Salin Artikel

Plt Wali Kota Bekasi Beli Sapi Kurban Simental Seberat 600 Kilogram, Penjual: Harganya Fantastis

BEKASI, KOMPAS.com - Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Bekasi Tri Adhianto telah membeli sapi kurban jenis simental seberat 600 kilogram di Peternakan Berkah Bersama Sejahtera Jatiasih, Kota Bekasi.

Pemimpin peternakan Berkah Bersama Sejahtera, Ahmad Jupri mengatakan, anggota DPRD Kota Bekasi juga membeli sapi kurban dari peternakannya.

"Iya Pak Plt dan beberapa anggota DPRD Kota Bekasi ngambil sapi di peternakan kami, alhamdulillah Plt sudah pesan kemarin, beberapa dewan juga sudah tandain," ujar Ahmad saat ditemui di peternakannya, Kamis (22/6/2023).

Kata Ahmad, Tri Adhianto memilih sapi kurban jenis simental yang akan disembelih pada hari raya Idul Adha.

Sapi itu memiliki bobot 600 kilogram. Sementara milik para anggota DPRD sekitar 400 kilogram.

"Jenis sapi simental, bobotnya kemarin Pak Plt minta yang 600 kilogram, kalau teman-teman dewan ada yang 400, 600 juga ada, variatif, cuma Pak Plt paling berat," ujar Ahmad.

Sayangnya, Ahmad enggan membocorkan kisaran harga sapi Tri Adhianto. Namun ia menyebut harganya bernilai fantastis.

"Harga cukup fantastis untuk Pak Plt, itu rahasia perusahaan, nanti tanya saja langsung sama Pak Plt-nya langsung," tutur dia.

Ahmad menyebut, kisaran harga sapi yang dijualnya tergantung dengan jenis. Dia mematok harga Rp 50 juta sampai Rp 100 juta.

"Kalau kisaran sapi (yang dijual) di kami secara umum harga mulai Rp 50 juta sampai Rp 100 juta," tutur dia.

Sebagai informasi, Peternakan Berkah Bersama Sejahtera Jatiasih menyediakan berbagai jenis sapi, mulai dari sapi Bali, sapi Kupang, Limksin, Dimental, Pegon dan jenis sapi lainnya.

Ada sebanyak 800 lebih sapi yang disediakan dan 95 persen sapi telah laku terjual menjelang hari raya Idul Adha yang jatuh pada pekan depan.

"Ini sudah 95 persen terjual dari jumlah 818 ekor, alhamdulillah dipercaya setiap tahun dari Pemda Bekasi juga percaya dan support kepada kami," ujar dia.

https://megapolitan.kompas.com/read/2023/06/22/20495181/plt-wali-kota-bekasi-beli-sapi-kurban-simental-seberat-600-kilogram

Terkini Lainnya

Geramnya Ketua RW di Cilincing, Usir Paksa 'Debt Collector' yang Berkali-kali 'Mangkal' di Wilayahnya

Geramnya Ketua RW di Cilincing, Usir Paksa "Debt Collector" yang Berkali-kali "Mangkal" di Wilayahnya

Megapolitan
Mulai 1 Juni 2024, Ada Ketentuan Baru Pembatalan Tiket Kereta Api

Mulai 1 Juni 2024, Ada Ketentuan Baru Pembatalan Tiket Kereta Api

Megapolitan
Pilkada Jakarta 2024: Menguji Eksistensi Masyarakat Jaringan

Pilkada Jakarta 2024: Menguji Eksistensi Masyarakat Jaringan

Megapolitan
Jalur, Kuota, dan Syarat PPDB SMA, SMK, dan SLB Kota Bogor 2024

Jalur, Kuota, dan Syarat PPDB SMA, SMK, dan SLB Kota Bogor 2024

Megapolitan
Daftar Lokasi SIM Keliling di Jakarta 1 Juni 2024

Daftar Lokasi SIM Keliling di Jakarta 1 Juni 2024

Megapolitan
Nama Kaesang dan Anies di Bursa Pilkada Jakarta, Prediksi Pertarungan Sengit bak Pilpres 2024

Nama Kaesang dan Anies di Bursa Pilkada Jakarta, Prediksi Pertarungan Sengit bak Pilpres 2024

Megapolitan
6 Orang Ditangkap Terkait Kasus Pelat Palsu DPR, Polisi Ungkap Peran Masing-masing

6 Orang Ditangkap Terkait Kasus Pelat Palsu DPR, Polisi Ungkap Peran Masing-masing

Megapolitan
Unjuk Rasa Solidaritas Palestina di Kedubes AS, Massa Serukan Pembebasan Perempuan

Unjuk Rasa Solidaritas Palestina di Kedubes AS, Massa Serukan Pembebasan Perempuan

Megapolitan
8 Mobil Mewah Disita Polisi Terkait Kasus Pelat Palsu DPR, Ada Tesla, Lexus, dan Mercy

8 Mobil Mewah Disita Polisi Terkait Kasus Pelat Palsu DPR, Ada Tesla, Lexus, dan Mercy

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Ketua RW di Cilincing Usir Paksa 'Debt Collector' yang Mangkal di Wilayahnya | Cerita Penumpang MRT Saat Detik-detik Besi Ribar Jatuh ke Lintasan Kereta

[POPULER JABODETABEK] Ketua RW di Cilincing Usir Paksa "Debt Collector" yang Mangkal di Wilayahnya | Cerita Penumpang MRT Saat Detik-detik Besi Ribar Jatuh ke Lintasan Kereta

Megapolitan
Polisi Tangkap 6 Orang Terkait Penggunaan Pelat Palsu DPR, Salah Satunya Pengacara

Polisi Tangkap 6 Orang Terkait Penggunaan Pelat Palsu DPR, Salah Satunya Pengacara

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam Ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam Ini Cerah Berawan

Megapolitan
Polisi Sebut Penjual Video Porno Anak di Telegram Tak Memiliki Kelainan Seksual

Polisi Sebut Penjual Video Porno Anak di Telegram Tak Memiliki Kelainan Seksual

Megapolitan
Air PAM di Koja Sudah Tidak Asin dan Berminyak

Air PAM di Koja Sudah Tidak Asin dan Berminyak

Megapolitan
Umat Lintas Agama Ikut Unjuk Rasa Solidaritas Palestina di Kedubes AS

Umat Lintas Agama Ikut Unjuk Rasa Solidaritas Palestina di Kedubes AS

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke