Salin Artikel

[POPULER JABODETABEK] Gelombang Demonstrasi Kenaikan Harga BBM | Revvo 89 Muncul Kembali dengan Harga Lebih Mahal

JAKARTA, KOMPAS.com - Berita tentang demonstrasi penolakan kenaikan harga bahan bakar minyak oleh buruh ramai dicari pembaca di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek).

Selain itu, hilangnya bahan bakar minyak (BBM) murah jenis Revvo 89 sempat menarik perhatian pembaca. Kini BBM murah itu telah berubah harga Stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) milik perusahaan swasta Vivo. Berikut paparannya:

1. Jangan Pulang Sebelum Menang!

Massa buruh berdatangan untuk berdemonstrasi menolak kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) di depan Gedung DPR, Jakarta Pusat, Selasa (6/9/2022).

Pemantauan Kompas.com di sekitar Gedung DPR, kawat berduri dipasang. Aparat kepolisian pun bersiaga untuk mengawal unjuk rasa pada Selasa (6/7/2022).

Massa aksi yang datang mulai membentuk barisan dan bernyanyi bersama.

"Entakkan kaki kita semua," seru orator dari atas mobil komando.
"Jangan kembali pulang, sebelum kita yang menang!" demikian seruan itu dinyanyikan bersama. Baca selengkapnya di sini.

2. Gelombang Penolakan Kenaikan Harga BBM

Gelombang penolakan terhadap kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) masih terus terjadi. Sejumlah elemen masyarakat berdemonstrasi untuk memprotes kebijakan pemerintah itu.

Terbaru, massa dari kelompok buruh telah melaksanakan aksi unjuk rasa di depan Gedung DPR/MPR RI Jakarta Pusat pada Selasa (6/9/2022) kemarin.

Sehari sebelumnya, yakni pada Senin (5/9/2022), demonstrasi juga berlangsung di sejumlah titik di DKI Jakarta. Dua di antaranya di depan Gedung DPR/MPR RI dan kawasan Patung Kuda Arjuna Wijaya. Baca selengkapnya di sini.

3. Kembalinya Revvo 89 dengan Harga Baru

Stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) milik perusahaan swasta Vivo menjadi perbincangan warganet setelah pemerintah resmi menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM) Pertalite, Solar, dan Pertamax.

Sebab, SPBU Vivo menjual BBM Revvo 89 dengan harga Rp 8.900 per liter, lebih murah dari harga terbaru Pertalite yakni Rp 10.000 per liter. Revvo 89 pun diburu banyak pengendara kendaraan bermotor.

Namun, di tengah perburuan pengendara, BBM murah Revvo 89 lenyap, Senin (5/9/2022). Tak sampai 24 jam, stok Revvo 89 yang kosong pada Senin pagi, kembali tersedia pada malam hari. Namun, harga Revvo 89 telah naik. Baca selengkapnya di sini.

https://megapolitan.kompas.com/read/2022/09/07/05204181/populer-jabodetabek-gelombang-demonstrasi-kenaikan-harga-bbm-revvo-89

Terkini Lainnya

Gratis Untuk Anak Pejuang Kanker, Begini Syarat Menginap di 'Rumah Anyo'

Gratis Untuk Anak Pejuang Kanker, Begini Syarat Menginap di 'Rumah Anyo'

Megapolitan
Gelar 'Napak Reformasi', Komnas Perempuan Ajak Masyarakat Mengingat Tragedi 12 Mei 1998

Gelar "Napak Reformasi", Komnas Perempuan Ajak Masyarakat Mengingat Tragedi 12 Mei 1998

Megapolitan
Jatuh Bangun Pinta Mendirikan 'Rumah Anyo' Demi Selamatkan Para Anak Pejuang Kanker

Jatuh Bangun Pinta Mendirikan 'Rumah Anyo' Demi Selamatkan Para Anak Pejuang Kanker

Megapolitan
Saat Epy Kusnandar Ditangkap karena Narkoba, Diam Seribu Bahasa

Saat Epy Kusnandar Ditangkap karena Narkoba, Diam Seribu Bahasa

Megapolitan
Misteri Mayat Pria Terbungkus Sarung di Pamulang, Diduga Dibunuh Lalu Dibuang

Misteri Mayat Pria Terbungkus Sarung di Pamulang, Diduga Dibunuh Lalu Dibuang

Megapolitan
Pelajar SMK Lingga yang Selamat dari Kecelakaan Tiba di Depok, Disambut Tangis Orangtua

Pelajar SMK Lingga yang Selamat dari Kecelakaan Tiba di Depok, Disambut Tangis Orangtua

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Megapolitan
Teka-teki Kematian Pria dengan Tubuh Penuh Luka dan Terbungkus Sarung di Tangsel

Teka-teki Kematian Pria dengan Tubuh Penuh Luka dan Terbungkus Sarung di Tangsel

Megapolitan
Rute Transjakarta 10B Cipinang Besar Selatan-Kalimalang

Rute Transjakarta 10B Cipinang Besar Selatan-Kalimalang

Megapolitan
Adik Kelas Korban Kecelakaan Bus di Subang Datangi SMK Lingga Kencana: Mereka Teman Main Kami Juga

Adik Kelas Korban Kecelakaan Bus di Subang Datangi SMK Lingga Kencana: Mereka Teman Main Kami Juga

Megapolitan
Orangtua Korban Kecelakaan Bus di Ciater Subang Mendatangi SMK Lingga Kencana

Orangtua Korban Kecelakaan Bus di Ciater Subang Mendatangi SMK Lingga Kencana

Megapolitan
Datangi Sekolah, Keluarga Korban Kecelakaan Maut di Ciater: Saya Masih Lemas...

Datangi Sekolah, Keluarga Korban Kecelakaan Maut di Ciater: Saya Masih Lemas...

Megapolitan
Soal Peluang Usung Anies di Pilkada, PDI-P: Calon dari PKS Sebenarnya Lebih Menjual

Soal Peluang Usung Anies di Pilkada, PDI-P: Calon dari PKS Sebenarnya Lebih Menjual

Megapolitan
Polisi Depok Jemput Warganya yang Jadi Korban Kecelakaan Bus di Ciater

Polisi Depok Jemput Warganya yang Jadi Korban Kecelakaan Bus di Ciater

Megapolitan
Warga Sebut Suara Mobil di Sekitar Lokasi Penemuan Mayat Dalam Sarung Terdengar Pukul 05.00 WIB

Warga Sebut Suara Mobil di Sekitar Lokasi Penemuan Mayat Dalam Sarung Terdengar Pukul 05.00 WIB

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke