Salin Artikel

Polisi Amankan Sopir Truk Galon yang Sebabkan Virnie Ismail Kecelakaan Sepeda di Bintaro

Kanit Lantas Polsek Pondok Aren AKP Ragil Karana menjelaskan, sopir berinial MB (42) beserta kendaraannya diamankan petugas untuk pemeriksaan lebih lanjut.

"Sopir masih di kantor, saya suruh nginep di kantor sampai keluarga korban datang," ujar Karana saat dihubungi, Kamis (12/8/2021).

Berdasarkan hasil pemeriksaan sementara, kata Karana, sejumlah galon air yang diangkut truk tersebut tumpah karena pintu keranjang terbuka.

Akhirnya, galon-galon air tersebut terjatuh akibat guncangan saat kendaraan berputar arah hingga berceceran di tengah jalan.

Karana menyebut pihaknya masih menyelidiki kecelakaan tersebut dan menunggu keterangan dari pihak korban.

"Lagi menunggu keterangan dari pihak korban apakah bakal mediasi. Kalau enggak, ya akan kami limpahkan," kata Karana.

Sebelumnya, Virnie mengalami kecelakaan saat bersepeda di Jalan Boulevard Bintaro, Kamis pagi.

Karana menjelaskan, peristiwa tersebut bermula saat Virnie dan suaminya mengayuh sepeda dari arah Emerald Bintaro mengarah Bintaro Xchange.

Saat berada di depan Ruko Kebayoran Infitinty, terdapat sejumlah galon air terjatuh dari truk hingga berceceran di tengah jalan tersebut.

Virnie yang tidak sempat menghindar akhirnya menabrak galon yang menggelinding di tengah jalan tersebut. Korban terpental dari sepedanya dan tesungkur di tengah jalan.

"Ya mungkin karena pas banget di depannya, enggak sempat ngerem atau gimana gitu. Ya namanya cewek ya pasti kaget. Tiba-tiba ada galon menggelinding," ungkap Virnie.

Akibat peristiwa tersebut, kata Karana, Virni mengalami luka lecet di dengkul dan pipi sebelah kiri karena tersungkur di aspal. Korban langsung dibawa ke rumah sakit

"Luka lecet di dengkul sama di muka, pipi sebelah kiri dibawa ke rumah sakit," pungkas Karana.

https://megapolitan.kompas.com/read/2021/08/12/21490851/polisi-amankan-sopir-truk-galon-yang-sebabkan-virnie-ismail-kecelakaan

Terkini Lainnya

Asal-usul Pesawat Jatuh di BSD, Milik Anggota Indonesia Flying Club yang Ingin Survei Landasan

Asal-usul Pesawat Jatuh di BSD, Milik Anggota Indonesia Flying Club yang Ingin Survei Landasan

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Selasa 21 Mei 2024 dan Besok: Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Selasa 21 Mei 2024 dan Besok: Pagi ini Cerah Berawan

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Korban Pesawat Jatuh di BSD Sempat Minta Tolong Sebelum Tewas | Kondisi Jasad Korban Pesawat Jatuh di BSD Tidak Utuh

[POPULER JABODETABEK] Korban Pesawat Jatuh di BSD Sempat Minta Tolong Sebelum Tewas | Kondisi Jasad Korban Pesawat Jatuh di BSD Tidak Utuh

Megapolitan
Rute Bus Tingkat Wisata Transjakarta BW2

Rute Bus Tingkat Wisata Transjakarta BW2

Megapolitan
Cara ke Mall Kelapa Gading Naik Kereta dan Transjakarta

Cara ke Mall Kelapa Gading Naik Kereta dan Transjakarta

Megapolitan
Ayah di Jaktim Setubuhi Anak Kandung sejak 2019, Korban Masih di Bawah Umur

Ayah di Jaktim Setubuhi Anak Kandung sejak 2019, Korban Masih di Bawah Umur

Megapolitan
Sempat Tersendat akibat Tumpahan Oli, Lalu Lintas Jalan Raya Bogor Kembali Lancar

Sempat Tersendat akibat Tumpahan Oli, Lalu Lintas Jalan Raya Bogor Kembali Lancar

Megapolitan
Ibu di Jaktim Rekam Putrinya Saat Disetubuhi Pacar, lalu Suruh Aborsi Ketika Hamil

Ibu di Jaktim Rekam Putrinya Saat Disetubuhi Pacar, lalu Suruh Aborsi Ketika Hamil

Megapolitan
Komnas PA Bakal Beri Pendampingan Siswa SMP di Jaksel yang Lompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah

Komnas PA Bakal Beri Pendampingan Siswa SMP di Jaksel yang Lompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah

Megapolitan
Penanganan Kasus Pemerkosaan Remaja di Tangsel Lambat, Pelaku Dikhawatirkan Ulangi Perbuatan

Penanganan Kasus Pemerkosaan Remaja di Tangsel Lambat, Pelaku Dikhawatirkan Ulangi Perbuatan

Megapolitan
Pendaftaran PPDB Jakarta Dibuka 10 Juni, Ini Jumlah Daya Tampung Siswa Baru SD hingga SMA

Pendaftaran PPDB Jakarta Dibuka 10 Juni, Ini Jumlah Daya Tampung Siswa Baru SD hingga SMA

Megapolitan
Kasus Perundungan Siswi SMP di Bogor, Polisi Upayakan Diversi

Kasus Perundungan Siswi SMP di Bogor, Polisi Upayakan Diversi

Megapolitan
Disdik DKI Akui Kuota Sekolah Negeri di Jakarta Masih Terbatas, Janji Bangun Sekolah Baru

Disdik DKI Akui Kuota Sekolah Negeri di Jakarta Masih Terbatas, Janji Bangun Sekolah Baru

Megapolitan
Polisi Gadungan yang Palak Warga di Jaktim dan Jaksel Positif Sabu

Polisi Gadungan yang Palak Warga di Jaktim dan Jaksel Positif Sabu

Megapolitan
Kondisi Siswa SMP di Jaksel yang Lompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah Sudah Bisa Berkomunikasi

Kondisi Siswa SMP di Jaksel yang Lompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah Sudah Bisa Berkomunikasi

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke