Salin Artikel

Pengamanan Kantor Polisi di Tangsel Diperketat Jelang Natal dan Tahun Baru

"Semuanya dari awal sudah diperketat. Namanya diperketat itu adalah sistem pengawasannya, sistem penjagaannya, sistem pengamanannya. Jadi bukan menambah saja jumlah anggota untuk melakukan pengamanan atau penjagaan, tapi sistemnya," kata Sarly di Mapolres Tangsel, Kamis (22/12/2022).

Ia menjelaskan, pengamanan ditingkatkan dengan menambah jumlah kamera CCTV.

Selain itu, diberlakukan sistem satu pintu untuk memperketat jalur keluar masuk pengunjung pada waktu tertentu.

"Dengan cara menambah CCTV, terus memeriksa orang yang masuk, kemudian jam-jam tertentu mungkin ada pintu yang harus ditutup dan satu pintu yang hanya bisa dilewati. Itu salah satu sistem yang diperketat," ujar Sarly.

Polres Tangsel juga memperketat pengamanan di wilayah hukumnya guna mencegah aksi teror dan sejenisnya.

"Terutama kami antisipasi adanya aksi teroris. Jadi kami melibatkan organisasi kemasyarakatan yang ada di wilayah, kami akan libatkan itu," ujar Sarly di Balai Kota Tangsel, Jumat (16/12/2022).

Selain pengamanan dari TNI dan Polri, pihaknya juga melibatkan unsur masyarakat di masing-masing wilayah.

Menurut dia, setiap daerah berpotensi menjadi titik rawan sehingga perlu adanya antisipasi dari seluruh pihak terkait.

Sarly memastikan, pihaknya sudah mempersiapkan segala keperluan yang dibutuhkan untuk memperketat pengamanan.

"Jelas kami sudah menyiapkan, dari Polda Metro Jaya sudah menyiapkan zona-zona tim jibom (penjinak bom) untuk melakukan sterilisasi, baik secara manual, personel polisi, atau spesifik menggunakan alat dari jibom," ujar Sarly.

"Mulai kegiatan pengamanan sebenarnya sejak 1 Desember 2022, beberapa gereja sudah melakukan perayaan Natal. Kami sudah melakukan pengamanan baik itu tempat ibadah atau bukan tempat ibadah," lanjut dia.

https://megapolitan.kompas.com/read/2022/12/23/06491531/pengamanan-kantor-polisi-di-tangsel-diperketat-jelang-natal-dan-tahun

Terkini Lainnya

Ketika Siswa SMP di Jaksel Nekat Melompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah karena Frustasi Dijauhi Teman...

Ketika Siswa SMP di Jaksel Nekat Melompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah karena Frustasi Dijauhi Teman...

Megapolitan
Jadwal dan Lokasi Samsat Keliling di Jakarta 21 Mei 2024

Jadwal dan Lokasi Samsat Keliling di Jakarta 21 Mei 2024

Megapolitan
Sejumlah Angkot di Tanjung Priok Diremajakan demi Bisa Gabung Jaklingko

Sejumlah Angkot di Tanjung Priok Diremajakan demi Bisa Gabung Jaklingko

Megapolitan
Daftar Lokasi SIM Keliling di Jakarta 21 Mei 2024

Daftar Lokasi SIM Keliling di Jakarta 21 Mei 2024

Megapolitan
Jukir Liar di Jakarta Sulit Diberantas, 'Bekingan' Terlalu Kuat hingga Bisnis yang Sangat Cuan

Jukir Liar di Jakarta Sulit Diberantas, "Bekingan" Terlalu Kuat hingga Bisnis yang Sangat Cuan

Megapolitan
Asal-usul Pesawat Jatuh di BSD, Milik Anggota Indonesia Flying Club yang Ingin Survei Landasan

Asal-usul Pesawat Jatuh di BSD, Milik Anggota Indonesia Flying Club yang Ingin Survei Landasan

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Selasa 21 Mei 2024 dan Besok: Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Selasa 21 Mei 2024 dan Besok: Pagi ini Cerah Berawan

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Korban Pesawat Jatuh di BSD Sempat Minta Tolong Sebelum Tewas | Kondisi Jasad Korban Pesawat Jatuh di BSD Tidak Utuh

[POPULER JABODETABEK] Korban Pesawat Jatuh di BSD Sempat Minta Tolong Sebelum Tewas | Kondisi Jasad Korban Pesawat Jatuh di BSD Tidak Utuh

Megapolitan
Rute Bus Tingkat Wisata Transjakarta BW2

Rute Bus Tingkat Wisata Transjakarta BW2

Megapolitan
Cara ke Mall Kelapa Gading Naik Kereta dan Transjakarta

Cara ke Mall Kelapa Gading Naik Kereta dan Transjakarta

Megapolitan
Ayah di Jaktim Setubuhi Anak Kandung sejak 2019, Korban Masih di Bawah Umur

Ayah di Jaktim Setubuhi Anak Kandung sejak 2019, Korban Masih di Bawah Umur

Megapolitan
Sempat Tersendat akibat Tumpahan Oli, Lalu Lintas Jalan Raya Bogor Kembali Lancar

Sempat Tersendat akibat Tumpahan Oli, Lalu Lintas Jalan Raya Bogor Kembali Lancar

Megapolitan
Ibu di Jaktim Rekam Putrinya Saat Disetubuhi Pacar, lalu Suruh Aborsi Ketika Hamil

Ibu di Jaktim Rekam Putrinya Saat Disetubuhi Pacar, lalu Suruh Aborsi Ketika Hamil

Megapolitan
Komnas PA Bakal Beri Pendampingan Siswa SMP di Jaksel yang Lompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah

Komnas PA Bakal Beri Pendampingan Siswa SMP di Jaksel yang Lompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah

Megapolitan
Penanganan Kasus Pemerkosaan Remaja di Tangsel Lambat, Pelaku Dikhawatirkan Ulangi Perbuatan

Penanganan Kasus Pemerkosaan Remaja di Tangsel Lambat, Pelaku Dikhawatirkan Ulangi Perbuatan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke