Salin Artikel

Jenazah Pria Tanpa Identitas Ditemukan di Situ Rawa Jemblung Cibubur

DEPOK, KOMPAS.com - Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkar) Kota Depok mengevakuasi jenazah pria tanpa identitas dari Situ Rawa Jemblung, Bumi Perkemahan dan Graha Wisata Pramuka Cibubur, Cimanggis, pada Rabu (6/4/2022) siang.

Kepala Bidang Pengendalian Operasional Damkar Kota Depok Welman Naipospos mengatakan, pihaknya mendapat laporan dari Kepolisian Sektor (Polsek) Cimanggis soal penemuan mayat sekitar pukul 11.05 WIB.

"Kami datang ke sana, sudah ditunggu sama polisi, baik dari Inafis maupun Polsek Cimanggis. Kami ditunggu untuk mengangkat jenazah dari dalam Situ ke darat," kata Welman, saat dihubungi, Rabu.

Welman menuturkan, jenazah dalam keadaan telungkup di permukaan air dan masih menggunakan pakaian lengkap.

"Enggak ada identitasnya. Kondisinya utuh, berpakaian lengkap, pakai celana rapi dan sepatu kets," ujar dia.

Meski demikian, kata Welman, korban sulit dikenali karena tubuhnya telah membengkak hingga mengeluarkan aroma tidak sedap.

"Cuma sudah tidak bisa dikenali karena kemungkinan sudah dua tiga hari dia meninggal. Sudah bau dan kemudian sudah matanya sudah keluar dikit," ungkap Welman.

Dalam proses evakuasi, Dinas Damkar Depok mengerahkan delapan personil dengan peralatan pendukung dari dua UPT terdekat. Proses evakuasi membutuhkan waktu kurang dari setengah jam.

"Dua orang dari dua unit UPT Cimanggis dan enam orang Pos Merdeka. Kami gunakan peralatan, helm, latek, kantong mayat dan tandu scop untuk evakuasi mayat. Dalam 20 menit kita bisa angkat jenazahnya," imbuh dia.

Saat ini, jenazah telah dibawa ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta Timur. "Kita tunggu keterangan lebih lanjut terkait identitas dan yang lainnya," ucap Welman.

https://megapolitan.kompas.com/read/2022/04/06/19065941/jenazah-pria-tanpa-identitas-ditemukan-di-situ-rawa-jemblung-cibubur

Terkini Lainnya

Mayat Laki-laki Mengapung di Perairan Kepulauan Seribu, Kaki dalam Kondisi Hancur

Mayat Laki-laki Mengapung di Perairan Kepulauan Seribu, Kaki dalam Kondisi Hancur

Megapolitan
Mayat Laki-laki Mengapung di Perairan Laut Pulau Kotok Kepulauan Seribu

Mayat Laki-laki Mengapung di Perairan Laut Pulau Kotok Kepulauan Seribu

Megapolitan
Tak Lagi Marah-marah, Rosmini Tampak Tenang Saat Ditemui Adiknya di RSJ

Tak Lagi Marah-marah, Rosmini Tampak Tenang Saat Ditemui Adiknya di RSJ

Megapolitan
Motor Tabrak Pejalan Kaki di Kelapa Gading, Penabrak dan Korban Sama-sama Luka

Motor Tabrak Pejalan Kaki di Kelapa Gading, Penabrak dan Korban Sama-sama Luka

Megapolitan
Expander 'Nyemplung' ke Selokan di Kelapa Gading, Pengemudinya Salah Injak Gas

Expander "Nyemplung" ke Selokan di Kelapa Gading, Pengemudinya Salah Injak Gas

Megapolitan
Buntut Bayar Makan Sesukanya di Warteg Tanah Abang, Seorang Pria Ditangkap Polisi

Buntut Bayar Makan Sesukanya di Warteg Tanah Abang, Seorang Pria Ditangkap Polisi

Megapolitan
Cegah Praktik Prostitusi di RTH Tubagus Angke, Kini Petugas Patroli Setiap Malam

Cegah Praktik Prostitusi di RTH Tubagus Angke, Kini Petugas Patroli Setiap Malam

Megapolitan
Satu Rumah Warga di Bondongan Bogor Ambruk akibat Longsor

Satu Rumah Warga di Bondongan Bogor Ambruk akibat Longsor

Megapolitan
Taruna STIP Tewas di Tangan Senior Pernah Terjadi pada 2014 dan 2017, Bukti Tradisi Kekerasan Sulit Dihilangkan

Taruna STIP Tewas di Tangan Senior Pernah Terjadi pada 2014 dan 2017, Bukti Tradisi Kekerasan Sulit Dihilangkan

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, 6 Mei 2024 dan Besok: Pagi Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, 6 Mei 2024 dan Besok: Pagi Cerah Berawan

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Kronologi Penganiayaan Taruna STIP hingga Tewas | Senior yang Aniaya Taruna STIP Panik saat Korban Tumbang

[POPULER JABODETABEK] Kronologi Penganiayaan Taruna STIP hingga Tewas | Senior yang Aniaya Taruna STIP Panik saat Korban Tumbang

Megapolitan
Suasana Berbeda di RTH Tubagus Angke yang Dulunya Tempat Prostitusi, Terang Setelah Pohon Dipangkas

Suasana Berbeda di RTH Tubagus Angke yang Dulunya Tempat Prostitusi, Terang Setelah Pohon Dipangkas

Megapolitan
Dedie Rachim Daftar Penjaringan Cawalkot ke Partai Lain, Bentuk Bujuk Rayu PAN Cari Koalisi di Pilkada

Dedie Rachim Daftar Penjaringan Cawalkot ke Partai Lain, Bentuk Bujuk Rayu PAN Cari Koalisi di Pilkada

Megapolitan
Kemenhub Tambah CCTV di STIP usai Kasus Pemukulan Siswa Taruna hingga Tewas

Kemenhub Tambah CCTV di STIP usai Kasus Pemukulan Siswa Taruna hingga Tewas

Megapolitan
Kasus Kecelakaan HR-V Tabrak Bus Kuning UI Diselesaikan Secara Kekeluargaan

Kasus Kecelakaan HR-V Tabrak Bus Kuning UI Diselesaikan Secara Kekeluargaan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke