Salin Artikel

Pria Kurus Telantar di Kolong Flyover Kebon Nanas Telah Bertemu Keluarganya

TANGERANG, KOMPAS.com - Iyos (55), pria kurus yang telantar di Kolong Flyover Kebon Nanas, Kota Tangerang, telah dipertemukan dengan keluarganya pada Kamis (4/8/2022) malam.

Hal itu disampaikan Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Kota Tangerang Mulyadi setelah pihaknya berhasil melacak keluarga Iyos melalui koordinasi Dinsos Kabupaten Bogor.

"Dan dicari keluarganya, akhirnya ketemu dan keluarganya (adik dan kakak dari Iyos) langsung datang ke Kota Tangerang menjenguk di rumah sakit," kata Mulyadi saat dihubungi, Sabtu (6/8/2022).

Mulyadi mengatakan, Iyos langsung diserahkan kepada pihak keluarga. Namun, Iyos belum dapat dibawa pulang karena masih menjalani perawatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Tangerang.

Berdasarkan informasi yang diterima Dinsos Kota Tangerang, Iyos mengidap penyakit paru-paru.

"Nah waktu keluarganya datang, kami serahkan dan lakukan proses pendataan, namun keluarga masih menunggu pemulihan beliaunya (Iyos)," ujar Mulyadi.

Selama penanganan medis di rumah sakit, lanjut Mulyadi, biaya perawatan Iyos ditanggung Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang.

"Kalau untuk biaya kesehatannya masih kami tanggung Pemkot Tangerang," ujar dia.

Sebagai informasi, viral video rekaman yang menunjukkan seorang pria telantar di kolong flyover.

Dalam video rekaman terlihat pria tersebut memiliki perawakan kurus kering. Dia didatangi oleh si perekam yang tidak terlihat dalam video.

"Permisi. Pak, bapak (ini) ada roti. Bapak sakit? Bapak di sini sendirian? Enggak ada keluarga?" tanya si perekam.

Pria telantar tersebut hanya menjawab pertanyaan demi pertanyaan dengan mengangguk seolah mengatakan iya.

"Sama ini Pak, ada sedikit rezeki dari orang-orang baik, diterima Pak ya buat berobat. Bapak mau ke dokter, nanti saya sampein ya. Ini ada roti sama susu, diminum Pak ya," lanjut si perekam di akhir video.

Video yang dibagikan oleh akun Instagram @abouttngid itu kemudian viral di media sosial.

Dalam unggahannya, akun @abouttngid juga menuliskan keterangan sebagai berikut:

"Seorang bapak tidur di kolong jembatan dengan kondisi tubuh kurus kering," tulis akun tersebut.

Di satu sisi, Pemkot Tangerang melalui Tim Reaksi Cepat (TRC) Dinsos langsung turun tangan menangani orang telantar dalam video.

Ternyata kolong flyover yang dimaksud adalah flyover yang berada di Kebon Nanas, Kota Tangerang.

Mulyani mengungkapkan, laporan terkait orang telantar (OT) masuk pada Selasa (2/8/2022) malam, sekitar pukul 21.00 WIB.

Setelah itu, TRC langsung ke lokasi dengan membawa ambulans, dan OT langsung dilarikan ke RSUD Kota Tangerang.

https://megapolitan.kompas.com/read/2022/08/06/19525411/pria-kurus-telantar-di-kolong-flyover-kebon-nanas-telah-bertemu

Terkini Lainnya

Polisi Tangkap Pria Paruh Baya Pemerkosa Anak Disabilitas di Kemayoran

Polisi Tangkap Pria Paruh Baya Pemerkosa Anak Disabilitas di Kemayoran

Megapolitan
Pengamat: Jika Ahok Diperintahkan PDI-P Maju Pilkada Sumut, Suka Tak Suka Harus Nurut

Pengamat: Jika Ahok Diperintahkan PDI-P Maju Pilkada Sumut, Suka Tak Suka Harus Nurut

Megapolitan
Pria Tanpa Identitas Ditemukan Tewas Dalam Toren Air di Pondok Aren

Pria Tanpa Identitas Ditemukan Tewas Dalam Toren Air di Pondok Aren

Megapolitan
Polisi Dalami Keterlibatan Caleg PKS yang Bisnis Sabu di Aceh dengan Fredy Pratama

Polisi Dalami Keterlibatan Caleg PKS yang Bisnis Sabu di Aceh dengan Fredy Pratama

Megapolitan
Temui Komnas HAM, Kuasa Hukum Sebut Keluarga Vina Trauma Berat

Temui Komnas HAM, Kuasa Hukum Sebut Keluarga Vina Trauma Berat

Megapolitan
NIK KTP Bakal Jadi Nomor SIM Mulai 2025

NIK KTP Bakal Jadi Nomor SIM Mulai 2025

Megapolitan
Polisi Buru Penyuplai Sabu untuk Caleg PKS di Aceh

Polisi Buru Penyuplai Sabu untuk Caleg PKS di Aceh

Megapolitan
Tiang Keropos di Cilodong Depok Sudah Bertahun-tahun, Warga Belum Melapor

Tiang Keropos di Cilodong Depok Sudah Bertahun-tahun, Warga Belum Melapor

Megapolitan
Polri Berencana Luncurkan SIM C2 Tahun Depan

Polri Berencana Luncurkan SIM C2 Tahun Depan

Megapolitan
Caleg PKS Terjerat Kasus Narkoba di Aceh, Kabur dan Tinggalkan Istri yang Hamil

Caleg PKS Terjerat Kasus Narkoba di Aceh, Kabur dan Tinggalkan Istri yang Hamil

Megapolitan
'Call Center' Posko PPDB Tak Bisa Dihubungi, Disdik DKI: Mohon Maaf, Jelek Menurut Saya

"Call Center" Posko PPDB Tak Bisa Dihubungi, Disdik DKI: Mohon Maaf, Jelek Menurut Saya

Megapolitan
Polisi: Ada Oknum Pengacara yang Pakai Pelat Palsu DPR

Polisi: Ada Oknum Pengacara yang Pakai Pelat Palsu DPR

Megapolitan
Pemprov DKI Razia 2.070 Pengemis dan Gelandangan Sejak Awal 2024

Pemprov DKI Razia 2.070 Pengemis dan Gelandangan Sejak Awal 2024

Megapolitan
Caleg PKS Asal Aceh Dapat Sabu dari Malaysia, Dikemas Bungkus Teh China

Caleg PKS Asal Aceh Dapat Sabu dari Malaysia, Dikemas Bungkus Teh China

Megapolitan
KAI Commuter Line: Tak Ada Korban Dalam Kecelakaan KRL dan Sepeda Motor di Ratu Jaya Depok

KAI Commuter Line: Tak Ada Korban Dalam Kecelakaan KRL dan Sepeda Motor di Ratu Jaya Depok

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke