagu "Indonesia Raya" dikumandangkan dalam pusat perbelanjaan.

"Kalau mereka (pengunjung lokal) ada beberapa yang ikut bernyanyi. Bahkan orang asing pun ada yang menghargai. Kalau dia sedang lewat pas lagu dinyanyikan, dia langsung stop," kata salah satu resepsionis pusat perbelanjaan, Gilang.

"Kadang juga ada pengunjung anggota TNI atau polisi yang langsung sigap dengan lagu itu," kata Gilang lagi.

Namun, sebagai resepsionis ia tidak bisa memaksakan para penggunjung untuk ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya.

Ia menyebut kebijakan menyanyikan lagu kebangsaan ini sudah 4 tahun diterapkan.

"Kalau enggak salah sudah berjalan 4 tahun ya kebjiakan (menyanyikan lagu Indonesia Raya) itu di sini. Bahkan, kalau mall kita mau tutup, ada lagu syukur," ucap dia.

Sebelumnya, netizen dihebohkan dengan sebuah video seorang petugas cleaning service yang menyanyikan lagu Indonesia Raya di pusat perbelanjaan Pacific Place. Video tersebut diunggah akun Instagram @fakta.jakarta.

https://megapolitan.kompas.com/read/2019/06/19/17243021/indonesia-raya-dikumandangkan-di-mall-ada-yang-cuek-ikut-nyanyi-hingga

Terkini Lainnya

Sesuai Namanya sebagai Seni Jalanan, Grafiti Selalu Ada di Tembok Publik

Sesuai Namanya sebagai Seni Jalanan, Grafiti Selalu Ada di Tembok Publik

Megapolitan
Panik Saat Kebakaran di Revo Town Bekasi, Satu Orang Lompat dari Lantai Dua

Panik Saat Kebakaran di Revo Town Bekasi, Satu Orang Lompat dari Lantai Dua

Megapolitan
4 Lantai Revo Town Bekasi Hangus Terbakar

4 Lantai Revo Town Bekasi Hangus Terbakar

Megapolitan
Revo Town Bekasi Kebakaran, Api Berasal dari Kompor Portabel Rumah Makan

Revo Town Bekasi Kebakaran, Api Berasal dari Kompor Portabel Rumah Makan

Megapolitan
Jalan Jenderal Sudirman Depan GBK Steril Jelang Jakarta Marathon

Jalan Jenderal Sudirman Depan GBK Steril Jelang Jakarta Marathon

Megapolitan
Rusunawa Marunda Dijarah, Ahok: Ini Mengulangi Kejadian Dulu

Rusunawa Marunda Dijarah, Ahok: Ini Mengulangi Kejadian Dulu

Megapolitan
Ahok Sudah Berubah, Masih Membara, tapi Sulit Maju di Pilkada Jakarta

Ahok Sudah Berubah, Masih Membara, tapi Sulit Maju di Pilkada Jakarta

Megapolitan
Ditanya Soal Kaesang Bakal Maju Pilkada Jakarta, Ahok: Enggak Ada Etika Saya Nilai Seseorang

Ditanya Soal Kaesang Bakal Maju Pilkada Jakarta, Ahok: Enggak Ada Etika Saya Nilai Seseorang

Megapolitan
Bukan Lagi Ibu Kota, Jakarta Diharapkan Bisa Terus Lestarikan Destinasi Pariwisata

Bukan Lagi Ibu Kota, Jakarta Diharapkan Bisa Terus Lestarikan Destinasi Pariwisata

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, 23 Juni 2024 dan Besok: Tengah Malam Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, 23 Juni 2024 dan Besok: Tengah Malam Cerah Berawan

Megapolitan
Ada Jakarta Marathon, Sepanjang Ruas Jalan Jenderal Sudirman Ditutup hingga Pukul 12.00 WIB

Ada Jakarta Marathon, Sepanjang Ruas Jalan Jenderal Sudirman Ditutup hingga Pukul 12.00 WIB

Megapolitan
Ahok Sentil Kualitas ASN: Kalau Bapaknya Enggak Beres, Anaknya 'Ngikut'

Ahok Sentil Kualitas ASN: Kalau Bapaknya Enggak Beres, Anaknya "Ngikut"

Megapolitan
Perayaan HUT Jakarta di Monas Bak Magnet Bagi Ribuan Warga

Perayaan HUT Jakarta di Monas Bak Magnet Bagi Ribuan Warga

Megapolitan
Ada Kebakaran di Revo Town, Stasiun LRT Bekasi Barat Tetap Layani Penumpang

Ada Kebakaran di Revo Town, Stasiun LRT Bekasi Barat Tetap Layani Penumpang

Megapolitan
HUT Jakarta, Warga Asyik Goyang Diiringi Orkes Dangdut di Monas

HUT Jakarta, Warga Asyik Goyang Diiringi Orkes Dangdut di Monas

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke