Salin Artikel

Kagum Saksikan Pawai Alutsista di Jakarta, Warga: Semoga Anak Saya Kelak Jadi Prajurit

JAKARTA, KOMPAS.com - Didin, warga Setiabudi, Jakarta Selatan, mengaku kagum dengan pawai alutsista di Jalan MH Thamrin, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (5/10/2023).

Kekaguman itu bahkan membuat Didin berharap kelak putranya bisa ikut masuk dan berada di barisan para prajurit tersebut.

"Babeh (ayah) ini TNI juga. Insya Allah, siapa tahu, nih anak, bisa nurunin kayak kakeknya," harap Didin sambil menggendong anaknya kepada Kompas.com di lokasi pawai, Kamis.

Didin mengaku merinding ketika melihat ratusan kendaraan tempur milik Indonesia dari tiga matra sekaligus, melintas di depan matanya.

"(Senang) banget, sampai merinding lihatnya. Takjub, luar biasa, keren banget," kata Didin.

Sebagai warga sipil, Didin pun juga turut mendoakan TNI RI bisa terus menjaga kesatuan dan persatuan negara.

"Di usia ke-78, tetap jaya terus. Semangat menjaga NKRI," kata Didin bersemangat.

Pawai kendaraan dan alusista terjadi di Jalan MH Thamrin, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (5/10/2023).

Warga yang antusias bahkan memenuhi hampir separuh jalan MH Thamrin.

Masing-masing dari warga tersebut tampak mengeluarkan gawai, bersiap untuk mengabadikan momen.

Tak lama, pawai prajurit bergerak dari arah Monumen Nasional (Monas).

Dengan menaiki kendaraan tempur antara lain Anoa 6x6 armoured personal carrier (APC), Panser Badak pabrikan PT Pindad, truk terbuka Unimog pabrikan Mercedes-Benz dan kendaraan lainnya, prajurit dari tiga matra itu menyapa warga sambil melambaikan tangan.

Deru klakson kendaraan-kendaraan tempur itu juga terdengar, menyapa warga yang setia menunggu pawai.

https://megapolitan.kompas.com/read/2023/10/05/16344871/kagum-saksikan-pawai-alutsista-di-jakarta-warga-semoga-anak-saya-kelak

Terkini Lainnya

Seekor Sapi Masuk ke Tol Jagorawi, Lalu Lintas Sempat Macet

Seekor Sapi Masuk ke Tol Jagorawi, Lalu Lintas Sempat Macet

Megapolitan
10 Nama Usulan DPD PDI-P untuk Pilkada Jakarta: Anies, Ahok, dan Andika Perkasa

10 Nama Usulan DPD PDI-P untuk Pilkada Jakarta: Anies, Ahok, dan Andika Perkasa

Megapolitan
Video Viral Bule Hina IKN Ternyata Direkam di Bogor

Video Viral Bule Hina IKN Ternyata Direkam di Bogor

Megapolitan
Lurah: Separuh Penduduk Kali Anyar Buruh Konfeksi dari Perantauan

Lurah: Separuh Penduduk Kali Anyar Buruh Konfeksi dari Perantauan

Megapolitan
Optimistis Seniman Jalanan Karyanya Dihargai meski Sering Lukisannya Terpaksa Dibakar...

Optimistis Seniman Jalanan Karyanya Dihargai meski Sering Lukisannya Terpaksa Dibakar...

Megapolitan
Kampung Konfeksi di Tambora Terbentuk sejak Zaman Kolonial, Dibuat untuk Seragam Pemerintahan

Kampung Konfeksi di Tambora Terbentuk sejak Zaman Kolonial, Dibuat untuk Seragam Pemerintahan

Megapolitan
Razia Dua Warung Kelontong di Bogor, Polisi Sita 28 Miras Campuran

Razia Dua Warung Kelontong di Bogor, Polisi Sita 28 Miras Campuran

Megapolitan
Tanda Tanya Kasus Kematian Akseyna yang Hingga Kini Belum Terungkap

Tanda Tanya Kasus Kematian Akseyna yang Hingga Kini Belum Terungkap

Megapolitan
Pedagang di Sekitar JIExpo Bilang Dapat Untung 50 Persen Lebih Besar Berkat Jakarta Fair

Pedagang di Sekitar JIExpo Bilang Dapat Untung 50 Persen Lebih Besar Berkat Jakarta Fair

Megapolitan
Beginilah Kondisi Terkini Jakarta Fair Kemayoran 2024...

Beginilah Kondisi Terkini Jakarta Fair Kemayoran 2024...

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Akhir Pelarian Perampok 18 Jam Tangan Mewah di PIK 2 | Masjid Agung Al-Azhar Gelar Shalat Idul Adha Hari Minggu

[POPULER JABODETABEK] Akhir Pelarian Perampok 18 Jam Tangan Mewah di PIK 2 | Masjid Agung Al-Azhar Gelar Shalat Idul Adha Hari Minggu

Megapolitan
Diduga Joging Pakai 'Headset', Seorang Pria Tewas Tertabrak Kereta di Grogol

Diduga Joging Pakai "Headset", Seorang Pria Tewas Tertabrak Kereta di Grogol

Megapolitan
Pemeras Ria Ricis Gunakan Rekening Teman untuk Tampung Uang Hasil Pemerasan

Pemeras Ria Ricis Gunakan Rekening Teman untuk Tampung Uang Hasil Pemerasan

Megapolitan
Anies Bakal 'Kembalikan Jakarta ke Relnya', Pengamat: Secara Tak Langsung Singgung Heru Budi

Anies Bakal "Kembalikan Jakarta ke Relnya", Pengamat: Secara Tak Langsung Singgung Heru Budi

Megapolitan
Pedagang Kerak Telor di PRJ Mengeluh Sepi Pembeli: Dulu Habis 50 Telor, Kemarin Cuma 10

Pedagang Kerak Telor di PRJ Mengeluh Sepi Pembeli: Dulu Habis 50 Telor, Kemarin Cuma 10

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke