Salin Artikel

Sekuriti Apartemen Simprug Ungkap Kekejaman Majikan yang Siksa ART Asal Pemalang

JAKARTA, KOMPAS.com - Ahmad Efendi, seorang petugas keamanan apartemen di bilangan Simprug, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, mengungkapkan kekejaman majikan yang menyiksa asisten rumah tangga (ART) bernama Siti Khotimah (23).

Ahmad menyatakan, So Kasandar dan Metty Kapantow selaku majikan Siti pernah mengurung seluruh pekerjanya saat dirinya di luar kota.

Hal itu diungkapkan Ahmad Efendi saat bersaksi dalam sidang dengan terdakwa So Kasandar dan Metty Kapantow di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, Senin (12/6/2023).

"Apakah saudara tahu bahwa terdakwa pernah melarang seseorang untuk keluar dari apartemen, pernah enggak dilaporkan ke security, baik itu kepada saudara atau teman saudara?" tanya Hakim Ketua Tumpanuli Marbun.

"Pernah, pak. Pernah waktu itu saya mendapat perintah dari Ibu Metty," jawab Ahmad.

Kemudian, Hakim Tumpanuli meminta saksi untuk menjelaskan perintah yang waktu itu diutarakan terdakwa.

"Bagaimana cara dia bilang ke security?" tanya Hakim Tumpanuli.

"Pak saya mau liburan ke Bali karena anak saya nikahan. Itu pembantu saya kalau ada yang keluar tolong ditahan," jawab Ahmad seraya menceritakan kembali apa yang dikatakan terdakwa Metty.

Namun, ketika ditanya perihal waktu kejadian, Ahmad mengaku sudah tak ingat.

Ia berdalih percakapan itu sudah berlangsung lama, sekitar beberapa tahun lalu.

"Sudah lama. Saya sudah lupa tepatnya kapan. Mungkin beberapa tahun lalu," tutur saksi.

Hakim juga bertanya kepada terdakwa Metty perihal kebenaran atas keterangan yang diucapkan saksi.

Ketika ditanya perihal itu, Metty dengan suara surau menegaskan dirinya tidak pernah melarang para ART untuk keluar dari apartemen.

"Itu tidak benar Yang Mulia," tutur terdakwa sambil terisak.

"Kalau saya dari luar, dari supermarket misal, saya selalu minta ART saya untuk turun ke bawah. Tidak hanya satu saja, tapi bisa 3-4 orang," lanjut Metty.

Terdakwa juga menyatakan ada satu ART pria bernama Evi yang selalu mobile pekerjaannya.

Evi disebut kerap ke pasar dan mengambil paket yang dikirimkan ke rumahnya.

"Evi beberapa kali bantu saya belanja ke pasar. Dia juga suka ambil paket ke pos security. Tapi, tidak hanya Evi, ART lain juga boleh ambil paket. Jadi tidak ada larangan untuk keluar apartemen," imbuh Metty.

Untuk diketahui, Siti Khotimah, warga Desa Kebanggan, Kecamatan Moga, Pemalang, Jawa Tengah, mendapat perlakuan keji dari majikannya di Jakarta.

Dia diborgol hingga disiram air panas oleh majikannya. Tubuhnya pun penuh luka dan kedua kaki serta tangannya melepuh.

Peristiwa yang terjadi sejak September hingga Desember 2022 itu baru diketahui setelah Siti Khotimah pulang ke kampung halamannya.

Dia menceritakan kejadian yang dialaminya ke keluarga.

Mengetahui kejadian yang menimpa Siti Khotimah, keluarga pun langsung melapor ke Polres Pemalang dan diteruskan ke penyidik Polda Metro Jaya.

Sebanyak sembilan orang kemudian ditangkap, termasuk Metty dan So Kasandar. Anak mereka yang bernama Jane Sander juga ditangkap.

Sementara itu, enam orang lainnya merupakan ART yang ikut menyiksa korban, yakni Evi, Sutriyah, Saodah, Indayanti, Payanti, dan Febriana.

https://megapolitan.kompas.com/read/2023/06/12/22141211/sekuriti-apartemen-simprug-ungkap-kekejaman-majikan-yang-siksa-art-asal

Terkini Lainnya

Cerita Fransiskus Asal Flores, Rela Cuti Kuliah demi Jadi Taruna STIP

Cerita Fransiskus Asal Flores, Rela Cuti Kuliah demi Jadi Taruna STIP

Megapolitan
Pemprov DKI Larang 'Study Tour', Korbankan Pengalaman Anak

Pemprov DKI Larang "Study Tour", Korbankan Pengalaman Anak

Megapolitan
PSI Buka Penjaringan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur untuk Pilkada DKI Jakarta

PSI Buka Penjaringan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur untuk Pilkada DKI Jakarta

Megapolitan
Sebelum Penerimaan Dimoratorium, Catar STIP Sudah Bayar Rp 2 Juta untuk Seleksi Masuk

Sebelum Penerimaan Dimoratorium, Catar STIP Sudah Bayar Rp 2 Juta untuk Seleksi Masuk

Megapolitan
Harapan Baru Keluarga Vina Cirebon, Hotman Paris Turun Tangan dan Ungkap Kejanggalan Kasus Pembunuhan

Harapan Baru Keluarga Vina Cirebon, Hotman Paris Turun Tangan dan Ungkap Kejanggalan Kasus Pembunuhan

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Donasi Palsu untuk Korban Kecelakaan SMK Lingga Kencana | Miliaran Hasil Parkir Mengalir ke Ormas dan Oknum Aparat

[POPULER JABODETABEK] Donasi Palsu untuk Korban Kecelakaan SMK Lingga Kencana | Miliaran Hasil Parkir Mengalir ke Ormas dan Oknum Aparat

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, 17 Mei 2024 dan Besok: Siang ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, 17 Mei 2024 dan Besok: Siang ini Cerah Berawan

Megapolitan
Rute Bus Tingkat Wisata Transjakarta BW1

Rute Bus Tingkat Wisata Transjakarta BW1

Megapolitan
Banyak Jukir Liar, Pengelola Minimarket Diminta Ikut Tanggung Jawab

Banyak Jukir Liar, Pengelola Minimarket Diminta Ikut Tanggung Jawab

Megapolitan
Pencuri Ban Mobil di ITC Cempaka Mas dan RSUD Koja Jual Barang Curian ke Penadah Senilai Rp 1.800.000

Pencuri Ban Mobil di ITC Cempaka Mas dan RSUD Koja Jual Barang Curian ke Penadah Senilai Rp 1.800.000

Megapolitan
Hotman Paris Duga Ada Oknum yang Ubah BAP Kasus Vina Cirebon

Hotman Paris Duga Ada Oknum yang Ubah BAP Kasus Vina Cirebon

Megapolitan
Begal Calon Siswa Bintara Tewas Ditembak di Dada Saat Berusaha Kabur

Begal Calon Siswa Bintara Tewas Ditembak di Dada Saat Berusaha Kabur

Megapolitan
Tiga Pembunuh Vina di Cirebon Masih Buron, Hotman Paris: Dari Awal Kurang Serius

Tiga Pembunuh Vina di Cirebon Masih Buron, Hotman Paris: Dari Awal Kurang Serius

Megapolitan
Kesal Ada Donasi Palsu Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana, Keluarga Korban: Itu Sudah Penipuan!

Kesal Ada Donasi Palsu Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana, Keluarga Korban: Itu Sudah Penipuan!

Megapolitan
Merasa Ada Kejanggalan pada BAP, Hotman Paris Minta 8 Tersangka Kasus Vina Diperiksa Ulang

Merasa Ada Kejanggalan pada BAP, Hotman Paris Minta 8 Tersangka Kasus Vina Diperiksa Ulang

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke