Salin Artikel

Ditinggal Temannya di Hotel Daerah Tambora, Wanita Mabuk Ini Akhirnya Tidur di Trotoar

JAKARTA, KOMPAS.com - Seorang wanita tanpa identitas ditemukan tergeletak di pinggir Jalan Perniagaan Raya, Tambora, Jakarta Barat, pada Kamis (3/8/2023) pagi.

Wanita yang diduga mabuk itu tampak mengenakan gaun pendek berwarna kuning.

Dia akhirnya dievakuasi oleh polisi Polsek Tambora dan warga ke puskesmas untuk diperiksa kondisinya.

Kapolsek Tambora Kompol Putra Pratama mengatakan, wanita tersebut ditemukan oleh warga sekitar pukul 06.00 WIB.

Kondisi wanita itu dalam keadaan tidak sadar dan diduga mabuk berat.

"Wanita tersebut tidak memiliki identitas dan tidak diketahui asal-usulnya. Unit Patroli Polsek Tambora menutupi wanita tersebut dengan sarung sebelum dievakuasi," kata Putra dalam keterangannya.

Sementara, menurut seorang saksi bernama Lumanto yang juga bekerja sebagai pegawai Hotel Surabaya, wanita bergaun kuning itu datang bersama dua teman laki-lakinya ke hotel pada pukul 05.00 WIB.

Lumanto berkata, awalnya ketiga orang ini hendak memesan kamar di hotel tersebut. Namun, tidak lama kemudian, mereka terlibat pertengkaran.

"Ketiganya ribut mulut di luar hotel. Kemudian, yang satu wanita ditinggal tidur di trotoar," kata Lumanto.

Warga sekitar pun segera melaporkan keberadaan wanita yang terlantar itu ke polisi.

Polisi Polsek Tambora yang tiba di lokasi kemudian mengevakuasi wanita itu ke Puskesmas Tambora.

"Wanita tersebut saat ini masih dalam pemeriksaan di Puskesmas Tambora," tutup Putra.

https://megapolitan.kompas.com/read/2023/08/03/09445941/ditinggal-temannya-di-hotel-daerah-tambora-wanita-mabuk-ini-akhirnya

Terkini Lainnya

Pegi Melawan Lewat Praperadilan, Ingin Buktikan Bukan Pembunuh Vina

Pegi Melawan Lewat Praperadilan, Ingin Buktikan Bukan Pembunuh Vina

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Senin 3 Juni 2024, dan Besok: Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Senin 3 Juni 2024, dan Besok: Pagi ini Cerah Berawan

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] 'Horor' di Margonda pada Sabtu Sore | Polisi Jemput Paksa Pemilik Pajero Pelat Palsu yang Kabur di Jalan Tol

[POPULER JABODETABEK] "Horor" di Margonda pada Sabtu Sore | Polisi Jemput Paksa Pemilik Pajero Pelat Palsu yang Kabur di Jalan Tol

Megapolitan
Tanggal 6 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 6 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Megapolitan
Dharma Pongrekun-Kun Wardana Belum Penuhi Syarat Dukungan Ikut Pilkada Jakarta

Dharma Pongrekun-Kun Wardana Belum Penuhi Syarat Dukungan Ikut Pilkada Jakarta

Megapolitan
Polisi Selidiki Kasus Ibu Diduga Cabuli Anak Laki-laki di Tangerang

Polisi Selidiki Kasus Ibu Diduga Cabuli Anak Laki-laki di Tangerang

Megapolitan
Alasan Pemilik Pajero Pakai Pelat Nomor Palsu: Cita-cita Sejak Kecil

Alasan Pemilik Pajero Pakai Pelat Nomor Palsu: Cita-cita Sejak Kecil

Megapolitan
Jalan Margonda Macet Parah Sabtu Malam, Pengendara Buka Pembatas Jalan dan Lawan Arah

Jalan Margonda Macet Parah Sabtu Malam, Pengendara Buka Pembatas Jalan dan Lawan Arah

Megapolitan
Polisi Tangkap Pencopet yang Beraksi di Kerumunan Acara Hari Jadi Bogor

Polisi Tangkap Pencopet yang Beraksi di Kerumunan Acara Hari Jadi Bogor

Megapolitan
'Horor' di Margonda Kemarin Sore: Saat Pohon Tumbang, Macet, dan Banjir Jadi Satu

"Horor" di Margonda Kemarin Sore: Saat Pohon Tumbang, Macet, dan Banjir Jadi Satu

Megapolitan
Antusias Warga Berebut Hasil Bumi di Dongdang pada Hari Jadi Bogor, Senang meski Kaki Terinjak

Antusias Warga Berebut Hasil Bumi di Dongdang pada Hari Jadi Bogor, Senang meski Kaki Terinjak

Megapolitan
Ketua DPRD Kota Bogor Mengaku Siap jika Diusung PKS Jadi Calon Wali Kota

Ketua DPRD Kota Bogor Mengaku Siap jika Diusung PKS Jadi Calon Wali Kota

Megapolitan
Polisi Jemput Paksa Pemilik Pajero Pelat Palsu yang Kabur di Jalan Tol

Polisi Jemput Paksa Pemilik Pajero Pelat Palsu yang Kabur di Jalan Tol

Megapolitan
Bisa Usung Calon Sendiri, PKS Belum Tentukan Jagoan untuk Pilkada Bogor 2024

Bisa Usung Calon Sendiri, PKS Belum Tentukan Jagoan untuk Pilkada Bogor 2024

Megapolitan
Sisa Banjir Sabtu Sore, Sampah Masih Berserakan di Jalan Margonda Depok

Sisa Banjir Sabtu Sore, Sampah Masih Berserakan di Jalan Margonda Depok

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke