Salin Artikel

Kapolda Metro: Kalau "U-turn" Santa Tak Ditutup, Kendaraan Menumpuk dari 3 Arah

JAKARTA, KOMPAS.com - Kapolda Metro Jaya Irjen Karyoto menyebutkan, penumpukan kendaraan kerap terjadi jika u-turn atau putaran balik di pertigaan Pasar Santa, Jakarta Selatan, tidak ditutup.

Menurut dia, penumpukan kendaraan terjadi pada jam-jam sibuk karena pengendara berdatangan dari tiga jalur yang berbeda.

"Kalau di situ tidak direkayasa pada jam-jam tertentu, ada penumpukan dari tiga arah. Dari Jalan Wijaya numpuk, dari Jalan Kuncit numpuk juga, dan dari Senopati numpuk," ujar Karyoto kepada wartawan, Senin (17/4/2023).

Menurut Karyoto, penutupan u-turn di pertigaan Pasar Santa sampai saat ini masih bersifat uji coba dan hanya dilakukan pada jam-jam sibuk, yakni pukul 07.00-10.00 WIB.

Dia sudah memerintahkan jajaran Satlantas Polres Metro Jakarta Selatan memantau efektivitas penutupan tersebut untuk dijadikan bahan evaluasi.

"Kami akan lihat nanti pada saat Kasat wilayah lapor ke Dirlantas," kata Karyoto.

Sebagai informasi, putaran balik di pertigaan Pasar Santa ditutup Pemerintah Provinsi DKI Jakarta bersama Polda Metro Jaya.

Langkah tersebut diambil dalam rangka mengurai kemacetan yang kerap terjadi di kawasan itu.

Karyoto dan Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono sudah melihat uji coba rekayasa lalin kawasan pertigaan lampu merah Santa, Jakarta Selatan, pada Jumat (14/4/2023).

Berdasarkan laporan dari Dirlantas Polda Metro Jaya dan Dishub, kata Heru, perjalanan dari arah Jalan Wijaya ke Jalan Walter Monginsidi biasa memakan waktu dua jam saat melewati simpang lampu merah Santa.

Sementara saat uji coba rekayasa lalin, Heru menyebut bahwa waktu tempuh perjalanan berkurang menjadi satu jam.

"Tadi bagi yang masuk dari Jalan Kapten Tendean agak kurang nyaman karena bertambah rute (Jalan Suryo). Tapi, tadi pas kami hitung (durasi) lampu merahnya," ucap Heru.

Belakangan, kemacetan justru terjadi di sekitaran pertigaan Simpang Santa buntut penutupan u-turn di lokasi tersebut.

Kondisi itu diperparah dengan banyaknya kendaraan yang hendak keluar ataupun masuk ke pertokoan.

https://megapolitan.kompas.com/read/2023/04/17/15502631/kapolda-metro-kalau-u-turn-santa-tak-ditutup-kendaraan-menumpuk-dari-3

Terkini Lainnya

Sesuai Namanya sebagai Seni Jalanan, Grafiti Selalu Ada di Tembok Publik

Sesuai Namanya sebagai Seni Jalanan, Grafiti Selalu Ada di Tembok Publik

Megapolitan
Panik Saat Kebakaran di Revo Town Bekasi, Satu Orang Lompat dari Lantai Dua

Panik Saat Kebakaran di Revo Town Bekasi, Satu Orang Lompat dari Lantai Dua

Megapolitan
4 Lantai Revo Town Bekasi Hangus Terbakar

4 Lantai Revo Town Bekasi Hangus Terbakar

Megapolitan
Revo Town Bekasi Kebakaran, Api Berasal dari Kompor Portabel Rumah Makan

Revo Town Bekasi Kebakaran, Api Berasal dari Kompor Portabel Rumah Makan

Megapolitan
Jalan Jenderal Sudirman Depan GBK Steril Jelang Jakarta Marathon

Jalan Jenderal Sudirman Depan GBK Steril Jelang Jakarta Marathon

Megapolitan
Rusunawa Marunda Dijarah, Ahok: Ini Mengulangi Kejadian Dulu

Rusunawa Marunda Dijarah, Ahok: Ini Mengulangi Kejadian Dulu

Megapolitan
Ahok Sudah Berubah, Masih Membara, tapi Sulit Maju di Pilkada Jakarta

Ahok Sudah Berubah, Masih Membara, tapi Sulit Maju di Pilkada Jakarta

Megapolitan
Ditanya Soal Kaesang Bakal Maju Pilkada Jakarta, Ahok: Enggak Ada Etika Saya Nilai Seseorang

Ditanya Soal Kaesang Bakal Maju Pilkada Jakarta, Ahok: Enggak Ada Etika Saya Nilai Seseorang

Megapolitan
Bukan Lagi Ibu Kota, Jakarta Diharapkan Bisa Terus Lestarikan Destinasi Pariwisata

Bukan Lagi Ibu Kota, Jakarta Diharapkan Bisa Terus Lestarikan Destinasi Pariwisata

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, 23 Juni 2024 dan Besok: Tengah Malam Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, 23 Juni 2024 dan Besok: Tengah Malam Cerah Berawan

Megapolitan
Ada Jakarta Marathon, Sepanjang Ruas Jalan Jenderal Sudirman Ditutup hingga Pukul 12.00 WIB

Ada Jakarta Marathon, Sepanjang Ruas Jalan Jenderal Sudirman Ditutup hingga Pukul 12.00 WIB

Megapolitan
Ahok Sentil Kualitas ASN: Kalau Bapaknya Enggak Beres, Anaknya 'Ngikut'

Ahok Sentil Kualitas ASN: Kalau Bapaknya Enggak Beres, Anaknya "Ngikut"

Megapolitan
Perayaan HUT Jakarta di Monas Bak Magnet Bagi Ribuan Warga

Perayaan HUT Jakarta di Monas Bak Magnet Bagi Ribuan Warga

Megapolitan
Ada Kebakaran di Revo Town, Stasiun LRT Bekasi Barat Tetap Layani Penumpang

Ada Kebakaran di Revo Town, Stasiun LRT Bekasi Barat Tetap Layani Penumpang

Megapolitan
HUT Jakarta, Warga Asyik Goyang Diiringi Orkes Dangdut di Monas

HUT Jakarta, Warga Asyik Goyang Diiringi Orkes Dangdut di Monas

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke