Salin Artikel

Kekhawatiran Orangtua di Bekasi Saat Izinkan Anak Kembali Belajar di Sekolah

Orangtua murid tampak bergantian menunggu anaknya keluar di tempat parkir.

Masing-masing orangtua membawa kendaraannya sendiri untuk menjemput anaknya usai belajar pertama kali secara tatap muka di sekolah.

Misalnya saja, Sanira (42), orangtua murid SMPN 2 Kota Bekasi, warga Margahayu mengaku sebenarnya khawatir membiarkan anaknya kembali ke sekolah untuk belajar di tengah pandemi Covid-19.

Namun, kekhawatiran dalam hatinya tak digubris lantaran keinginan anaknya untuk sekolah besar.

"Takut si sebenarnya, namun ikutin ajalah (Pemerintah Kota Bekasi). Lagian juga anaknya senang banget pas dengar mau sekolah,” ujar Sanira, Rabu (5/8/2020).

Sanira mengakui belajar dalam jaringan atau online di rumah belakangan lebih membebaninya sebagai orangtua.

Sebab ia harus mengajarkan kembali anaknya materi yang tak dijelaskan secara detail oleh gurunya.

“Ya kan kadang kalau belajar online, anaknya mau nanya suka susah nyambungnya. Ya akhirnya kita di rumah lah yang ditanya-tanya anak, agak ribet aja sih kalau di rumah,” ucap Sanira.

Hal senada dikatan Yada Yunus (32), orangtua murid SMPN 02 Kota Bekasi lainnya. Ia mengatakan, alasannya mengizinkan anak belajar tatap muka di sekolah untuk menghilangkan rasa jenuh di rumah.

Sebab selama belajar di rumah anaknya kerap menghabiskan waktu untuk main games dibanding belajar. Hal itu yang membuat ia khawatir akan potensi anaknya dalam belajar.

“Anak saya banyakan main dibanding belajar. Nanti takutnya gurunya ngajarin materi apa, dia enggak ngerti. Malah ilmunya di rumah menurun gitu, lebih banyak ilmu gamesnya,” kata Yada sembari bercanda.

Yada mengaku kali ini ia harus antar jemput anaknya ke sekolah menghindari penularan Covid-19.

Sebab biasanya saat KBM normal, ia membiarkan anaknya kerap pulang bersama temannya dari sekolah.

“Biasanya mah anak saya pulang bareng teman-temannya. Sekarang mah takut saya biarin pulang bareng temannya, makanya saya jemput,” kata Yada.

Ia mengatakan, terus mengedukasi anaknya untuk terus menerapkan protokol kesehatan saat berada di lingkungan sekolah. Misalnya, membekali anaknya untuk makan di kelas, membekali hand sanitizer, dan mengedukasi anaknya untuk rajin cuci tangan.

“Saya juga sudah bilangin ke dia untuk tidak lepas-lepas masker saat belajar. Kalau mau ngobrol sama temennya juga harus jaga jarak,” tambah dia.

Yada juga menyarankan agar sekolah terus memantau dan mengawasi ketat aktivitas murid-murid di sekolah, sehingga tak ada penyebaran Covid-19 di sekolah.

“Saya sih saraninnya supaya guru-guru lebih aktif aja ngawasin anak muridnya. Jadi kalau yang buka masker bisa ditegurlah gitu,” tutur dia.

Enam sekolah yang simulasi belajar tatap muka itu adalah sekolah yang masuk dalam kategori role model atau percontohan.

Enam sekolah yang sejauh ini mulai gelar simulasi tatap muka, yakni SMPN 2 Kota Bekasi, SMP Victory, SMP Nassa, SDN Pekayonjaya VI, SD Negeri Jaticempaka VI, dan SD Al Azhar VI.

Sebagai informasi, Pemkot Bekasi memperbolehkan aktivitas tatap muka di sekolah kembali berlangsung dengan alasan angka penularan Covid-19 di Kota Bekasi sudah di bawah satu.

https://megapolitan.kompas.com/read/2020/08/05/14171721/kekhawatiran-orangtua-di-bekasi-saat-izinkan-anak-kembali-belajar-di

Terkini Lainnya

Perjuangkan Peningkatan Upah Buruh, Lia dan Teman-temannya Rela ke Jakarta dari Cimahi

Perjuangkan Peningkatan Upah Buruh, Lia dan Teman-temannya Rela ke Jakarta dari Cimahi

Megapolitan
Cerita Suratno, Buruh yang Khawatir Uang Pensiunnya Berkurang karena UU Cipta Kerja

Cerita Suratno, Buruh yang Khawatir Uang Pensiunnya Berkurang karena UU Cipta Kerja

Megapolitan
Pembunuh Perempuan Dalam Koper Tak Melawan Saat Ditangkap Polisi di Palembang

Pembunuh Perempuan Dalam Koper Tak Melawan Saat Ditangkap Polisi di Palembang

Megapolitan
Said Iqbal Minta Prabowo Hapus UU Cipta Kerja Klaster Ketenagakerjaan

Said Iqbal Minta Prabowo Hapus UU Cipta Kerja Klaster Ketenagakerjaan

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Ajak Korban Masuk ke Kamar Hotel di Bandung

Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Ajak Korban Masuk ke Kamar Hotel di Bandung

Megapolitan
Said Iqbal: Upah Buruh di Jakarta yang Ideal Rp 7 Juta Per Bulan

Said Iqbal: Upah Buruh di Jakarta yang Ideal Rp 7 Juta Per Bulan

Megapolitan
Ikut Demo May Day 2024, Buruh Wanita Rela Panas-panasan demi Memperjuangkan Upah yang Layak

Ikut Demo May Day 2024, Buruh Wanita Rela Panas-panasan demi Memperjuangkan Upah yang Layak

Megapolitan
Dua Orang Terluka Imbas Kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek

Dua Orang Terluka Imbas Kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek

Megapolitan
Korban Kedua yang Tenggelam di Sungai Ciliwung Ditemukan Tewas 1,2 Kilometer dari Lokasi Kejadian

Korban Kedua yang Tenggelam di Sungai Ciliwung Ditemukan Tewas 1,2 Kilometer dari Lokasi Kejadian

Megapolitan
Rayakan 'May Day Fiesta', Massa Buruh Mulai Padati Stadion Madya GBK

Rayakan "May Day Fiesta", Massa Buruh Mulai Padati Stadion Madya GBK

Megapolitan
Fahira Idris: Gerakan Buruh Terdepan dalam Perjuangkan Isu Lintas Sektoral

Fahira Idris: Gerakan Buruh Terdepan dalam Perjuangkan Isu Lintas Sektoral

Megapolitan
Polisi Tangkap Pembunuh Wanita Dalam Koper di Bekasi

Polisi Tangkap Pembunuh Wanita Dalam Koper di Bekasi

Megapolitan
Hadiri 'May Day Fiesta', Massa Buruh Mulai Bergerak Menuju GBK

Hadiri "May Day Fiesta", Massa Buruh Mulai Bergerak Menuju GBK

Megapolitan
Pakai Caping Saat Aksi 'May Day', Pedemo: Buruh seperti Petani, Semua Pasti Butuh Kami...

Pakai Caping Saat Aksi "May Day", Pedemo: Buruh seperti Petani, Semua Pasti Butuh Kami...

Megapolitan
Penyebab Mobil Terbakar di Tol Japek: Pecah Ban lalu Ditabrak Pikap

Penyebab Mobil Terbakar di Tol Japek: Pecah Ban lalu Ditabrak Pikap

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke