Salin Artikel

Hindari Pemotor, Sopir Angkot Tabrak Bus AKAP di Jalan Dewi Sartika Ciputat

Saksi mata bernama Budiarto (51) menjelaskan bahwa kecelakaan antara angkot jurusan Parung-Ciputat dan bus AKAP itu terjadi sekitar pukul 17.00 WIB.

Saat kejadian, angkot dengan nomor polisi B 1995 UM itu sedang melaju kencang dari arah Pamulang menuju Ciputat.

"Kejadian sekitar jam 17.00 WIB lewat. Itu mobil angkot jurusan Parung-Ciputat, tabrak belakang bus," ujar Budiarto saat ditemui, Selasa.

Saat melintas di Jalan Dewi Sartika, kata Budiarto, sopir angkot tersebut menghindari pengendara motor yang berada di depannya dan hilang kendali ke arah kiri jalan.

Setelah itu, angkot tersebut menghantam sisi kanan belakang bus AKAP yang terparkir di pinggir Jalan Dewi Sartika.

"Dia kan kencang, mungkin dia meleng, menghindari motor di depannya, banting setirlah dia kiri, nabrak bus Primajasa. Lagi berhenti busnya," ungkap Budiarto.

Menurut Budiarto, sopir angkot dan seorang penumpang yang duduk di bangku depan mengalami luka dan langsung dilarikan ke rumah sakit.

Sementara itu, seorang penumpang yang duduk di bangku belakang selamat dan langsung dijemput oleh keluarganya.

"Itu angkot isinya tiga orang. Sopirnya pas saya keluarin langsung jatuh, berat napasnya. Yang penumpang di depan patah tulang kaki," kata Budarto.

"Yang bapak-bapak di belakang mah enggak kenapa-kenapa, syok saja. Langsung dijemput," sambungnya.

Budiarto menyebutkan, angkot tersebut mengalami rusak berat di bagian depan dan sudah diderek petugas ke Mapolres Tangerang Selatan.

Sementara itu, bus AKAP mengalami rusak ringan di bagian belakang dan langsung dikemudikan sopir meninggalkan lokasi kejadian.

"Hncur parah, depannya habis, hancur, ringsek. Bus belakangnya lumayan (hancur)," pungkasnya.

Salah seorang petugas dari Unit Lalu Lintas Polsek Ciputar mengatakan, kecelakaan antara angkot dan Bus AKAP tersebut sudah ditangani Satlantas Polres Tangerang Selatan.

"Sudah ditangani Satlantas Polres Tangerang Selatan," kata petugas tersebut.

https://megapolitan.kompas.com/read/2021/08/31/20132911/hindari-pemotor-sopir-angkot-tabrak-bus-akap-di-jalan-dewi-sartika

Terkini Lainnya

[POPULER JABODETABEK] Motif Pembunuhan Wanita Dalam Koper: Korban Ternyata Minta Dinikahi | Misteri Mayat Wanita Dalam Koper Mulai Terkuak

[POPULER JABODETABEK] Motif Pembunuhan Wanita Dalam Koper: Korban Ternyata Minta Dinikahi | Misteri Mayat Wanita Dalam Koper Mulai Terkuak

Megapolitan
Rute Transjakarta 10M Pulo Gadung - Walikota Jakarta Utara via Cakung

Rute Transjakarta 10M Pulo Gadung - Walikota Jakarta Utara via Cakung

Megapolitan
Lokasi dan Jadwal Pencetakan KTP dan KK di Tangerang Selatan

Lokasi dan Jadwal Pencetakan KTP dan KK di Tangerang Selatan

Megapolitan
Kecelakaan di UI, Saksi Sebut Mobil HRV Berkecepatan Tinggi Tabrak Bus Kuning

Kecelakaan di UI, Saksi Sebut Mobil HRV Berkecepatan Tinggi Tabrak Bus Kuning

Megapolitan
Polisi Periksa 10 Saksi Kasus Tewasnya Siswa STIP yang Diduga Dianiaya Senior

Polisi Periksa 10 Saksi Kasus Tewasnya Siswa STIP yang Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Diduga Ngebut, Mobil Tabrak Bikun UI di Hutan Kota

Diduga Ngebut, Mobil Tabrak Bikun UI di Hutan Kota

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Tinggalkan Mayat Korban di Kamar Hotel

Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Tinggalkan Mayat Korban di Kamar Hotel

Megapolitan
Siswa STIP Dianiaya Senior di Sekolah, Diduga Sudah Tewas Saat Dibawa ke Klinik

Siswa STIP Dianiaya Senior di Sekolah, Diduga Sudah Tewas Saat Dibawa ke Klinik

Megapolitan
Terdapat Luka Lebam di Sekitar Ulu Hati Mahasiswa STIP yang Tewas Diduga Dianiaya Senior

Terdapat Luka Lebam di Sekitar Ulu Hati Mahasiswa STIP yang Tewas Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Dokter Belum Visum Jenazah Mahasiswa STIP yang Tewas akibat Diduga Dianiaya Senior

Dokter Belum Visum Jenazah Mahasiswa STIP yang Tewas akibat Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Polisi Pastikan RTH Tubagus Angke Sudah Bersih dari Prostitusi

Polisi Pastikan RTH Tubagus Angke Sudah Bersih dari Prostitusi

Megapolitan
Mahasiswa STIP Tewas Diduga akibat Dianiaya Senior

Mahasiswa STIP Tewas Diduga akibat Dianiaya Senior

Megapolitan
Berbeda Nasib dengan Chandrika Chika, Rio Reifan Tak Akan Dapat Rehabilitasi Narkoba

Berbeda Nasib dengan Chandrika Chika, Rio Reifan Tak Akan Dapat Rehabilitasi Narkoba

Megapolitan
Lansia Korban Hipnotis di Bogor, Emas 1,5 Gram dan Uang Tunai Jutaan Rupiah Raib

Lansia Korban Hipnotis di Bogor, Emas 1,5 Gram dan Uang Tunai Jutaan Rupiah Raib

Megapolitan
Polisi Sebut Keributan Suporter di Stasiun Manggarai Libatkan Jakmania dan Viking

Polisi Sebut Keributan Suporter di Stasiun Manggarai Libatkan Jakmania dan Viking

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke