Salin Artikel

Warga Sambut Baik Wacana Normalisasi Kali Baru di Jalan Raya Bogor Jaktim

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua RT 001/RW 01 Kelurahan Tengah, O'oh, menyatakan warganya menyambut baik rencana normalisasi Kali Baru di Jalan Raya Bogor, Jakarta Timur, wilayah Kramatjati.

"Kami senang banget, benar. Bahkan berharap, karena akan kembali enggak ada banjir," ucap dia di Kramatjati, Jakarta Timur, Selasa (20/6/2023).

Dengan normalisasi, menurut O'oh, warganya tidak akan lagi merasa khawatir terdampak banjir akibat luapan Kali Baru.

Adapun Kali Baru sering meluap setiap mendapat air kiriman dari Bogor.

Luapan tidak hanya membanjiri Jalan Raya Bogor, kemudian mengalir ke Jalan Hek, dan permukiman warga yang berada di pinggir kali.

"(Normalisasi) sangat diharapkan. Sebenarnya wacana (normalisasi) sudah ada sejak lama, omongannya. Tapi dibilang nanti-nanti terus setiap ditanyakan," ungkap O'oh.

Meski begitu, warga menolak relokasi apabila proses normalisasi dilakukan.

Menurut mereka, yang bermasalah bukanlah permukiman di pinggir Kali Baru, tetapi kali tersebut.

Salah satu anggota Dasa Wisma RT 001, Azriah, mengatakan bahwa Kali Baru bermasalah sehingga air sering meluap ke area permukiman.

"Yang harus diperbaiki kalinya, warga cuma kena dampak. Kali dibenerinnya, bisa pengerukan atau turap dibetulin," tutur Azriah di Kramatjati, Jakarta Timur, Selasa.

Untuk perbaikan turap, menurut dia hal itu diperlukan karena turap sudah ada sejak puluhan tahun lalu.

Kondisinya sudah tidak prima karena saat ini memiliki banyak celah, khususnya yang masuk ke wilayah RT 001.

Banyaknya celah membuat air sering rembes ke permukiman warga setiap volume kali meningkat saat mendapat kiriman dari Bogor.

Azriah melanjutkan, jika warga tetap harus direlokasi, mereka tetap akan menjawab bahwa yang menjadi permasalahan utama adalah Kali Baru.

"Kalau kali dibenerin, enggak bakalan warga kena dampak. Kalau warga direlokasi, buat apa? Yang harusnya dibenerin itu turap kalinya," tegas Azriah.

"Kecuali warga tinggal di bantaran kali, kami terima direlokasi. Tapi lokasi rumah warga jauh dari kali. Dari turap, jaraknya lebih kurang 100 meter," imbuh dia.

https://megapolitan.kompas.com/read/2023/06/21/19111221/warga-sambut-baik-wacana-normalisasi-kali-baru-di-jalan-raya-bogor-jaktim

Terkini Lainnya

[POPULER JABODETABEK] Rumah Subsidi Pemerintah di Jarah, Pengamat : Bank dan Pemilik Tak Peduli Nilai Bangunan | Calon Pengantin Ditipu WO

[POPULER JABODETABEK] Rumah Subsidi Pemerintah di Jarah, Pengamat : Bank dan Pemilik Tak Peduli Nilai Bangunan | Calon Pengantin Ditipu WO

Megapolitan
Pemerintah Diminta Evaluasi dan Coret Pengembang Rumah Subsidi yang Bermasalah

Pemerintah Diminta Evaluasi dan Coret Pengembang Rumah Subsidi yang Bermasalah

Megapolitan
Kepiluan Calon Pengantin di Bogor Kena Tipu WO, Dekorasi dan Katering Tak Ada pada Hari Pernikahan

Kepiluan Calon Pengantin di Bogor Kena Tipu WO, Dekorasi dan Katering Tak Ada pada Hari Pernikahan

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Rabu 26 Juni 2024 dan Besok: Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Rabu 26 Juni 2024 dan Besok: Pagi ini Cerah Berawan

Megapolitan
Rute KA Jayakarta dan Tarifnya 2024

Rute KA Jayakarta dan Tarifnya 2024

Megapolitan
PKB Harap Kadernya Duet dengan Anies di Pilkada Jakarta, tapi Tak Paksakan Kehendak

PKB Harap Kadernya Duet dengan Anies di Pilkada Jakarta, tapi Tak Paksakan Kehendak

Megapolitan
Cegah Judi Online, Kapolda Metro Jaya Razia Ponsel Anggota

Cegah Judi Online, Kapolda Metro Jaya Razia Ponsel Anggota

Megapolitan
Akhir Hidup Tragis Pedagang Perabot di Duren Sawit, Dibunuh Anak Kandung yang Sakit Hati Dituduh Maling

Akhir Hidup Tragis Pedagang Perabot di Duren Sawit, Dibunuh Anak Kandung yang Sakit Hati Dituduh Maling

Megapolitan
Bawaslu Depok Periksa Satu ASN yang Diduga Hadiri Deklarasi Dukungan Imam Budi Hartono

Bawaslu Depok Periksa Satu ASN yang Diduga Hadiri Deklarasi Dukungan Imam Budi Hartono

Megapolitan
Nasdem Tunggu Arahan Surya Paloh soal Pilkada Jakarta, Akui Nama Anies Masuk Rekomendasi

Nasdem Tunggu Arahan Surya Paloh soal Pilkada Jakarta, Akui Nama Anies Masuk Rekomendasi

Megapolitan
Calon Siswa Tak Lolos PPDB Jalur Zonasi di Depok, padahal Rumahnya Hanya 794 Meter dari Sekolah

Calon Siswa Tak Lolos PPDB Jalur Zonasi di Depok, padahal Rumahnya Hanya 794 Meter dari Sekolah

Megapolitan
Hendak Lanjutkan Koalisi, Parpol KIM Disebut Belum Teken Kerja Sama untuk Pilkada Jakarta

Hendak Lanjutkan Koalisi, Parpol KIM Disebut Belum Teken Kerja Sama untuk Pilkada Jakarta

Megapolitan
Nasdem Harap Kaesang Maju Pilkada Jakarta, Bisa Dipasangkan dengan Anies atau Sahroni

Nasdem Harap Kaesang Maju Pilkada Jakarta, Bisa Dipasangkan dengan Anies atau Sahroni

Megapolitan
Ditanya soal PKS Usung Anies di Pilkada Jakarta, Demokrat Prioritaskan Koalisi Indonesia Maju

Ditanya soal PKS Usung Anies di Pilkada Jakarta, Demokrat Prioritaskan Koalisi Indonesia Maju

Megapolitan
Ditanya Peluang Usung Anies pada Pilkada Jakarta, PSI: Mas Kaesang Terbuka

Ditanya Peluang Usung Anies pada Pilkada Jakarta, PSI: Mas Kaesang Terbuka

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke