Salin Artikel

Ramah Lingkungan, Skuter Listrik Grab Wheels Kini Hadir di UI

KOMPAS.com - Setelah resmi rilis di BSD City dan Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta, kali ini Grab Wheels hadir di salah satu kampus ternama nasional, Universitas Indonesia (UI) pada Rabu (17/7/2019).

Sarana transportasi dengan tenaga listrik ini dihadirkan guna sebagai solusi mobilitas inovatif baru yang ramah lingkungan di kampus UI.

"Kehadiran Grab Wheels ini merupakan kelanjutan dari kerja sama strategis Grab dan UI sejak bulan Mei lalu. Bersama dengan UI, Grab berkomitmen untuk menyediakan sebuah solusi mobilitas yang cerdas dan ramah lingkungan bagi seluruh civitas akademika UI," ujar Public Relations Manager Grab Indonesia, Andre Sebastian kepada Kompas.com pada Kamis (18/7/2019).

Andre menyampaikan, peluncuran Grab Wheels bertepatan dengan ulang tahun Fakultas Teknik Universitas Indonesia ke-55.

Dilansir dari akun Instagram Nabila Azalia, @nblazalia, ia mengunggah fotonya bersama teman-teman sedang menggunakan Grab Wheels di lingkungan kampus UI.

"Saat ini sekitar 300 Grab Wheels tersedia di Jabodetabek," ujar Andre.

Kemudian, dalam pemakaian skuter Grab Wheels ini, Andre mengungkapkan hanya bisa di jalur-jalur tertentu yang memang sudah disepakati dan tidak bisa digunakan di jalan raya.

"Untuk melaju di jalan raya memang tidak bisa. Jadi, memang fungsinya untuk perjalanan pendek dan jalur-jalur yang tidak tersedia sarana trasnportasi," ujar Andre.

Sementara, Dekan fakultas Teknik UI, Dr Ir Hendri D.S.Budiono, M.Eng mengungkapkan bahwa adanya Grab Wheels di Fakultas Teknik UI sejalan dengan visi kampus, yakni mengembangkan IT-based environment.

Dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, penyediaan layanan transportasi ramah lingkungan ini sekaligus memastikan gaya hidup sehat bagi seluruh civitas akademika Fakultas Teknik UI.

Cara menggunakan skuter Grab Wheels

Untuk pengguna yang tertarik menggunakan skuter listrik tersebut, pertama-tama pengguna harus memiliki layanan aplikasi Grab Wheels beta yang bisa diakses melalui perangkat iOS dan Android.

Selanjutnya, pengguna dapat mengunjungi area parkir Grab Wheels yang telah tersedia di lokasi terpilih di kampus Fakultas Teknik UI.

Kemudian, untuk membuka kunci skuter listrik dengan memindai barcode yang tersedia menggunakan aplikasi Grab Wheels. Lalu, pengguna bisa langsung memulai perjalanan dengan skuter listrik Grab Wheels tersebut.

"Setelah pengguna mencapai tempat yang dituju, aplikasi Grab Wheels akan mengarahkan pengguna untuk mengembalikan skuter listrik ke tempat parkir terdekat," ujar Andre.

Tak hanya itu, pihak Grab juga menyediakan fasilitas keselamatan bagi pengguna Grab Wheels, seperti helm berkendara.

"Disediakan helm. Bahkan, ketika diluncurkan di lokasi-lokasi baru kita juga menyediakan safety briefing sebelum mereka mencoba," ujar Andre.

https://megapolitan.kompas.com/read/2019/07/18/17265891/ramah-lingkungan-skuter-listrik-grab-wheels-kini-hadir-di-ui

Terkini Lainnya

Senior Aniaya Siswa STIP hingga Tewas, 5 Kali Pukul Bagian Ulu Hati

Senior Aniaya Siswa STIP hingga Tewas, 5 Kali Pukul Bagian Ulu Hati

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Motif Pembunuhan Wanita Dalam Koper: Korban Ternyata Minta Dinikahi | Misteri Mayat Wanita Dalam Koper Mulai Terkuak

[POPULER JABODETABEK] Motif Pembunuhan Wanita Dalam Koper: Korban Ternyata Minta Dinikahi | Misteri Mayat Wanita Dalam Koper Mulai Terkuak

Megapolitan
Rute Transjakarta 10M Pulo Gadung - Walikota Jakarta Utara via Cakung

Rute Transjakarta 10M Pulo Gadung - Walikota Jakarta Utara via Cakung

Megapolitan
Lokasi dan Jadwal Pencetakan KTP dan KK di Tangerang Selatan

Lokasi dan Jadwal Pencetakan KTP dan KK di Tangerang Selatan

Megapolitan
Kecelakaan di UI, Saksi Sebut Mobil HRV Berkecepatan Tinggi Tabrak Bus Kuning

Kecelakaan di UI, Saksi Sebut Mobil HRV Berkecepatan Tinggi Tabrak Bus Kuning

Megapolitan
Polisi Periksa 10 Saksi Kasus Tewasnya Siswa STIP yang Diduga Dianiaya Senior

Polisi Periksa 10 Saksi Kasus Tewasnya Siswa STIP yang Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Diduga Ngebut, Mobil Tabrak Bikun UI di Hutan Kota

Diduga Ngebut, Mobil Tabrak Bikun UI di Hutan Kota

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Tinggalkan Mayat Korban di Kamar Hotel

Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Tinggalkan Mayat Korban di Kamar Hotel

Megapolitan
Siswa STIP Dianiaya Senior di Sekolah, Diduga Sudah Tewas Saat Dibawa ke Klinik

Siswa STIP Dianiaya Senior di Sekolah, Diduga Sudah Tewas Saat Dibawa ke Klinik

Megapolitan
Terdapat Luka Lebam di Sekitar Ulu Hati Mahasiswa STIP yang Tewas Diduga Dianiaya Senior

Terdapat Luka Lebam di Sekitar Ulu Hati Mahasiswa STIP yang Tewas Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Dokter Belum Visum Jenazah Mahasiswa STIP yang Tewas akibat Diduga Dianiaya Senior

Dokter Belum Visum Jenazah Mahasiswa STIP yang Tewas akibat Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Polisi Pastikan RTH Tubagus Angke Sudah Bersih dari Prostitusi

Polisi Pastikan RTH Tubagus Angke Sudah Bersih dari Prostitusi

Megapolitan
Mahasiswa STIP Tewas Diduga akibat Dianiaya Senior

Mahasiswa STIP Tewas Diduga akibat Dianiaya Senior

Megapolitan
Berbeda Nasib dengan Chandrika Chika, Rio Reifan Tak Akan Dapat Rehabilitasi Narkoba

Berbeda Nasib dengan Chandrika Chika, Rio Reifan Tak Akan Dapat Rehabilitasi Narkoba

Megapolitan
Lansia Korban Hipnotis di Bogor, Emas 1,5 Gram dan Uang Tunai Jutaan Rupiah Raib

Lansia Korban Hipnotis di Bogor, Emas 1,5 Gram dan Uang Tunai Jutaan Rupiah Raib

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke