Salin Artikel

Pemenang Abang None 2023 Emban Tugas Perkenalkan Pariwisata Jakarta ke Kancah Internasional

Keduanya mengalahkan finalis dari enam wilayah kota administrasi di DKI Jakarta dalam malam final yang digelar di Ciputra Artpreneur Theater, Setiabudi, Jakarta Selatan, Kamis (7/9/2023) malam.

Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Provinsi DKI Jakarta Andhika Permata mengatakan, Eckle dan Lady akan mengemban tugas memperkenalkan pariwisata dan budaya Jakarta di kancah internasional.

"Pasangan (Abang None Jakarta 2023) yang terpilih semalam mengemban tugas dengan baik dan semakin memperkenalkan potensi Jakarta dalam lingkup nasional, hingga global," ujar Andhika dalam keterangannya, Jumat (8/9/2023).

Andhika mengatakan, pasangan Abang None Jakarta 2023 juga akan dilibatkan dalam setiap kegiatan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta.

"Akan dilibatkan secara penuh dalam setiap rangkaian kegiatan Pemprov DKI Jakarta, terutama dalam bidang pariwisata dan ekonomi kreatif," kata Andhika.

Sebagai informasi, pemenang Abang None Jakarta 2023 ini masing-masing mendapatkan hadiah berupa uang tunai senilai Rp 100 juta.

Eckle dan Lady serta beberapa finalis Abang None Jakarta 2023 itu unjuk kebolehan menyampaikan aspirasi atau pandangan terkait Kota Jakarta.

Kemudian delapan besar dipilih oleh dewan juri berdasarkan penilaian, lalu mereka menjawab pertanyaan acak yang dipilih.

Pertanyaan itu terkait berbagai isu penting terkait DKI Jakarta maupun Indonesia.

Penilaian lalu mengerucut menjadi tiga besar, di mana masing-masing finalis Abang dan None Jakarta memberikan jawaban dari pertanyaan Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono.

Pertanyaan juga dilontarkan Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) DKI Jakarta Mirdiyanti Heru terkait Keketuaan ASEAN 2023 dan potensi kekuatan pariwisata Jakarta setelah Ibu Kota pindah.

Berikut pemenang Abang None Jakarta 2023:

Pemenang Abang None Jakarta 2023

Eckle Athana, Jakarta Selatan

Lady Sarah Karjana, Kepulauan Seribu

Wakil 1 Abang None Jakarta 2023:

Muhamad Pratama Razacky, Jakarta Pusat

Bianca V A Dwidjosewo, Jakarta Barat

Wakil 2 Abang None Jakarta 2023:

Fiqih Muhammad Jindan, Jakarta Pusat

Nadien Anindya Hasan, Jakarta Pusat

Juara Harapan Satu:

Mahardikha Ishlah Al Majid, Jakarta Utara

Kea Dela Rosa, Jakarta Barat

Juara Harapan Dua:

Malik Sulaiman Said, Jakarta Selatan

Silika Khowashi, Jakarta Selatan

Juara Harapan Tiga:

Jidan Nabila Kamal, Jakarta Timur

Callista Sanaa Atsillah, Jakarta Selatan

Juara Favorit:

Reagen Alexander, Jakarta Barat

Bianca V A Dwidjosewo, Jakarta Barat

https://megapolitan.kompas.com/read/2023/09/08/13291731/pemenang-abang-none-2023-emban-tugas-perkenalkan-pariwisata-jakarta-ke

Terkini Lainnya

Sesuai Namanya sebagai Seni Jalanan, Grafiti Selalu Ada di Tembok Publik

Sesuai Namanya sebagai Seni Jalanan, Grafiti Selalu Ada di Tembok Publik

Megapolitan
Panik Saat Kebakaran di Revo Town Bekasi, Satu Orang Lompat dari Lantai Dua

Panik Saat Kebakaran di Revo Town Bekasi, Satu Orang Lompat dari Lantai Dua

Megapolitan
4 Lantai Revo Town Bekasi Hangus Terbakar

4 Lantai Revo Town Bekasi Hangus Terbakar

Megapolitan
Revo Town Bekasi Kebakaran, Api Berasal dari Kompor Portabel Rumah Makan

Revo Town Bekasi Kebakaran, Api Berasal dari Kompor Portabel Rumah Makan

Megapolitan
Jalan Jenderal Sudirman Depan GBK Steril Jelang Jakarta Marathon

Jalan Jenderal Sudirman Depan GBK Steril Jelang Jakarta Marathon

Megapolitan
Rusunawa Marunda Dijarah, Ahok: Ini Mengulangi Kejadian Dulu

Rusunawa Marunda Dijarah, Ahok: Ini Mengulangi Kejadian Dulu

Megapolitan
Ahok Sudah Berubah, Masih Membara, tapi Sulit Maju di Pilkada Jakarta

Ahok Sudah Berubah, Masih Membara, tapi Sulit Maju di Pilkada Jakarta

Megapolitan
Ditanya Soal Kaesang Bakal Maju Pilkada Jakarta, Ahok: Enggak Ada Etika Saya Nilai Seseorang

Ditanya Soal Kaesang Bakal Maju Pilkada Jakarta, Ahok: Enggak Ada Etika Saya Nilai Seseorang

Megapolitan
Bukan Lagi Ibu Kota, Jakarta Diharapkan Bisa Terus Lestarikan Destinasi Pariwisata

Bukan Lagi Ibu Kota, Jakarta Diharapkan Bisa Terus Lestarikan Destinasi Pariwisata

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, 23 Juni 2024 dan Besok: Tengah Malam Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, 23 Juni 2024 dan Besok: Tengah Malam Cerah Berawan

Megapolitan
Ada Jakarta Marathon, Sepanjang Ruas Jalan Jenderal Sudirman Ditutup hingga Pukul 12.00 WIB

Ada Jakarta Marathon, Sepanjang Ruas Jalan Jenderal Sudirman Ditutup hingga Pukul 12.00 WIB

Megapolitan
Ahok Sentil Kualitas ASN: Kalau Bapaknya Enggak Beres, Anaknya 'Ngikut'

Ahok Sentil Kualitas ASN: Kalau Bapaknya Enggak Beres, Anaknya "Ngikut"

Megapolitan
Perayaan HUT Jakarta di Monas Bak Magnet Bagi Ribuan Warga

Perayaan HUT Jakarta di Monas Bak Magnet Bagi Ribuan Warga

Megapolitan
Ada Kebakaran di Revo Town, Stasiun LRT Bekasi Barat Tetap Layani Penumpang

Ada Kebakaran di Revo Town, Stasiun LRT Bekasi Barat Tetap Layani Penumpang

Megapolitan
HUT Jakarta, Warga Asyik Goyang Diiringi Orkes Dangdut di Monas

HUT Jakarta, Warga Asyik Goyang Diiringi Orkes Dangdut di Monas

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke