Salin Artikel

Antusiasme Warga Depok Berwisata ke Kota Tua, Tak Bisa Tidur dan Belum Sempat Sarapan

JAKARTA, KOMPAS.com - Sri (40), warga Depok, Jawa Barat, memilih untuk berwisata ke Kota Tua Jakarta selama libur Lebaran.

Warga asli Pekalongan, Jawa Tengah, ini tidak bisa mudik saat Idul Fitri. Sehingga ia memanfaatkan masa liburan untuk jalan-jalan bersama anaknya.

"Kalau saya baru pertama kali ke sini, makanya kebawa mimpi. Namanya pertama, senang bae banyak orang. Terhibur bawa anak, walaupun enggak pulang kampung tapi kita senang," ujarnya kepada Kompas.com di lokasi, (6/5/2022).

Sri berangkat ke Jakarta pukul 10.00 WIB bersama 9 orang tetangganya menggunakan KRL (commuter line). Saking antusiasnya, Sri menceritakan dirinya tidak bisa tidur semalam.

Pagi harinya, ia malah buru-buru menyambangi rumah tetangganya untuk berkumpul hendak berangkat.

"Enggak sempat sarapan saking buru-buru, enggak sabar. Dari malam enggak bisa tidur mau ke Kota Tua," tutur dia.

Sri mengaku sangat senang, apalagi untuk masuk ke Kawasan Kota Tua tidak dipungut biaya alias gratis.

Selain itu, ia juga merasa berlibur ke Kota Tua tidak menguras dompetnya, karena ongkos yang dikeluarkan untuk mencapai tempat tersebut terbilang murah dengan naik KRL.

Setibanya di lokasi, Sri dan anaknya langsung menyewa sepeda. Mereka kemudian berswafoto di spot-spot yang tersedia.

"Tadi langsung sepedahan foto-foto sama princess, belum makan. Ini mau makan dulu, kalau sudah makan baru muter-muter lagi," pungkasnya.

Teman rombongannya, Nurhayati (42) mengajak tetangganya itu karena sudah sering ke Kota Tua.

Selain untuk berlibur, ia juga menilai tempat wisata itu bisa menjadi wahana edukasi untuk anak-anaknya.

"Biar kenal sejarah Jakarta, rencananya ntar mau masuk ke museum, bagus buat bocah-bocah sekolah buat pengetahuan," kata Nurhayati.

https://megapolitan.kompas.com/read/2022/05/06/17404091/antusiasme-warga-depok-berwisata-ke-kota-tua-tak-bisa-tidur-dan-belum

Terkini Lainnya

Jejak Kekerasan di STIP dalam Kurun Waktu 16 Tahun, Luka Lama yang Tak Kunjung Sembuh...

Jejak Kekerasan di STIP dalam Kurun Waktu 16 Tahun, Luka Lama yang Tak Kunjung Sembuh...

Megapolitan
Makan dan Bayar Sesukanya di Warteg Tanah Abang, Pria Ini Beraksi Lebih dari Sekali

Makan dan Bayar Sesukanya di Warteg Tanah Abang, Pria Ini Beraksi Lebih dari Sekali

Megapolitan
Cerita Pelayan Warteg di Tanah Abang Sering Dihampiri Pembeli yang Bayar Sesukanya

Cerita Pelayan Warteg di Tanah Abang Sering Dihampiri Pembeli yang Bayar Sesukanya

Megapolitan
Cegah Praktik Prostitusi, Satpol PP DKI Dirikan Tiga Posko di RTH Tubagus Angke

Cegah Praktik Prostitusi, Satpol PP DKI Dirikan Tiga Posko di RTH Tubagus Angke

Megapolitan
Oli Tumpah Bikin Jalan Juanda Depok Macet Pagi Ini

Oli Tumpah Bikin Jalan Juanda Depok Macet Pagi Ini

Megapolitan
RTH Tubagus Angke Jadi Tempat Prostitusi, Komisi D DPRD DKI: Petugas Tak Boleh Kalah oleh Preman

RTH Tubagus Angke Jadi Tempat Prostitusi, Komisi D DPRD DKI: Petugas Tak Boleh Kalah oleh Preman

Megapolitan
DPRD DKI Minta Warga Ikut Bantu Jaga RTH Tubagus Angke

DPRD DKI Minta Warga Ikut Bantu Jaga RTH Tubagus Angke

Megapolitan
Mayat Laki-laki Mengapung di Perairan Kepulauan Seribu, Kaki dalam Kondisi Hancur

Mayat Laki-laki Mengapung di Perairan Kepulauan Seribu, Kaki dalam Kondisi Hancur

Megapolitan
Mayat Laki-laki Mengapung di Perairan Laut Pulau Kotok Kepulauan Seribu

Mayat Laki-laki Mengapung di Perairan Laut Pulau Kotok Kepulauan Seribu

Megapolitan
Tak Lagi Marah-marah, Rosmini Tampak Tenang Saat Ditemui Adiknya di RSJ

Tak Lagi Marah-marah, Rosmini Tampak Tenang Saat Ditemui Adiknya di RSJ

Megapolitan
Motor Tabrak Pejalan Kaki di Kelapa Gading, Penabrak dan Korban Sama-sama Luka

Motor Tabrak Pejalan Kaki di Kelapa Gading, Penabrak dan Korban Sama-sama Luka

Megapolitan
Expander 'Nyemplung' ke Selokan di Kelapa Gading, Pengemudinya Salah Injak Gas

Expander "Nyemplung" ke Selokan di Kelapa Gading, Pengemudinya Salah Injak Gas

Megapolitan
Buntut Bayar Makan Sesukanya di Warteg Tanah Abang, Seorang Pria Ditangkap Polisi

Buntut Bayar Makan Sesukanya di Warteg Tanah Abang, Seorang Pria Ditangkap Polisi

Megapolitan
Cegah Praktik Prostitusi di RTH Tubagus Angke, Kini Petugas Patroli Setiap Malam

Cegah Praktik Prostitusi di RTH Tubagus Angke, Kini Petugas Patroli Setiap Malam

Megapolitan
Satu Rumah Warga di Bondongan Bogor Ambruk akibat Longsor

Satu Rumah Warga di Bondongan Bogor Ambruk akibat Longsor

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke